Najib Minta Koalisi Partai Setia jika Kalah Pemilu Malaysia

Selasa, 17 April 2018 13:16 WIB

PM Malaysia, Najib Razak, saat peluncuran manifesto untuk pemilihan umum yang akan datang di Kuala Lumpur, Malaysia, 7 April 2018. REUTERS/Lai Seng Sin

TEMPO.CO, Jakarta - Perdana Menteri Malaysia Najib Razak mengumpulkan anggota parlemen dalam koalisi pimpinannya untuk mempersiapkan strategi jika kalah dalam pemilu ke-14 pada 9 Mei mendatang.

Pertemuan yang dimulai pukul 9 pagi pada Senin, 16 April 2018, itu berlangsung sekitar 30 menit dan diikuti 130 anggota parlemen dari Barisan Nasional (BN). Pertemuan ini merupakan satu dari beberapa langkah terakhir yang diambil sebelum daftar kandidat dirampungkan.

Baca: Pemilu Malaysia, Najib Razak Tebar Janji Manis ke Petani

BN diperkirakan mengumumkan daftar kandidat untuk pemilu ke-14 negara itu pada tujuh-sepuluh hari sebelum hari pencalonan, 28 April nanti. Najib mengingatkan anggota parlemen dari koalisi yang berkuasa untuk tetap setia meski tidak terpilih kembali ataupun tidak masuk dalam daftar kandidat pada pemilu Malaysia kali ini.

Ke-130 anggota parlemen koalisi BN berkumpul di rumah dinas Najib yang oleh beberapa sumber disebut sebagai pembicaraan terakhir guna menekankan kesetiaan serta dukungan terus-menerus untuk Najib dan BN.

Baca: Pemilu Malaysia, Najib Razak Tebar Janji Manis ke Petani

Beberapa sumber mengatakan ini adalah cara lembut Najib untuk mengatakan kepada beberapa dari mereka yang mungkin tidak mendapat nomor urut dalam pemilu. Dalam pertemuan itu, menurut sumber, para anggota parlemen tampak tenang mendengarkan pidato Najib.

Advertising
Advertising

"Tapi jelas bahwa mereka cemas. Di pihak Najib, tidak ada petunjuk sama sekali tentang siapa yang masuk atau siapa yang keluar," ujar seorang sumber, seperti dilansir Straits Times pada 17 April 2018.

Baca: Luncurkan Manifesto Pemilu Malaysia, Slogan Najib Mirip Trump

Pertemuan seperti ini dilakukan Najib saat Pemilu 2013. Najib bertemu dengan petahana BN pada 11 April 2013, sembilan hari sebelum hari penetapan nominasi pada 20 April.

Selama briefing tertutup di Putra World Trade Center, Najib Razak menuturkan kepada kandidat BN yang tidak masuk dalam daftar kandidat untuk melampiaskan kekecewaannya dalam tempo 24 jam. Setelah itu, mereka harus terlibat dalam kampanye kemenangan.

Berita terkait

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

1 hari lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

3 hari lalu

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

KFC menutup 100 gerainya di Malaysia. Perusahaan mengaku karena ekonomi sulit. Media lokal menyebut karena terdampak boikot pro-Israel.

Baca Selengkapnya

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

4 hari lalu

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

Saat melancong ke Malaysia, jangan lupa membeli oleh-oleh khas Malaysia yang kekinian dan murah. Berikut ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

4 hari lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

5 hari lalu

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

Langkawi menyuguhkan objek wisata baru berupa skywalk dengan desain untuk

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

6 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

6 hari lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

7 hari lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

7 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangkap kapal pencuri ikan berbendera Malaysia. Kapal itu tercatat sudah dimusnahkan tapi masih beroperasi

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

7 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya