Anggota DPR AS Cecar Zuckerberg Soal Data Pengguna Facebook Bocor

Editor

Budi Riza

Kamis, 12 April 2018 14:45 WIB

CEO Facebook Mark Zuckerberg tiba untuk bersaksi di depan sidang bersama Komite Perdagangan dan Energi di Capitol Hill di Washington, 10 April 2018. CEO Open MIC Michael Connor mendesak Mark Zuckerberg untuk mundur dari Facebook. (AP Photo/Pablo Martinez Monsivais)

TEMPO.CO, Washington -- Pendiri dan Chief Executive Officer Facebook, Mark Zuckerberg, mendapat pertanyaan menarik dari salah satu wakil rakyat DPR AS pada rapat dengar pendapat, Rabu, 11 April 2018.

Zuckerberg data ke DPR AS, seperti dilansir Reuters, setelah sehari sebelumnya menjalani sesi serupa di senat AS pasca terungkapnya skandal bocornya data pengguna Facebook ke konsultan Cambridge Analytica. Konsultan ini bekerja untuk memenangkan Donald Trump pada pilpres 2016 dengan kandidat Presiden pesaing Hillary Clinton.

Baca: 5 Poin Penting Kesaksian Zuckerberg di Depan Kongres Amerika

Advertising
Advertising

Wakil rakyat dari New Jersey, Frank Pallone, bertanya mengapa manajemen Facebook tidak mengatur agar semua pengaturan pengguna memiliki aturan koleksi data minimal.

Facebook CEO Mark Zuckerberg, bersaksi untuk dengar pendapat Komite Energi dan Perdagangan DPR mengenai penggunaan dan perlindungan data pengguna di Capitol Hill, Washington, 11 April 2018. REUTERS

Seperti dilansir media CNET, ini artinya, pengguna harus memilih sendiri aplikasi yang diizinkannya untuk menggunakan data pribadinya tidak seperti saat ini yang terkesan semua pengguna otomatis mengizinkan.

Baca: Zuckerberg Bakal Bersaksi di Kongres AS pada 11 April, Soal?

Ditanya soal ini, Zuckberberg menjawab,”Itu isu yang kompleks dan membutuhkan jawaban lebih dari satu kata.”

Mendengar ini, Pallone menukas,”Jawaban itu mengecewakan saya.”

Pertanyaan para anggota DPR AS memang lebih tajam dibandingkan pertanyaan pada sesi sehari sebelumnya dengan Komite Perdagangan dan Hukum Senat.

Saat di senat, Zuckberberg, harus menjelaskan terlebih dulu cara kerja Facebook dan cara mengaturnya.

Namun saat di DPR AS, Zuckerberg menghadapi pertanyaan yang jauh lebih fokus. Ini menunjukkan anggota DPR memahami pertanyaan yang diajukan.

CEO Facebook Mark Zuckerberg tiba untuk bersaksi di depan sidang bersama Komite Perdagangan dan Energi dari Dewan Perwakilan Rakyat AS, di Capitol Hill di Washington, 10 April 2018. Mark Zuckerberg bersaksi terkait penggunaan data pengguna Facebook untuk pemilu Amerika 2016. (AP Photo/Andrew Harnik)

Pertanyaan tajam lainnya datang dari wakil rakyat Anna Eshoo, yang bertanya apakah data akun Facebook Zuckerberg ikut bocor digunakan Cambridge Analytica? Yang dijawab iya.

Lalu ada Kathy Castor dari Florida yang menanyakan apakah Facebook mengikuti aktivitas pengguna saat mereka sedang membuka peramban untuk mengakses situs-situs lain.

Zuckerberg berjanji manajemen akan melakukan sejumlah perbaikan pasca terungkapkan skandal bocornya data ke Cambridge Analytica. “Kemarin kami tidak memiliki pandangan yang luas mengenai tanggung-jawab kami dan itu kesalahan. Itu kesalahan saya. Dan saya minta maaf,” kata Zuckerberg, yang mengucapkan kalimat serupa pada sesi di senat sehari sebelumnya.

“Saya memulai Facebook. Saya menjalankannya dan saya bertanggung-jawab atas apa yang terjadi,” kata Zuckerberg.

Berita terkait

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

9 hari lalu

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.

Baca Selengkapnya

Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

16 hari lalu

Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

Selain CEO Apple Tim Cook, Jokowi tercatat beberapa kali pernah bertemu dengan bos-bos perusahaan dunia. Berikut daftarnya:

Baca Selengkapnya

Sudah Bisa Diakses, Facebook Bikin Pembaruan Fitur Video Jadi Mirip di TikTok

29 hari lalu

Sudah Bisa Diakses, Facebook Bikin Pembaruan Fitur Video Jadi Mirip di TikTok

Pada aplikasi TikTok telah menjadi pedoman tetap namun bagi Facebook, ini sebuah inovasi dan kemajuan.

Baca Selengkapnya

Cara Unblock Akun Seseorang di Facebook dengan Mudah

31 hari lalu

Cara Unblock Akun Seseorang di Facebook dengan Mudah

Ada beberapa cara unblock teman di Facebook, bisa melalui handphone maupun laptop. Cukup ikuti beberapa langkah berikut ini.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Paskah dengan 55 Link Twibbon, Begini Cara Menggunakannya

35 hari lalu

Rayakan Hari Paskah dengan 55 Link Twibbon, Begini Cara Menggunakannya

Hari Paskah dapat dirayakan menggunakan twibbon beragam pilihan. Berikut memilih twibbon Hari Paskah yang sesuai selera dan cara menggunakannya!

Baca Selengkapnya

Survei Meta Ungkap Pengguna Medsos Usia Muda di Indonesia Berani dan Aktif

36 hari lalu

Survei Meta Ungkap Pengguna Medsos Usia Muda di Indonesia Berani dan Aktif

Sebanyak 87 persen responden dalam survei Meta menyatakan bahwa media sosial adalah platform efektif untuk sampaikan pesan dan mendorong perubahan.

Baca Selengkapnya

WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

36 hari lalu

WhatsApp Aplikasi Perpesanan Paling Populer, Semua Bermula di Sebuah Garasi Rumah pada 2009

WhatsApp dibuat 2 mantan karyawan Yahoo, Brian Acton dan Jan Koum pada 2009 di sebuah garasi rumah di California. Begini perkembangannya.

Baca Selengkapnya

Fitur Khusus Meta untuk Batasi Konten Politik, Begini Cara Mengaktifkannya

38 hari lalu

Fitur Khusus Meta untuk Batasi Konten Politik, Begini Cara Mengaktifkannya

Meta menambahkan fitur khusus untuk membatasi konten politik pada platform yang dinaunginya, terutama Instagram.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

49 hari lalu

Begini Cara Download Stiker WhatsApp Edisi Ramadan

WhatsApp meluncurkan paket stiker terbarunya di Indonesia berkaitan dengan bulan Ramadan. Begini cara downlioad stiker WhatsApp edisi Ramdan.

Baca Selengkapnya

Facebook Disebut Memblokir Akun Jurnalis Foto Gaza Motaz Azaiza

49 hari lalu

Facebook Disebut Memblokir Akun Jurnalis Foto Gaza Motaz Azaiza

Jurnalis foto terkenal Palestina asal Gaza, Motaz Azaiza, memposting di akun X-nya bahwa dia telah dilarang di Facebook.

Baca Selengkapnya