Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tiga Orang Tewas dan 10 Cedera dalam Penembakan Supermarket Arkansas AS

Reporter

image-gnews
Kendaraan darurat terlihat di lokasi kejadian penembakan di Fordyce, Arkansas, AS 21 Juni 2024. South Arkansas Reckoning/Suzy Parker/via REUTERS
Kendaraan darurat terlihat di lokasi kejadian penembakan di Fordyce, Arkansas, AS 21 Juni 2024. South Arkansas Reckoning/Suzy Parker/via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPenembakan terjadi di sebuah supermarket di Negara Bagian Arkansas, Amerika Serikat pada Jumat waktu setempat. Penembakan ini menewaskan tiga warga sipil dan melukai 10 orang lainnya, termasuk dua polisi, kata Polisi Negara Bagian Arkansas seperti dilansir Reuters pada Sabtu 22 Juni 2024.

Tersangka juga terluka dalam baku tembak dengan polisi, kata direktur Kepolisian Negara Bagian Arkansas Mike Hagar kepada wartawan.

Penembakan itu terjadi di supermarket Mad Butcher di Fordyce, sebuah kota berpenduduk 3.200 orang sekitar 112 kilometer selatan Kota Little Rock.

“Kami dapat memastikan bahwa 11 warga sipil tak berdosa ditembak, dan tiga di antaranya tewas. Dua petugas penegak hukum terluka dalam baku tembak. Tersangka juga ditembak dan ditahan,” kata Hagar.

Dia tidak menjelaskan motif penembakan atau menjawab pertanyaan.

Polisi mengidentifikasi tersangka penembak sebagai Travis Eugene Posey, 44 tahun, dari New Edinburg. Dia dijebloskan ke penjara dan didakwa dengan tiga dakwaan pembunuhan massal, sementara dakwaan lainnya masih menunggu keputusan. Tidak ada tanggal persidangan yang ditetapkan, menurut daftar narapidana.

Petugas polisi yang terluka dan tersangka diperkirakan selamat, katanya. Cedera yang dialami warga sipil berkisar dari yang tidak mengancam jiwa hingga sangat kritis, katanya.

Ini adalah penembakan massal terbaru dengan latar belakang supermarket. Seorang supremasi kulit putih pada 2022 membunuh 10 orang kulit hitam di supermarket Buffalo. Penembakan itu terjadi setahun setelah penembakan di supermarket Boulder, Colorado, yang menewaskan 10 orang.

Polisi tidak segera mengatakan apakah penembakan itu terjadi di dalam atau di luar toko. Polisi tidak mengidentifikasi para korban dan belum merilis motif penembakan tersebut.

Roderick Rogers, anggota dewan kota, mengatakan menelepon sheriff daerah ketika karyawan di restoran terdekat memberi tahu dia tentang penembakan tersebut.

Rogers mengatakan sesampainya di sana, dia melihat orang-orang berlarian mencari perlindungan ke segala arah, bahkan ada yang berlari ke rumah sakit terdekat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Orang-orang melompat ke dalam mobil untuk mencari keselamatan,” kata Rogers.

Video yang diposting di media sosial menunjukkan setidaknya satu orang tergeletak di tempat parkir, sementara yang lain mendengar beberapa suara tembakan.

Amiya Doherty mengatakan berada di dalam mobil ibunya di tempat parkir toko kelontong ketika mendengar apa yang dia duga adalah kembang api. Ketika dia melihat seorang pria memegang pistol dan menembak, dia berusaha menghindar dari pandangan pelaku.

“Saya memegang tangan saudara perempuan saya dan saya mengatakan kepadanya bahwa saya mencintainya,” kata Doherty kepada stasiun televisi Little Rock KATV.

Gambar dari wartawan di tempat kejadian menunjukkan banyak lubang peluru di jendela toko kelontong, dan selongsong peluru berserakan di seluruh tempat parkir. Dalam rekaman video, lembaga-lembaga lokal dan negara bagian terlihat merespons kejadian tersebut, dengan setidaknya satu helikopter medis mendarat di dekatnya.

Gubernur Arkansas Sarah Huckabee Sanders mengatakan telah diberi pengarahan tentang penembakan itu.

“Saya berterima kasih kepada penegak hukum dan petugas pertolongan pertama atas tindakan cepat dan heroik mereka dalam menyelamatkan nyawa,” tulis Sanders di platform media sosial X. “Doa saya menyertai para korban dan semua yang terkena dampak hal ini.”

Pilihan Editor: Penembakan Massal di Supermarket New York AS, 10 Orang Tewas

REUTERS | ABC NEWS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Konflik Rusia-Ukraina Masih Panas, NATO akan Mulai Latihan Senjata Nuklir Tahunan Pekan Depan

7 jam lalu

Perdana Menteri Belanda Mark Rutte dan Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg. REUTERS/Yves Herman
Konflik Rusia-Ukraina Masih Panas, NATO akan Mulai Latihan Senjata Nuklir Tahunan Pekan Depan

Sekretaris Jenderal NATO Mark Rutte menekankan pentingnya kesiapan dalam lanskap global yang semakin bergejolak selama kunjungannya ke London


Putin Resmi Tarik Duta Besar Rusia untuk Amerika Serikat, Siapa Penggantinya?

17 jam lalu

Anatoly Antonov. Lev Radin/Sipa USA
Putin Resmi Tarik Duta Besar Rusia untuk Amerika Serikat, Siapa Penggantinya?

Anatoly Antonov menjadi Duta Besar Rusia untuk Amerika Serikat sejak 2017


Pengadilan Malaysia Ubah Hukuman Mati Pembunuh Altantuya Shaariibuu Jadi 40 Tahun Penjara

21 jam lalu

PM Malaysia, Mahathir Mohamad (kiri), Altantuya Shaariibuu (tengah), dan bekas PM Najib Razak (kanan). Bulletinmedia.blogspot
Pengadilan Malaysia Ubah Hukuman Mati Pembunuh Altantuya Shaariibuu Jadi 40 Tahun Penjara

Ayah mendiang Altantuya Shaariibuu mendukung upaya terpidana yang juga mantan polisi Malaysia Azilah Hadri untuk mengurangi hukuman matinya.


Florida Gelap Gulita Dihantam Badai Milton, Rumah-rumah Hancur

23 jam lalu

Sejumlah kendaraan yang terdampak banjir akibat Badai Helene di perumahan warga, Old Fort, Carolina Utara, Amerika Serikat, 4 Oktober 2024. Badai Helene yang melanda Florida terutama Carolina Utara memakan jumlah korban tewas lebih dari 200 orang.  REUTERS/Eduardo Munoz
Florida Gelap Gulita Dihantam Badai Milton, Rumah-rumah Hancur

Badai Milton yang menghantam Florida membuat rumah-rumah hancur dan banjir besar.


Donald Trump Tolak Debat Capres AS Kedua dengan Kamala Harris

23 jam lalu

Layar menampilkan debat presiden yang diselenggarakan oleh ABC antara calon presiden dari Partai Republik, mantan Presiden AS Donald Trump dan calon presiden dari Partai Demokrat, Wakil Presiden AS Kamala Harris di Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat, 10 September 2024. REUTERS/Evelyn Hockstein
Donald Trump Tolak Debat Capres AS Kedua dengan Kamala Harris

Donald Trump mengesampingkan debat calon presiden Amerika Serikat kedua dengan rivalnya, Kamala Harris


Biden Telepon Netanyahu, Janjikan Dukungan Kuat Melawan Iran

1 hari lalu

Biden Telepon Netanyahu, Janjikan Dukungan Kuat Melawan Iran

Gedung Putih mengatakan Biden-Netanyahu membahas konfrontasi dengan Iran dalam percakapan 30 menit yang melibatkan Wapres AS Kamala Harris.


Risiko dan Penanganan Cedera ACL

1 hari lalu

Ilustrasi nyeri lutut. shutterstock.com
Risiko dan Penanganan Cedera ACL

Cedera ACL bisa mengakibatkan rasa sakit dan proses rehabilitasi yang panjang


Pilpres AS Bulan Depan, Kamala Harris Ungguli Donald Trump di Jajak Pendapat

1 hari lalu

Kamala Harris dan Donald Trump. FOTO/Erin Schaff/Pool via REUTERS dan REUTERS/Mike Segar
Pilpres AS Bulan Depan, Kamala Harris Ungguli Donald Trump di Jajak Pendapat

Survei pilpres AS, Kamala Harris unggul dari Donald Trump dalam jajak pendapat terbaru.


Donald Trump Mengaku Pernah ke Gaza, Tapi Tak Ada Bukti

2 hari lalu

Kandidat Presiden dari Partai Republik dan mantan Presiden AS Donald Trump mengenakan perban telinga saat menghadiri Konvensi Nasional Partai Republik (RNC), di Fiserv Forum di Milwaukee, Wisconsin, AS, 18 Juli 2024. Donald Trump mengenakan perban telinga setelah terkena tembakan saat berkampanye pada 13 Juli 2024 lalu. REUTERS/Andrew Kelly
Donald Trump Mengaku Pernah ke Gaza, Tapi Tak Ada Bukti

Donald Trump mengatakan Gaza adalah tempat terindah di Timur Tengah. Tapi tak ada bukti bahwa ia pernah ke sana.


Kamala Harris Sebut Iran Musuh Terbesar AS

2 hari lalu

(kiri) Kamala Harris saat mengikuti debat calon presiden AS pada 10 September 2024. (kanan) sepasang anting Tiffany. Foto: REUTERS; Tiffany Pearl
Kamala Harris Sebut Iran Musuh Terbesar AS

Calon presiden AS Kamala Harris mengatakan bahwa Iran adalah musuh terbesar AS. Amerika Serikat akan terus membela Israel.