Nicolas Maduro Pindahkan 8 Ton Emas dari Bank Sentral Venezuela

Kamis, 28 Februari 2019 10:00 WIB

Presiden Venezuela, Nicols Maduro, memamerkan emas yang konon digali dan diproses di Arco Minero, meskipun para ahli meragukannya. [Twitter Prensa Presidencial @PresidencialVen via Pulitzercenter.org]

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Venezuela dilaporkan telah memindahkan 8 ton emas dari brankas bank sentral pekan lalu.

Dikutip dari Reuters, 28 Februari 2019, tiga sumber pemerintahan dan seorang anggota legislatif oposisi mengungkap pemindahan emas, yang mengindikasikan Nicolas Maduro mulai khawatir kehilangan aset karena sanksi.

Anggota parlemen Angel Alvarado dan tiga sumber pemerintahan mengatakan emas dipindahkan menggunakan kendaraan pemerintahan pada Rabu dan Jumat pekan lalu, ketika tidak ada petugas keamanan di bank.

Baca: Bertahan dari Emas, Venezuela Gunakan Penambang Liar

"Mereka berencana menjual emas itu secara ilegal," kata Alvarado.

Advertising
Advertising

Bank sentral belum menanggapi atas pemindahan emas ini.

Sumber tidak mengatakan ke mana bank sentral mengirim emasnya, namun mereka mengungkap pemindahan emas ini dilakukan bersamaan dengan lawatan luar negeri direktur bank sentral, Calixto Ortega.

Venezeula telah membawa keluar 23 ton emasnya ke Turki menggunakan pesawat terbang.

Presiden Venezuela, Nicolas Maduro, memegang emas batangan selama pertemuan dengan perwakilan sektor pertambangan di Puerto Ordaz, Venezuela. (teleSUR)

Bank sentral membeli sebagian dari emas ini dari kamp penambangan emas liar di selatan Venezuela dan mengekspornya ke Turki dan negara-negara lain untuk membiayai pembelian pasokan makanan pokok di tengah krisis.

Sekitar 20 ton emas juga dikeluarkan dari brankas bank sentral pada tahun 2018, menurut data bank, menyisakan 140 ton tersisa, simpanan terendah dalam 75 tahun terakhir.

Baca: Ekspor Turki ke Venezuela Naik Drastis, Ada Apa?

Perusahaan investasi Abu Dhabi Noor Capital pada 1 Februari mengaku membeli 3 ton emas pada 21 Januari dari bank sentral Venezuela dan tidak akan membeli lagi sampai situasi Venezuela stabil. Noor Capital mengatakan pembeliannya sesuai dengan standar internasional dan hukum yang berlaku pada tanggal itu.

Pemerintah Nicolas Maduro telah berusaha untuk memulangkan sekitar 31 ton emas Venezuela di brankas Bank of England karena khawatir tidak bisa diambil karena sanksi internasional.

Baca: Amerika Larang Beli Emas Venezuela, Doakan Maduro Pensiun

Rabu kemarin, Menteri Luar Negeri Venezuela Jorge Arreaza mengatakan selama pertemuan PBB di Jenewa, bahwa Bank of England telah memblokir aset pemerintah.

Pemerintah Nicolas Maduro mulai menjual emas setelah produksi minyak negara jatuh, dan meningkatnya sanksi berimbas pendapatan publik dan menyulitkan Venezuela untuk berutang.

Berita terkait

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 15.000 per Gram

1 hari lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 15.000 per Gram

Harga emas Antam hari ini turun sebesar Rp 15 ribu ke level Rp 1.310.000.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Hari Ini Bertahan di Level Rp 1.325.000 per Gram

1 hari lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Bertahan di Level Rp 1.325.000 per Gram

Harga emas Antam hari ini stagnan dengan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

Stagnan, Harga Emas Antam Hari Ini Rp 1.326.000 per Gram

3 hari lalu

Stagnan, Harga Emas Antam Hari Ini Rp 1.326.000 per Gram

Harga emas PT Aneka Tambang atau emas Antam stagnan di level Rp 1.326.000 per gram dalam perdagangan Ahad, 28 April 2024

Baca Selengkapnya

2023, PT Freeport Indonesia Catat Laba Rp 48,79 Triliun dan Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua

4 hari lalu

2023, PT Freeport Indonesia Catat Laba Rp 48,79 Triliun dan Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua

PT Freeport Indonesia berhasil memproduksi tembaga 1,65 miliar pound serta 1,97 juta ounces emas dan meraup laba bersih Rp 48,79 triliun pada 2023.

Baca Selengkapnya

Laporan Dugaan Korupsi Impor Emas oleh Eko Darmanto Masih Ditindaklanjuti Dumas KPK

5 hari lalu

Laporan Dugaan Korupsi Impor Emas oleh Eko Darmanto Masih Ditindaklanjuti Dumas KPK

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri, mengatakan laporan yang disampaikan bekas Kepala Bea Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto, masih ditindaklanjuti.

Baca Selengkapnya

Turun Seribu, Harga Emas Antam Hari Ini Rp1.319.000 per Gram

7 hari lalu

Turun Seribu, Harga Emas Antam Hari Ini Rp1.319.000 per Gram

Harga emas batangan berada di posisi Rp1.320.000 per gram, kemarin.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Turun, Analis: Kekhawatiran terhadap Konflik Timur Tengah Mereda

7 hari lalu

Harga Emas Turun, Analis: Kekhawatiran terhadap Konflik Timur Tengah Mereda

Analisis Deu Calion Futures (DCFX) menyebut harga emas turun karena kekhawatiran terhadap konflik di Timur Tengah mereda.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 5.000 ke Level Rp 1.320.000 per Gram

7 hari lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 5.000 ke Level Rp 1.320.000 per Gram

Harga emas batangan Antam berada di level Rp 1.320.000.

Baca Selengkapnya

Konflik Iran-Israel Picu Penurunan Harga Emas

8 hari lalu

Konflik Iran-Israel Picu Penurunan Harga Emas

Konflik Iran dan Israel di Timur Tengah berpengaruh pada harga emas.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Hari Ini Naik, Menyentuh Rp 1.347.000 per Gram

11 hari lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Naik, Menyentuh Rp 1.347.000 per Gram

Harga emas Antam hari ini naik tipis sebesar Rp 2.000.

Baca Selengkapnya