Istri PM Pakistan Imran Khan Kenakan Cadar, Netizen Ramai Mencuit

Editor

Budi Riza

Jumat, 24 Agustus 2018 13:01 WIB

PM Pakistan Imran Khan dan istri Bushra Maneka. Al Arabiya

TEMPO.CO, Lahore – Istri Perdana Menteri Pakistan, Imran Khan, Bushra Riaz Watto, menyampaikan pesan Idul Adha pertama sebagai ibu negara pada Rabu, 22 Agustus 2018.

Baca:

Imran Khan Terpilih Jadi Perdana Menteri Pakistan

Advertising
Advertising

Bushra juga mengharapkan seluruh rakyat Pakistan bersatu di bawah pemerintahan bar, yang dipimpin suaminya PM Imran Khan, yang merupakan bekas atlet kriket terkenal di negara itu.

“Dia berharap negara akan mendapatkan kesuksesan, kebahagiaan dan kesejahteraan,” begitu dilansir media Tribune.com.pk pada Rabu, 22 Agustus 2018.

Bushra merupakan istri ketiga dari Imran Khan, 66 tahun, yang sebelumnya merupakan salah satu murid di sekolah sufi yang dikelola keluarga Bushra dari klan Maneka. Itu sebabnya, istri Imran Khan ini juga kerap dipanggil sebagai Bushra Maneka atau Bushra Bibi.

Baca:

Pemilu Pakistan, Jutaan Orang Berikan Hak Pilih

Kehadiran Bushra, 40 tahun, menarik perhatian publik pada saat pelantikan Imran Khan sebagai PM Pakistan pada 18 Agustus 2018. Saat itu, Bushra, yang menikah dengan Imran pada Februari 2018, mengenakan penutup wajah atau cadar.

“Foto Buhsra Bibi ini beredar di jaring sosial media dengan banyak orang menyebutnya sebagai pembawa kebahagian bagi Pakistan,” begitu dilansir media Alarabiya versi English.

Imran Khan, kepala Gerakan untuk Keadilan Pakistan, berpidato di depan pendukungnya saat unjuk rasa di Islamabad, Pakistan (11/5). (AP/Anjum Naveed)

Namun, ada juga yang mengkritik keputusan Bushra mengenakan cadar pada acara itu karena dianggap bakal mempengaruhi imej perempuan Pakistan di dunia.

Baca:

Setelah Dirawat, Eks PM Pakistan Nawaz Sharif Kembali ke Bui

Jurnalis dan aktivis Sameera Khan mengatakan Bushra memiliki hak untuk memilih pakaian yang ingin dikenakannya pada acara pelantikan ini. Namun, sebagai istri PM Pakistan, dia mewakili semua perempuan Pakistan.

“Ketika komunitas internasional melihat Pakistan sebagai negara yang mundur karena menekan perempuan, ini bukan representasi yang bagus bagi perempuan Pakistan,” kata dia.

Baca: Kapal Perang Pakistan Buatan Cina Singgah di Belawan

Sementara netizen yang setuju dengan Bushra mendukung pilihan pakaian yang dikenakannya.

“Lalu kenapa? Apakah dia harus menanggalkan kerudungnya dan menurunkan beberapa inci pakaian di dadanya seperti Anda agar terlihat seperti dunia Barat? Bagaimana itu bisa disebut representasi kebebasan dan masyarakat progresif,” kata seorang netizen Pakistan bernama Azfar menanggapi cuitan Sameera.

Berita terkait

5 Negara Laporkan PM Israel Benjamin Netanyahu ke ICC, Berikut Profil International Criminal Court

5 hari lalu

5 Negara Laporkan PM Israel Benjamin Netanyahu ke ICC, Berikut Profil International Criminal Court

Setidaknya 5 negara laporkan PM Israel Benjamin Netanyahu ke ICC. Negara mana saja? Sejauh mana kewenangan ICC bisa menanganinya?

Baca Selengkapnya

Diserang Israel, Presiden Iran Justru Kunjungi Pakistan Pekan Ini

6 hari lalu

Diserang Israel, Presiden Iran Justru Kunjungi Pakistan Pekan Ini

Presiden Iran Ebrahim Raisi akan melakukan kunjungan resmi ke Pakistan mulai pekan ini, meski negara itu baru saja diserang Israel pada Jumat lalu

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Biaya Hidup Termurah di Dunia, Indonesia Masuk?

12 hari lalu

10 Negara dengan Biaya Hidup Termurah di Dunia, Indonesia Masuk?

Negara dengan biaya hidup termurah di dunia pada 2024, Pakistan berada di urutan pertama

Baca Selengkapnya

Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

13 hari lalu

Profil Korban Jiwa Penusukan di Australia: Ibu Baru, Mahasiswi Cina hingga Pengungsi Ahmadiyah

Warga Australia berduka atas kematian lima perempuan dan seorang pria penjaga keamanan pengungsi asal Pakistan.

Baca Selengkapnya

Jerman Disebut Minta NATO Blokir Embargo Senjata PBB terhadap Israel

23 hari lalu

Jerman Disebut Minta NATO Blokir Embargo Senjata PBB terhadap Israel

Menlu Jerman Annalena Baerbock disebut mendesak NATO untuk memblokir rancangan resolusi PBB yang menyerukan penghentian ekspor senjata ke Israel.

Baca Selengkapnya

Senyum Lebar Sandra Dewi Sebelum Diperiksa Tuai Beragam Reaksi dari Netizen

24 hari lalu

Senyum Lebar Sandra Dewi Sebelum Diperiksa Tuai Beragam Reaksi dari Netizen

Sandra Dewi tersenyum, melambaikan tangan, hingga memberikan pose saranghaeyo sebelum diperiksa sebagai saksi dalam kasus yang menjerat Harvey Moeis.

Baca Selengkapnya

Risiko Genosida di Gaza, Dewan HAM PBB Rancang Resolusi Embargo Senjata Israel

24 hari lalu

Risiko Genosida di Gaza, Dewan HAM PBB Rancang Resolusi Embargo Senjata Israel

Dewan HAM PBB akan mempertimbangkan rancangan resolusi pada Jumat 5 April 2024 yang menyerukan embargo senjata terhadap Israel.

Baca Selengkapnya

Respons Netizen Soal Jersey Timnas Indonesia yang Baru: Kayak Baju Olahraga Anak SD

40 hari lalu

Respons Netizen Soal Jersey Timnas Indonesia yang Baru: Kayak Baju Olahraga Anak SD

Beragam respons netizen bermunculan usai timnas Indonesia secara resmi merilis jersey baru pada Senin, 18 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Asif Ali Zardari Terpilih sebagai Presiden Pakistan, Mengenali Perjalanan Politiknya

47 hari lalu

Asif Ali Zardari Terpilih sebagai Presiden Pakistan, Mengenali Perjalanan Politiknya

Asif Ali Zardari mantan suami Benazir Bhutto yang dua kali menjabat perdana menteri Pakistan

Baca Selengkapnya

Putusan Pengadilan Pakistan: Hukuman Gantung Zulfikar Ali Bhutto Sewenang-wenang

52 hari lalu

Putusan Pengadilan Pakistan: Hukuman Gantung Zulfikar Ali Bhutto Sewenang-wenang

44 tahun lalu, Zulfikar Ali Bhutto, ayah Benazir Bhutto, dihukum gantung dengang sewenang-wenang di bawah rezim militer Pakistan Jenderal Zia-ul-Haq.

Baca Selengkapnya