Diselidiki Jaksa Argentina, Mohammed bin Salman Pindah ke Kedubes

Sabtu, 1 Desember 2018 11:00 WIB

Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman. Sumber: Hamad I Mohammed/Reuters/Aljazeera

TEMPO.CO, Jakarta - Human Rights Watch (HRW) mengklaim bahwa Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman pindah dari hotel mewah ke kedutaan besar Saudi selama KTT G20 di Buenos Aires, Argentina, karena jaksa Argentina mulai menyelidiki kasus Jamal Khashoggi dan kejahatan perang di Yaman.

"Kunjungan (Mohammed bin Salman) ke Argentina seharusnya membantu dia membangun kembali reputasinya yang hancur setelah pembunuhan jurnalis Saudi, Jamal Khashoggi," tulis pernyataan HRW, menurut laporan Sputniknews, 1 Desember 2018.

Baca: MBS Mau Dituntut Soal Jamal Khashoggi, Apa Kata Wamen Argentina?

"Tetapi otoritas peradilan Argentina telah mengembalikan upaya itu ketika mereka mengambil langkah untuk menyelidiki hubungan putra mahkota dengan dugaan kejahatan perang oleh koalisi pimpinan Saudi di Yaman dan penyiksaan oleh para pejabat Saudi."

Putra Mahkota Arab Saudi Mohammad bin Salman bertemu Presiden Rusia Vladimir Putin selama pembukaan KTT G20 di Buenos Aires, Argentina 30 November 2018. [Twitter @spagov]

Advertising
Advertising

HRW mengklaim, mengutip laporan di media Argentina, bahwa MBS telah dijadwalkan untuk menginap bersama delegasi yang berjumlah 400 orang di sebuah hotel mewah, namun akhirnya pindah ke kedutaan Arab Saudi.

Dalam pengajuan penyelidikan pada 26 November, Human Rights Watch meminta jaksa federal Argentina untuk memeriksa dugaan keterlibatan putra mahkota atas penyiksaan warga Saudi dalam tahanan pemerintah, termasuk Khashoggi yang dibunuh pada 2 Oktober, dan kejahatan kemanusiaan di Yaman.

Baca: Ucapan Tegas Emmanuel Macron Kepada MBS Terkait Jamal Khashoggi

Argentina menugaskan jaksa federal untuk kasus tersebut, yang pada mulanya mendukung prinsip yurisdiksi universal, sebuah payung legal yang memungkinkan otoritas yudisial untuk menyelidiki dan mengadili kejahatan internasional di mana pun kejadiannya, dan terlepas dari kebangsaan para tersangka atau korban, ungkap HRW.

Wakil Presiden Jusuf Kalla (kedua dari kiri belakang), berfoto dengan para pemimpin G20 dalam KTT G20 di Buenos Aires, Argentina, Jumat, 30 November 2018. Di sela-sela KTT tersebut, JK diagendakan bertemu dengan Pemerintah Argentina, Arab Saudi, Turki, Brasil dan Australia. REUTERS/Kevin Lamarque

Jaksa penuntut dan hakim federal juga meminta informasi dari pemerintah lain tentang status penyelidikan di tempat lain atas tuduhan ini, dan dari Kementerian Luar Negeri Argentina mengenai status diplomatik dan kekebalan pangeran mahkota di Argentina, menurut Human Rights Watch.

Baca: Mohammed bin Salman Bakal Jadi Sorotan di KTT G20 di Argentina

Karena penyelidikan formal akan memakan waktu dan MBS hanya berada di Buenos Aires selama beberapa hari, kemungkinan putra mahkota Saudi tidak akan terpengaruh untuk diperiksa atau ditangkap di Argentina. Namun penyelidikan oleh jaksa Argentina, secara simbolis telah membuat otoritas Arab Saudi sadar bahwa yurisdiksi universal bisa menyulitkan kunjungan Mohammed bin Salman ke sejumlah negara, terutama negara-negara yang mengakui yurisdiksi universal.

Berita terkait

Eks Ketua HRW: Israel Halangi Penyelidikan Internasional terhadap Kuburan Massal di Gaza

2 hari lalu

Eks Ketua HRW: Israel Halangi Penyelidikan Internasional terhadap Kuburan Massal di Gaza

Pemblokiran Israel terhadap penyelidik internasional memasuki Jalur Gaza menghambat penyelidikan independen atas kuburan massal yang baru ditemukan

Baca Selengkapnya

Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

21 hari lalu

Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

Nikaragua bergabung dengan Meksiko memutuskan hubungan dengan Ekuador setelah pasukan menyerbu kedutaan Meksiko di Quito.

Baca Selengkapnya

Trump Dikabarkan Baru-baru Ini Berbicara dengan Mohammed bin Salman

25 hari lalu

Trump Dikabarkan Baru-baru Ini Berbicara dengan Mohammed bin Salman

Arab Saudi adalah tempat yang dikunjungi Trump setelah dilantik sebagai Presiden AS pada 2017.

Baca Selengkapnya

Ini 7 Reformasi Arab Saudi, termasuk Mengirim Wakil Miss Universe untuk Pertama Kali

31 hari lalu

Ini 7 Reformasi Arab Saudi, termasuk Mengirim Wakil Miss Universe untuk Pertama Kali

Sejak di bawah kepemimpinan Putra Mahkota Pangeran Mohammed bin Salman (MbS), Arab Saudi banyak melakukan reformasi yang mencengangkan dunia.

Baca Selengkapnya

Misi Angel Alfredo Vera Pelatih Baru Rans Nusantara FC Hindari Zona Degradasi, Ini Profilnya

34 hari lalu

Misi Angel Alfredo Vera Pelatih Baru Rans Nusantara FC Hindari Zona Degradasi, Ini Profilnya

Angel Alfredo Vera jadi pelatih baru RANS Nusantara FC, tugas utamanya untuk terhindar dari zona degradasi di sisa Liga I 2023-2024. Begini profilnya.

Baca Selengkapnya

Zelensky Undang Prabowo ke KTT Formula Perdamaian, Ini Alasannya

37 hari lalu

Zelensky Undang Prabowo ke KTT Formula Perdamaian, Ini Alasannya

Prabowo sebagai menteri pertahanan Indonesia pernah mengajukan usulan damai untuk Rusia Ukraina, tetapi pihak Ukraina menolaknya.

Baca Selengkapnya

Sebut Nama Lionel Messi, Nenek Ini Batal Diculik Hamas pada 7 Oktober

38 hari lalu

Sebut Nama Lionel Messi, Nenek Ini Batal Diculik Hamas pada 7 Oktober

Esther Cunio, 90 tahun, batal diculik Hamas pada serangan 7 Oktober setelah mengaku satu kampung dengan pesepak bola Argentina Lionel Messi

Baca Selengkapnya

Profil Isabel Peron, Presiden Perempuan Pertama di Dunia yang Pernah Dipenjara 8 Tahun

39 hari lalu

Profil Isabel Peron, Presiden Perempuan Pertama di Dunia yang Pernah Dipenjara 8 Tahun

Isabel Martnez de Peron atau Isabel Peron merupakan mantan presiden Argentina yang menjabat masa 1974-1976. Hari ini 55 tahun silam ia mulai dipenjara

Baca Selengkapnya

Profil Legenda Timnas Argentina Hernan Crespo, Pelatih Al Ain FC yang Singkirkan Al Nassr dan Cristiano Ronaldo

46 hari lalu

Profil Legenda Timnas Argentina Hernan Crespo, Pelatih Al Ain FC yang Singkirkan Al Nassr dan Cristiano Ronaldo

Al Ain berhasil menyingkirkan klub Al Nassr yang diperkuat Cristiano Ronaldo. Berikut profil pelatih Al Ain, Hernan Crespo legenda timnas Argentina.

Baca Selengkapnya

Mengenal Federico Redondo, Gelandang Baru Inter Miami

25 Februari 2024

Mengenal Federico Redondo, Gelandang Baru Inter Miami

Federico Redondo telah menandatangani kontrak untuk memperkuat Inter Miami, klub yang dihuni Lionel Messi

Baca Selengkapnya