TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 dunia pada Kamis, 29 Agustus 2024, diurutan pertama berita tentang kegaduhan politik Indonesia dalam pilkada 2024 yang menjadi sorotan sejumlah media asing. Diantara media asing yang melaporkan adalah The Strait Times menuliskannya dalam artikelnya berjudul "Indonesia’s PDI-P drops Anies as candidate for Jakarta governor, makes surprise pick."
Diurutan kedua top 3 dunia berita tentang Arab Saudi yang disebut-sebut akan membangun bioskop yang merupakan bagian dari inisiatif Mekkah Cerdas. Menurut informasi yang beredar, di dalam proyek ini akan terintegrasi fasilitas hiburan modern ke dalam kota sambil tetap berpegang pada makna keagamaannya. Proyek ini sedang dikembangkan oleh Saudi Entertainment Ventures, anak perusahaan Dana Investasi Publik, yang menggarap proyek-proyek hiburan di Arab Saudi.
Berikut top 3 dunia selengkapnya:
1. Media Asing Soroti PDI-P Coret Anies di Pilkada Jakarta dan Usung Pramono
Sejumlah media asing menyoroti langkah PDI Perjuangan yang tak jadi mengusung Anies Baswedan sebagai gubernur Jakarta. Media Singapura, The Strait Times, menuliskan Anies tak jadi dipilih oleh PDI-Perjuangan meski memiliki tingkat elektabilitas yang tinggi. Sebagai gantinya, PDI Perjuangan memilih Pramono Anung untuk menempati posisi tersebut.
"Hal ini terjadi setelah berhari-hari perundingan intensif yang berpusat pada pencalonan Bapak Anies, yang merupakan kritikus keras Presiden Joko Widodo, tetapi bukan dari PDI Perjuangan," tulis The Strait Times.
Reuters juga mengangkat keputusan PDI Perjuangan ini dalam artikel berjudul "Indonesia's largest party backs minister for Jakarta governor, sidelining favourite." PDI-Perjuangan, menurut Reuters, meningkirkan Anies Baswedan yang disebut sebagai calon favorit untuk menduduki posisi gubernur Jakarta. Anies juga disebut sebagai kritikus yang vokal terhadap kebijakan pemerintah.
Baca selengkapnya di sini
2. Heboh, Arab Saudi Akan Bangun Bioskop Dekat Ka'bah
Arab Saudi meluncurkan rencana yang menghebohkan umat Muslim. Sebuah video yang menampilkan seorang insinyur Saudi sedang mendiskusikan pembangunan proyek bioskop di Mekkah memicu perdebatan luas di media sosial. Sebabnya tempat hiburan yang akan dibangun itu berada di dekat Ka'bah dan Masjidil Haram.
Pada 2023, Seven telah mendapat kontrak senilai US$ 2,5 miliar untuk berbagai proyek hiburan di seluruh Kerajaan. Proyek bioskop Mekkah, yang bernilai SR 1,3 miliar atau senilai US$ 347 juta, sedang dibangun oleh perusahaan lokal Modern Building Leaders. Proyek ini terletak di distrik Al Abidiyah dekat Universitas Umm Al Qura di luar kompleks masjid Kakbah, yang berdiri di atas lahan seluas 80.000 meter persegi.
Pembangunan bioskop di Arab Saudi menandai perubahan budaya yang signifikan. Selama 40 tahun, bioskop dilarang di Kerajaan tersebut, yang mencerminkan norma sosial konservatif yang berlaku di negara tersebut. Larangan tersebut dicabut pada 2018 sebagai bagian dari inisiatif Visi 2030 Putra Mahkota Mohammed bin Salman, yang berupaya memodernisasi ekonomi dan membuka masyarakat Saudi.
Baca selengkapnya di sini
3. Militer Israel Serang Tepi Barat, Terbesar dalam Dua Dekade Terakhir
Militer Israel melancarkan operasi militer besar-besaran di wiayah pendudukan Tepi Barat utara pada Rabu pagi, yang merupakan operasi militer terbesar dalam dua dekade terakhir. Sebuah pernyataan militer mengatakan operasi tersebut bertujuan untuk melawan apa yang disebutnya “terorisme” di Tepi Barat bagian utara.
Operasi militer tersebut, yang terbesar dalam dua dekade sejak serangan besar di Jenin pada 2002, melibatkan dua brigade tentara, helikopter, drone dan buldoser, kata harian Israel Yedioth Ahronoth. Pasukan militer menggerebek kamp pengungsi Jenin dan menutup dua rumah sakit di kota itu sebagai bagian dari operasi skala besar, kata lembaga penyiaran publik Israel, KAN.
Surat kabar Israel Hayom mengatakan serangan itu, yang melibatkan tentara, Polisi Perbatasan dan dinas keamanan domestik Shin Bet, bertujuan untuk menggagalkan “ancaman alat peledak rakitan (IED).”
Baca selengkapnya di sini
Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini