Bella Hadid Curhat Soal Status Yerusalem, Apa Isinya?

Reporter

Budi Riza

Editor

Budi Riza

Jumat, 8 Desember 2017 11:55 WIB

Postingan Bella Hadid terkait Yerusalem di akun Instagramnya. instagram.com

TEMPO.CO, New York -- Keputusan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, untuk menyebut status Yerusalem sebagai ibukota Israel mendapat kritik hingga kecaman dari berbagai politisi dan tokoh dunia.Banyak pihak merasa khawatir keputusan itu akan mengganggu proses damai antara Israel dan Palestina serta memicu gangguan stabilitas di kawasan Timur Tengah.

Ini termasuk Bella Hadid, 21, seorang model internasional keturunan Palestina, yang mengungkapkan pendapatnya soal status Yerusalem itu.

Baca: Alasan Yerusalem Bukan Ibukota Israel

Bella Hadid menjadi model cover majalah Vogue Arabia. Instagram

Bella mencurahkan isi hatinya lewat akun Instagram miliknya @bellahadid. "Saya telah menunggu untuk menuliskan ini tapi saya sadari tidak ada cara yang sempurna untuk berbicara mengenai hal yang sangat tidak adil. Hari yang sangat sangat menyedihkan," kata Hadid, Kamis, 7 Desember 2017.

Advertising
Advertising

Baca: Sekjen PBB Guterres Kritik Keputusan Trump Soal Yerusalem

"Menonton siaran berita melihat kesedihan bangsa Palestina membuat saya menangis untuk generasi demi generasi bangsa Palestina. Hadid melanjutkan dia merasa sedih dan sulit menuliskan pesan ini sambil menyaksikan kesedihan ayah, sepupu, dan keluarga Palestina serta leluhur bangsa Palestina.

"Yerusalem adalah rumah bagi semua agama. Agar ini bisa terwujud, saya rasa, membuat kita semua mundur lima langkah ke belakang membuatnya semakin sulit untuk hidup di dunia yang damai."


Hadid juga menyoroti perlakuan yang dialami bangsa Palestina sambil menuliskannya dalam huruf kapital. "PERLAKUAN yang dialami bangsa Palestina tidak adil, sepihak, dan seharusnya tidak ditoleransi. Saya berdiri dengan Palestina."


Seperti diberitakan, Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, mengumumkan sikap menyebut Yerusalem sebagai ibukota Israel pada Rabu, 6 Desember 2017. Dia mengatakan semua negara menolak mengakui ini padahal ini adalah kenyataan. Dia menyadari ada perbedaan pandangan soal ini dan berharap tidak ada tindak kekerasan terjadi pasca keputusan yang diambilnya.


Uni Eropa, Paus Francis, negara-negara Arab, hingga PBB menolak keputusan Trump soal Yerusalem dan menilainya sebagai pelanggaran terhadap sejumlah resolusi PBB dan bisa mengganggu proses perdamaian antara Israel dan Palestina.


REUTERS | PEOPLE | NY TIMES

Berita terkait

Keluarga Sandera Ancam Bakar Israel jika Kesepakatan dengan Hamas Tidak Tercapai

32 hari lalu

Keluarga Sandera Ancam Bakar Israel jika Kesepakatan dengan Hamas Tidak Tercapai

Keluarga sandera Israel mengancam akan membakar negara jika Perdana Menteri Benjamin Netanyahu tidak segera mencapai kesepakatan pertukaran sandera dengan Hamas.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Minggu Palma Dihalangi Israel, 4 Negara Eropa Siap Akui Negara Palestina

38 hari lalu

Top 3 Dunia: Minggu Palma Dihalangi Israel, 4 Negara Eropa Siap Akui Negara Palestina

Berita Top 3 Dunia pada Senin 25 Maret 2024 diawali Israel menghalangi ribuan umat Kristen dari Tepi Barat untuk merayakan Minggu Palma

Baca Selengkapnya

Israel Halangi Umat Kristen Palestina Rayakan Minggu Palma di Yerusalem

38 hari lalu

Israel Halangi Umat Kristen Palestina Rayakan Minggu Palma di Yerusalem

Israel dilaporkan menghalangi umat Kristen dari Tepi Barat untuk merayakan Minggu Palma di Yerusalem.

Baca Selengkapnya

Bella Hadid Senang Mengonsumsi Lumut Laut, Bermanfaat atau Membahayakan Kesehatan?

41 hari lalu

Bella Hadid Senang Mengonsumsi Lumut Laut, Bermanfaat atau Membahayakan Kesehatan?

Lumut laut disebut baik untuk pencernaan, kesehatan tiroid, dan kekebalan tubuh. Bella Hadid termasuk yang mengonsumsinya. Benarkah bagus?

Baca Selengkapnya

PBB Waswas Ada Provokasi di Tempat Suci Yerusalem Timur

51 hari lalu

PBB Waswas Ada Provokasi di Tempat Suci Yerusalem Timur

Juru bicara PBB berkomentar tentang insiden pasukan Israel menghalangi warga Palestina untuk salat Tarawih di Masjid Al Aqsa.

Baca Selengkapnya

Selama Ramadan, Ini Kekhawatiran Warga Palestina di Yerusalem

53 hari lalu

Selama Ramadan, Ini Kekhawatiran Warga Palestina di Yerusalem

Ketika warga Palestina bersiap menyambut Ramadan, banyak yang khawatir pihak keamanan dan kelompok sayap kanan Israel akan memicu kerusuhan.

Baca Selengkapnya

Kontrak Bella Hadid dengan Charlotte Tilbury Dibatalkan, Perusahaan Klarifikasi Isu Pro-Palestina

1 Maret 2024

Kontrak Bella Hadid dengan Charlotte Tilbury Dibatalkan, Perusahaan Klarifikasi Isu Pro-Palestina

Supermodel Bella Hadid tak lagi menjalin kemitraan dengan Charlotte Tilibury, dia akan fokus pada lini kecantikannya sendiri, Orabella.

Baca Selengkapnya

Argentina Umumkan Rencana Pindahkan Kantor Kedutaan Besarnya di Tel Aviv ke Yerusalem

7 Februari 2024

Argentina Umumkan Rencana Pindahkan Kantor Kedutaan Besarnya di Tel Aviv ke Yerusalem

Presiden Argentina Javier Milei mengumumkan rencana merelokasi kantor kedutaan besar Argentina di Tel Aviv ke Yerusalem

Baca Selengkapnya

Kristen Palestina Jadi Sasaran Serangan Pemukim Israel yang Meningkat

28 Desember 2023

Kristen Palestina Jadi Sasaran Serangan Pemukim Israel yang Meningkat

Pemukim Israel juga menjadikan umat Kristen Palestina sasaran serangan dan pelecehan, yang berada di tanah Palestina sejak lebih dari 2.000 tahun.

Baca Selengkapnya

Kakak-Adik Anggota Hamas Tembaki Halte Bus di Yerusalem, 3 Orang Tewas

30 November 2023

Kakak-Adik Anggota Hamas Tembaki Halte Bus di Yerusalem, 3 Orang Tewas

Kakak adik asal Palestina menembaki halte bus di Yerusalem saat gencatan Hamas Israel diperpanjang.

Baca Selengkapnya