Trump dan Kim Sepakat Bertemu Juli, Bahas Denuklirisasi

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Selasa, 2 Juli 2019 13:03 WIB

TEMPO.CO, Seoul – Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, dan pemimpin tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un, bersepakat pada pertemuan dadakan keduanya pada Ahad kemarin untuk melanjutkan dialog mencari terobosan denuklirisasi di Semenanjung Korea.

Baca juga: Donald Trump: Pertemuan dengan Kim Hindarkan Dunia Dari Nuklir

Trump menjadi Presiden pertama AS yang menginjakkan kaki di wilayah Korea Utara pada Ahad kemarin saat dia menemui Kim di Zona Demiliterisasi, yang memisahkan Korea Utara dan Korea Selatan. Trump tiba sehari sebelumnya di Seoul, Korea Selatan, untuk pertemuan bersejarah ini.

“Pimpinan puncak kedua negara sepakat untuk terus berkomunikasi secara dekat di masa depan dan memulai lagi dialog produktif untuk membuat terobosan baru denuklirisasi di Semenanjung Korea dan hubungan bilateral,” begitu dilansir kantor berita KCNA dari Korea Utara seperti dikutip Reuters pada Senin, 1 Juli 2019.

Advertising
Advertising

Baca juga: Trump dan Kim Jong Un Berhasil Capai Denuklirisasi di Vietnam

Pertemuan dadakan keduanya ini terjadi setelah Trump mencuitkan undangannya kepada Kim untuk bertemu saat sedang berada di acara G-20 di Osaka, Jepang. Kim disebut terkejut dengan langkah Trump ini dan lalu menyetujui untuk bertemu.

Seusai pertemuan, Trump mengatakan telah mengadakan pertemuan besar dengan Kim dan akan bertemu lagi secepatnya. Menurut Trump, juru runding kedua negara akan segera bertemu untuk membicarakan solusi atas masalah yang telah terjadi lama dan terus-menerus.

Baca juga: Kim Jong Un Sebut Senjata Nuklir untuk Jaga Kedaulatan Negara

“Tidak terburu-buru tapi kami akhirnya akan sampai di sana,” kata Trump.

Menurut Menteri Luar Negeri AS, Mike Pompeo, pertemuan kedua negara akan segera terjadi pada Juli 2019 dalam dua – tiga pekan lagi. Juru runding Korea Utara adalah tim diplomat dari kementerian Luar Negeri.

KCNA merilis foto yang menunjukkan Menteri Luar Negeri, Ri Yong Ho, dan Pompeo terlihat duduk di sebelah Kim dan Trump di Gedung Freedom House, yang terletak di Zona Demiliterisasi.

Mengenai pertemuan ini, pemerintah Cina menyambutnya sebagai perkembangan besar antara Trump dan Kim. Seperti dilansir Channel News Asia, Beijing mendesak semua pihak mengambil kesempatan ini untuk membuat kemajuan dan melakukan denuklirisasi di Semenanjung Korea.

Berita terkait

Cina Perpanjang Kebijakan Bebas Visa ke 12 Negara Usai Xi Jinping Lawatan ke Prancis

38 detik lalu

Cina Perpanjang Kebijakan Bebas Visa ke 12 Negara Usai Xi Jinping Lawatan ke Prancis

Cina memperpanjang kebijakan bebas visa untuk 12 negara di Eropa dan Asia setelah kunjungan kerja Presiden Xi Jinping ke Prancis

Baca Selengkapnya

Jangan Coba Kasih Tip ke Staf Hotel atau Restoran di Dua Negara Ini, Bisa Dianggap Tak Sopan

5 jam lalu

Jangan Coba Kasih Tip ke Staf Hotel atau Restoran di Dua Negara Ini, Bisa Dianggap Tak Sopan

Layanan kepada pelanggan di restoran dipandang sebagai bagian dari makanan yang telah dibayar, jadi tak mengharapkan tip.

Baca Selengkapnya

Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

9 jam lalu

Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

Kanselir Jerman Olaf Scholz meminta Cina memainkan peran lebih besar dalam membantu negara-negara miskin yang terjebak utang.

Baca Selengkapnya

Terancam Masuk Penjara, Apa Dampaknya bagi Pencalonan Donald Trump?

18 jam lalu

Terancam Masuk Penjara, Apa Dampaknya bagi Pencalonan Donald Trump?

Jika Trump jadi dipenjara, Amerika bisa jadi akan menghadapi momen yang belum pernah terjadi: Seorang mantan presiden AS berada di balik jeruji besi.

Baca Selengkapnya

Bintang Film Dewasa Stormy Daniels Dijadwalkan Bersaksi dalam Sidang Donald Trump

19 jam lalu

Bintang Film Dewasa Stormy Daniels Dijadwalkan Bersaksi dalam Sidang Donald Trump

Stormy Daniels, bintang film dewasa yang menjadi pusat persidangan uang tutup mulut mantan presiden Donald Trump, akan bersaksi

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

1 hari lalu

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

Jokowi menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang digunakan di Tanah Air saat ini masih didominasi oleh barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

2 hari lalu

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

Analis teknologi memperkirakan Xiaomi 15 bakal menyerupai generasi sebelumnya ihwal jadwal rilis dan tenggat distribusi.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

2 hari lalu

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

Faisal Basri menyebut industrialisasi nikel lebih memberikan keuntungan kepada investor asing tanpa memerhatikan kerugian bagi Indonesia

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

2 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

2 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya