Tiga Orang Bertopeng Berusaha Membakar Sinagoga Yahudi di Swedia

Senin, 11 Desember 2017 16:11 WIB

Seorang pria Yahudi Ultra Orthodox Jewish meninggalkan pemakaman di Gunung Olive, dengan latar kota tua Yerusalem dan Dome of the Rock, pada Meret 2011. REUTERS/Denis Sinyakov

TEMPO.CO, Jakarta - Polisi di Swedia menangkap tiga orang yang berusaha membakar tempat ibadah umat Yahudi atau sinagoga di kota Gothenburg. Ketiganya dilaporkan mengenakan topeng saat menjalankan aksinya.

Polisi Swedia menggagalkan upaya membakar sinagoga pada Sabtu malam, 9 Desember 2017 yang diduga berkaitan dengan konflik di Yerusalem. Keesokan harinya, polisi menjelaskan, tiga tersangka itu sengaja mau membakar sinagoga.

"Mereka ditangkap setelah melempar benda berapi ke dalam gedung namun tidak terjadi kebakaran pada Sabtu malam," kata Ulla Brehm, polisi Gothenburg, seperti yang dilansir New York Times pada 10 Desember 2017.

Baca: Terancam Dibunuh, Yahudi Eropa Diajak Pindah Massal ke Israel

Pemimpin komunitas Yahudi Swedia, Allan Stutzinsky mengatakan, sinagoga diserang oleh sekelompok pria bertopeng yang melemparkan beberapa benda terbakar.

Sekitar 20 pemuda yang ada dalam sinagoga kemudian panik dan berlari mencari tempat berlindung di ruang bawah tanah selama serangan tersebut, namun tidak ada yang dilaporkan terluka. Beruntung hujan turun saat kejadian sehingga menghambat penyebaran api.

Motif serangan belum diketahui secara pasti. Namun diyakini kejadian ini terkait dengan keputusan Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk mengakui Yerusalem sebagai ibukota Israel. Protes sebagai reaksi atas keputusan tersebut telah menyebar ke seluruh dunia.

Advertising
Advertising

"Selama beberapa hari ancaman meningkat menyusul adanya peristiwa antara Trump dan Israel terkait Palestina," kata Stutzinsky.

Baca: Yahudi Minta Trump Tidak Data Muslim, Atau Ini yang Terjadi

Insiden tersebut terjadi pada hari yang sama saat para pemrotes di Stockholm berdemonstrasi menentang keputusan Trump. Selama demonstrasi tersebut, bendera Israel dilaporkan dibakar. Sehari sebelumnya, pada hari Jumat, sekitar 200 demonstran meneriakkan slogan anti-Semit di kota Malmo di Swedia.

Perdana Menteri Swedia Stefan Lovfen mengatakan bahwa dia merasa sangat marah dengan serangan tersebut.

"Tidak ada ruang untuk anti-Setimisme di masyarakat Swedia," katanya.

Keamanan telah diperketat di sinagoga di seluruh negeri setelah kejadian di Gothenburg. Populasi Yahudi di Swedia berjumlah sekitar 18 ribu jiwa, menurut Jewish Museum di Stockholm.

Orang-orang Yahudi dan simbol Yahudi seperti sinagoga di Swedia kerap menjadi korban serangan dari ekstremis sayap kiri yang marah kepada Israel, dari kelompok sayap kanan anti-Semit atau dari kelompok Muslim garis keras.

Berita terkait

Swedia Usir Jurnalis Cina karena Alasan Keamanan Nasional

25 hari lalu

Swedia Usir Jurnalis Cina karena Alasan Keamanan Nasional

Swedia mengusir seorang jurnalis Cina, karena dianggap menimbulkan ancaman serius terhadap keamanan nasional.

Baca Selengkapnya

Salwan Momika, Ditangkap di Norwegia hingga Diblokir TikTok

27 hari lalu

Salwan Momika, Ditangkap di Norwegia hingga Diblokir TikTok

Salwan Momika yang memicu kemarahan internasional dengan berulang kali merusak Al-Quran tahun lalu, kini telah ditangkap di Norwegia

Baca Selengkapnya

Sempat Diisukan Tewas, Pembakar Al Quran Salwan Momika Ditangkap di Norwegia

28 hari lalu

Sempat Diisukan Tewas, Pembakar Al Quran Salwan Momika Ditangkap di Norwegia

Imigran asal Irak Salwan Momika ditangkap di Norwegia. Ia membakar Al Quran sehhingga membuat umat Muslim marah.

Baca Selengkapnya

Keluarga Sandera Ancam Bakar Israel jika Kesepakatan dengan Hamas Tidak Tercapai

33 hari lalu

Keluarga Sandera Ancam Bakar Israel jika Kesepakatan dengan Hamas Tidak Tercapai

Keluarga sandera Israel mengancam akan membakar negara jika Perdana Menteri Benjamin Netanyahu tidak segera mencapai kesepakatan pertukaran sandera dengan Hamas.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Minggu Palma Dihalangi Israel, 4 Negara Eropa Siap Akui Negara Palestina

39 hari lalu

Top 3 Dunia: Minggu Palma Dihalangi Israel, 4 Negara Eropa Siap Akui Negara Palestina

Berita Top 3 Dunia pada Senin 25 Maret 2024 diawali Israel menghalangi ribuan umat Kristen dari Tepi Barat untuk merayakan Minggu Palma

Baca Selengkapnya

Israel Halangi Umat Kristen Palestina Rayakan Minggu Palma di Yerusalem

39 hari lalu

Israel Halangi Umat Kristen Palestina Rayakan Minggu Palma di Yerusalem

Israel dilaporkan menghalangi umat Kristen dari Tepi Barat untuk merayakan Minggu Palma di Yerusalem.

Baca Selengkapnya

6 Negara yang Menerapkan Cuti Ayah, Pegawai Tetap Dapat Gaji

45 hari lalu

6 Negara yang Menerapkan Cuti Ayah, Pegawai Tetap Dapat Gaji

Pemberian cuti ayah saat istri pegawai melahirkan telah diterapkan di beberapa negara.

Baca Selengkapnya

PBB Waswas Ada Provokasi di Tempat Suci Yerusalem Timur

52 hari lalu

PBB Waswas Ada Provokasi di Tempat Suci Yerusalem Timur

Juru bicara PBB berkomentar tentang insiden pasukan Israel menghalangi warga Palestina untuk salat Tarawih di Masjid Al Aqsa.

Baca Selengkapnya

Bendera Swedia Berkibar di Markas NATO di Belgia

52 hari lalu

Bendera Swedia Berkibar di Markas NATO di Belgia

Bendera Swedia berkibar di Markas NATO di Belgia, menandai bergabungnya negara tersebut sebagai anggota ke-32.

Baca Selengkapnya

Selama Ramadan, Ini Kekhawatiran Warga Palestina di Yerusalem

54 hari lalu

Selama Ramadan, Ini Kekhawatiran Warga Palestina di Yerusalem

Ketika warga Palestina bersiap menyambut Ramadan, banyak yang khawatir pihak keamanan dan kelompok sayap kanan Israel akan memicu kerusuhan.

Baca Selengkapnya