Usai Sidang Kabinet, Menhan Iran Jenderal Hatami Ancam AS!

Reporter

Budi Riza

Editor

Budi Riza

Kamis, 11 Januari 2018 15:33 WIB

Pendemo memegang poster yang menunjukkan potret pendiri revolusioner Iran Ayatollah Khomeini, dan Pemimpin Tertinggi Ayatollah Ali Khamenei dalam sebuah demonstrasi pro-pemerintah di kota suci Qom, Iran, 3 Januari 2018. Puluhan ribu warga Iran mengambil bagian dalam demonstrasi pro-pemerintah di beberapa kota di seluruh negeri. AP

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Iran lewat Menteri Pertahanan, Brigadir Jenderal Amir Hatami, bakal merespon balik upaya Amerika Serikat untuk menghasut terjadinya kerusuhan di Iran.


"Negara kami, sebagai negara merdeka, telah menunjukkan tidak akan pernah diam terhadap kerusakan yang muncul akibat peristiwa seperti itu," kata Jenderal Hatami seusai rapat kabinet seperti dilansir Farsnews, Rabu, 11 Januari 2018.

Baca: Swedia Dukung Perjanjian Nuklir Iran, Kritik Trump Keliru


Jenderal Hatami merujuk kepada pernyataan yang dikeluarkan pemimpin spiritual Iran, Ayatullah Ali Khamenei, sehari sebelumnya. Lewat cuitan di akun Twitternya, Khamenei mengatakan Iran akan melakukan sejumlah tindakan balasan terhadap AS.

Advertising
Advertising

Baca: Trump Cuit Unjuk Rasa Ekonomi di Mashad, Ini Kata Kemenlu Iran

"Mereka telah menerima respon tegas setiap kali mereka menimbulkan kerusakan terhadap negara kita. Dan kali ini mereka juga akan mendapat respon yang sama," kata dia.


Dalam acara pertemuan massa di kota Qom, Tehran, pada Selasa, 10 Januari 2018, Ali Khamenei menyalahkan AS, Israel, dan kelompok Mojahedin-e Khalq sebagai biang keladi kerusuhan massal yang terjadi menjelang pergantian tahun di Iran.


"Kalian menimbulkan kerusakan di Iran beberapa hari lalu dan ini tidak akan dibiarkan begitu saja," kata Khamenei merujuk kepada para pemimpin AS.


Dia juga mengatakan upaya serupa telah berhasil dilawan sejak 40 tahun terakhir. "Sekali lagi, bangsa Iran mengatakan kepada AS, Inggris dan orang-orang yang ingin menjatuhkan Republik Islam Iran dari luar negeri bahwa kalian telah gagal. Dan akan gagal juga di masa depan," kata Khamenei.


Ali Khamenei juga menangapi pernyataan Presiden AS, Donald Trump, bahwa Iran merasa takut terhadap AS.


"Jika kami merasa takut kepada Anda, mengapa kami berhasil mengusir kalian keluar dari Iran pada 1970, dan keluar dari seluruh wilayah di kawasan ini pada 2010," kata Khamenei, pemimpin spiritual Iran.


Berita terkait

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

1 hari lalu

Iran Bebaskan Awak Kapal Terafiliasi Israel yang Sempat Disita di Selat Hormuz

Menteri Luar Negeri Hossein Amirabdollahian mengatakan Iran telah membebaskan awak kapal MSC Aries yang terafiliasi dengan Israel, setelah sempat disita di dekat Selat Hormuz.

Baca Selengkapnya

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

2 hari lalu

Lima Perusahaan AS Kena Sanksi Iran karena Terlibat Genosida Gaza

Iran memberikan sanksi kepada perusahaan-perusahaan AS, individu-individu, yang terlibat dalam genosida di Gaza

Baca Selengkapnya

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

4 hari lalu

5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

Daftar negara dengan mata uang terlemah menjadi perhatian utama bagi para pengamat ekonomi dan pelaku pasar.

Baca Selengkapnya

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

5 hari lalu

Indonesia - Iran Jalin Kerjasama Teknologi Pertanian

Iran akan mendorong pertukaran ekspor impor pada subsektor hortikultura khususnya yang berkaitan dengan buah-buahan

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

7 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

7 hari lalu

Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel

Baca Selengkapnya

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

8 hari lalu

5 Sumber Kekayaan Negara Iran, Ada Gas Alam Hingga Saffron

Iran dikenal memiliki sumber daya alam dan potensi kekayaan yang tinggi. Termasuk saffron, apakah itu?

Baca Selengkapnya

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

9 hari lalu

Saat Iran Serang Israel, Begini Pertempuran yang Terjadi di Udara dan Antariksa

Jet tempur AS, Prancis, Inggris,dan Yordania ikut turun laga pada malam Iran menyerang Israel secara langsung dan keras.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

10 hari lalu

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

Kedubes Rusia mengatakan Moskow siap memasok pesawat tempur Sukhoi jika ada minat dari Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

10 hari lalu

Jumlah dan Jenis Senjata Iran yang Digunakan Saat Serang Israel

Iran meluncurkan 320 hingga 350 senjata yang membawa bahan peledak seberat total 85 ton ke Israel pada Sabtu dinihari, 13 April 2024.

Baca Selengkapnya