Remaja Palestina Tikam Aktivis Garis Keras Israel di Tepi Barat

Senin, 17 September 2018 09:00 WIB

Polisi Israel menyelidiki tempat kejadian penikaman di permukiman Tepi Barat Gush Etzion Minggu, 15 September 2018. Militer Israel mengatakan seorang penyerang Palestina telah menikam dan melukai seorang pria Israel di depan sebuah mal. (Foto AP / Mahmoud Illean)

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang remaja Palestina menikam seorang warga Israel sekaligus aktivis nasionalis di luar sebuah mal di Tepi Barat.

Dilaporkan Associated Press, korban diidentifikasi sebagai Ari Fuld, seorang aktivis kelahiran AS yang terkenal di komunitas pemukim lokal dan advokat Israel yang paling vokal di media sosial.

Baca: Parlemen Desak Netanyahu Pecat Dubes Israel untuk AS, Kenapa?

Pihak keamanan mengatakan penyerang tiba di mal dekat persimpangan utama di Tepi Barat selatan, dekat dengan blok permukiman Gush Etzion, dan menikam Fuld dari belakang sebelum melarikan diri.

Ari Fuld [Twitter @no2bds]

Advertising
Advertising

Fuld kemudian mengejar dan menembaki penyerangnya sebelum pingsan. Warga sipil lainnya ikut menembak penyerang, yang diidentifikasi oleh media Israel sebagai seorang anak berusia 17 tahun dari desa Palestina di dekatnya.

Baca: Media Suriah: Misil Israel Hantam Bandara di Damaskus

Fuld, seorang ayah empat anak berusia 44 tahun yang tinggal di permukiman dekat Efrat, dievakuasi ke rumah sakit, kemudian dinyatakan meninggal.

Reuters melaporkan penyerang diidentifikasi sebagai Khalil Youssef berusia 17 tahun, yang berasal dari Desa Yatta di Selatan Tepi Barat. Youssef kini ditahan pihak keamanan Israel.

Khalil Jabarin Youssef, 17 tahun, menikam Ari Fuld di pusat perbelanjaan Tepi Barat pada 16 September 2016 (Screenshot / Twitter via Times of Israel)

Dilansir dari Times of Israel, Air Fuld bekerja di Standing Together, sebuah organisasi non-pemerintah yang memberikan dukungan kepada tentara Israel. Dia juga menyebut dirinya di situs webnya sebagai advokat untuk Israel.

Fuld menjadi sukarelawan untuk dinas militer di sebuah brigade infanteri IDF untuk pasukan tempur, kemudian bertugas sebagai pasukan cadangan. Dia terluka ringan dalam Perang Lebanon Kedua.

Fuld adalah anggota terkemuka dari partai National Union, termasuk bertugas di Komite Sentralnya. National Union adalah bagian dari faksi Yahudi di Knesset (parlemen Israel).

Setelah serangan itu, Menteri Pertahanan Avigdor Liberman bersumpah bahwa Israel akan melawan terorisme dengan tangan besi.

Sementara seorang juru bicara untuk kelompok Hamas di Gaza mengatakan orang Palestina memiliki hak yang sah untuk melakukan perlawanan dalam segala bentuknya terhadap pendudukan Israel.

Insiden ini terjadi di tengah kecemasan warga Palestina di permukiman Khan al-Ahmar.

Baca: Israel Usir Suku Badui di Tepi Barat Palestina

Seperti dilaporkan Associated Press, setelah dusun Tepi Barat kehilangan perlindungan hukum terakhirnya terhadap pembongkaran akhir pekan lalu, pasukan Israel kini menyasar desa-desa gurun dan sebuah sekolah yang didanai Italia yang terbuat dari ban daur ulang.

Namun negara-negara Eropa telah memperingatkan bahwa perataan Khan al-Ahmar menimbulkan ancaman serius terhadap prospek perdemaian dua negara.

Khan al-Ahmar adalah area yang dianggap penting untuk mendirikan negara Palestina yang layak di Tepi Barat, Jalur Gaza dan Yerusalem timur, wilayah yang direbut Israel pada 1967.

Foto 13 September 2018 ini menunjukkan matahari terbit di dusun Tepi Barat Khan al-Ahmar. Penduduk Palestina Khan al-Ahmar berharap bahwa tekanan internasional dapat menyelamatkan dusun Tepi Barat mereka yang strategis dari buldoser tentara Israel. (AP Photo / Majdi Mohammed)

Khan al-Ahmar terletak beberapa puluh meter dari jalan raya empat jalur yang membentang timur-barat, secara efektif membelah Tepi Barat dan menghubungkan Yerusalem dengan Lembah Yordan.

Jalan raya ini juga diapit oleh beberapa permukiman Israel, termasuk Maaleh Adumim, ketiga terbesar di Tepi Barat. Sebuah pemukiman baru di seberang jalan raya dari Maaleh Adumim, yang disebut E1 oleh para perencana Israel, akan secara efektif memblokir lahan yang tersisa antara Palestina Tepi Barat dan Jerusalem timur.

Baca: 4 Sikap Amerika Serikat Terhadap Palestina di Masa Donald Trump

Setelah serangan itu, militer Israel menyiapkan sejumlah penghadang jalan di daerah tersebut. Tentara juga menyerbu kampung halaman Youssef.

Persimpangan Gush Etzion dan area perbelanjaan di dekatnya, yang berlokasi di Tepi Barat, adalah pusat perbelanjaan yang digunakan oleh Israel dan Palestina, dan telah menjadi lokasi beberapa serangan dalam beberapa tahun terakhir.

Berita terkait

AS: Israel Belum Sampaikan Rencana Komprehensif Soal Invasi Rafah

1 jam lalu

AS: Israel Belum Sampaikan Rencana Komprehensif Soal Invasi Rafah

Israel belum menyampaikan kepada pemerintahan Presiden Amerika Serikat Joe Biden ihwal "rencana komprehensif" untuk melakukan invasi terhadap Rafah.

Baca Selengkapnya

AJI Jakarta Ikut Tolak Project Cloud Google untuk Israel, Ini Alasannya

2 jam lalu

AJI Jakarta Ikut Tolak Project Cloud Google untuk Israel, Ini Alasannya

AJI Jakarta dengungkan boikot terhadap project cloud yang dikerjakan Google untuk Israel. Momentumnya diselarasakan dengan Hari Buruh 1 Mei.

Baca Selengkapnya

Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

7 jam lalu

Hamas: Netanyahu Berusaha Gagalkan Kesepakatan Gencatan Senjata di Gaza

Pejabat senior Hamas mengatakan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berupaya menggagalkan kesepakatan gencatan senjata di Gaza.

Baca Selengkapnya

Investigasi Tempo Ungkap Perusahaan Israel Diduga Pasok Spyware ke Indonesia sejak 2017

8 jam lalu

Investigasi Tempo Ungkap Perusahaan Israel Diduga Pasok Spyware ke Indonesia sejak 2017

Empat perusahaan Israel diduga memasok spyware dan surveillance ke Indonesia sepanjang 2017-2023. Polri jadi salah satu sasaran target pengguna.

Baca Selengkapnya

Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

8 jam lalu

Israel Berencana Usir Warga Palestina dari Rafah ke Pantai Gaza

Israel berencana mengusir warga Palestina keluar dari Kota Rafah di selatan Gaza ke sebidang tanah kecil di sepanjang pantai Gaza

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

9 jam lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

9 jam lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

10 jam lalu

Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

Kementerian Luar Negeri Belgia mengatakan pihaknya "mengutuk segala ancaman dan tindakan intimidasi" terhadap Pengadilan Kriminal Internasional (ICC)

Baca Selengkapnya

Ratusan Mahasiswa Universitas Indonesia Gelar Aksi Simbolik UI Palestine Solidarity Camp

10 jam lalu

Ratusan Mahasiswa Universitas Indonesia Gelar Aksi Simbolik UI Palestine Solidarity Camp

Ratusan mahasiswa Universitas Indonesia menggelar aksi solidaritas bagi warga Palestina dan mahasiswa di Amerika yang diberangus aparat.

Baca Selengkapnya

Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

10 jam lalu

Hamas dan CIA Bahas Gencatan Senjata Gaza di Kairo

Para pejabat Hamas dan CIA dijadwalkan bertemu dengan mediator Mesir di Kairo untuk merundingkan gencatan senjata di Gaza.

Baca Selengkapnya