Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Peringatan D-Day: Fakta-fakta Penting tentang Pendaratan Sekutu di Normandia

Editor

Ida Rosdalina

image-gnews
Lockheed Martin C-130 Angkatan Udara AS terbang di atas batu nisan di Pemakaman dan Memorial Normandia Amerika Perang Dunia II yang terletak di atas pendaratan Pantai Omaha di Colleville-sur-Mer, wilayah Normandia, Prancis, 2 Juni. REUTERS/Benoit Tessier
Lockheed Martin C-130 Angkatan Udara AS terbang di atas batu nisan di Pemakaman dan Memorial Normandia Amerika Perang Dunia II yang terletak di atas pendaratan Pantai Omaha di Colleville-sur-Mer, wilayah Normandia, Prancis, 2 Juni. REUTERS/Benoit Tessier
Iklan

TEMPO.CO, JakartaD-Day adalah nama yang diberikan untuk invasi 6 Juni 1944 ke pantai-pantai di Normandia di Prancis utara oleh pasukan dari Amerika Serikat, Kanada, Inggris, dan negara-negara lain selama Perang Dunia II. Prancis pada saat itu diduduki oleh tentara Nazi Jerman, dan serangan amfibi-yang diberi nama Operation Overlord-mendaratkan sekitar 156.000 tentara Sekutu di pantai-pantai Normandia pada penghujung hari.

Pada Agustus 1944, seluruh wilayah utara Prancis telah dibebaskan, dan pada musim semi 1945 Sekutu telah mengalahkan Jerman. Para sejarawan sering menyebut D-Day sebagai awal dari berakhirnya Perang Dunia II.

Berikut adalah beberapa fakta tentang pendaratan D-Day Sekutu di Normandia:

* Sebelum D-Day, Sekutu melancarkan Operasi Fortitude, yang meyakinkan Jerman bahwa pendaratan tidak akan dilakukan di Normandia, melainkan di Pas-de-Calais, di sebelah timur. Tank-tank tiruan, kapal pendarat, dan pesawat disiapkan di Inggris bagian timur.

* D-Day dimulai pada 6 Juni 1944, dan merupakan fase penyerangan invasi Sekutu ke daratan Eropa, atau Operasi Overlord. Panglima Tertinggi Sekutu adalah Jenderal AS Dwight Eisenhower. Seharusnya dimulai sehari lebih awal, tetapi ditunda 24 jam karena cuaca buruk.

* Secara keseluruhan, 156.115 tentara Sekutu mendarat di laut, di pantai-pantai yang diberi nama Utah, Omaha, Gold, Juno, dan Sword, atau diterjunkan dari udara di belakang pertahanan pantai Jerman. Mereka termasuk 83.115 tentara Inggris dan Kanada serta 73.000 tentara AS, menurut Komando Eropa Amerika Serikat.

Sekutu menderita sekitar 10.250 korban pada D-Day - jumlah yang mencakup prajurit yang terbunuh, terluka, dan hilang, menurut Komisi Makam Perang Persemakmuran. Sekitar 4.440 orang tewas.

Korban Jerman tidak diketahui, namun diperkirakan antara 4.000 hingga 9.000 orang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

* Tentara yang berpartisipasi dalam pendaratan Normandia berasal dari Amerika Serikat, Inggris, Kanada, Belgia, Norwegia, Polandia, Luksemburg, Yunani, Cekoslowakia, Selandia Baru, dan Australia. Sekitar 177 pasukan komando Prancis juga ikut serta.

* Pendaratan dan operasi terkait diberi nama sandi Neptunus dan bertujuan untuk membangun pangkalan di barat laut Prancis.

* Hampir 7.000 kapal dan kapal pendarat - 1.213 di antaranya adalah kapal perang angkatan laut - dikerahkan di Neptunus dan menyerang posisi darat dan laut Jerman, mendaratkan pasukan, serta menciptakan dua pelabuhan buatan yang ditarik melintasi Selat.

* Neptunus secara resmi berhenti pada tanggal 30 Juni 1944, di mana pada saat itu 850.279 orang, 148.803 kendaraan, dan 570.505 ton perbekalan telah mendarat.

REUTERS | HISTORY

Pilihan Editor: Makin Renggang, Biden Tuding Netanyahu Sengaja Perpanjang Perang Gaza Demi Politik

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sekjen NATO Tuding China Berpotensi Picu Konflik Terbesar Eropa Sejak PD II

6 hari lalu

Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg. REUTERS
Sekjen NATO Tuding China Berpotensi Picu Konflik Terbesar Eropa Sejak PD II

Sekjen NATO Jens Stoltenberg menuduh bahwa China berpotensi memicu konflik militer terbesar di Eropa sejak Perang Dunia II.


Prancis Gelar Pemilu, Kubu Sayap Kanan Diprediksi Menang Besar

8 hari lalu

Seorang wanita berjalan melewati papan pemilu dengan poster kampanye partai sayap kanan Rassemblement National (Reli Nasional - RN) Perancis dengan wajah pemimpin RN Marine Le Pen dan Presiden RN Jordan Bardella pada malam putaran pertama awal parlemen Perancis pemilu, di Henin-Beaumont, Prancis, 29 Juni 2024. REUTERS/Yves Herman
Prancis Gelar Pemilu, Kubu Sayap Kanan Diprediksi Menang Besar

Para pemilih di Prancis memberikan suara mereka yang dapat melahirkan pemerintahan ekstremis sayap kanan pertama di negara itu sejak Perang Dunia II


Menteri Pendidikan Jerman Tolak Mundur, Diduga Ancam Pendemo Pro-Palestina

20 hari lalu

Demonstran pro-Palestina melakukan protes saat konflik antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas berkecamuk di Munich, Jerman, 9 Oktober 2023. REUTERS/Christine Uyanik
Menteri Pendidikan Jerman Tolak Mundur, Diduga Ancam Pendemo Pro-Palestina

Petisi agar Menteri Pendidikan Jerman mundur diserukan oleh lebih dari 2.500 akademisi menyusul upaya sanksi terhadap akademisi pro-Palestina


7 Fakta Unik tentang Munchen Jerman, Tuan Rumah Laga Pertama Euro 2024

24 hari lalu

Sejumlah gadis mengikuti acara minum bir di tenda Hofbraeuhaus saat pembukaan Oktoberfest 2015 di Munich, Jerman, 19 September 2015. Festival minum bir terbesar di dunia ini mampu mengundang jutaan wisatawan ke Munich. Johannes Simon/Getty Images
7 Fakta Unik tentang Munchen Jerman, Tuan Rumah Laga Pertama Euro 2024

Terkenal dengan sejarahnya yang kaya, Oktoberfest, bir, dan sepak bola, Munchen adalah salah satu tujuan paling populer di Jerman.


Bom yang Dijatuhkan Israel di Gaza Lampaui Perang Dunia II

33 hari lalu

Bangunan-bangunan yang hancur menjadi reruntuhan di Gaza tengah, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, dekat perbatasan Israel-Gaza, 13 Januari 2024. Sejak perang pecah infrastruktur di Gaza porak-poranda. Rumah sakit dibombardir, jaringan telekomunikasi diputus, tak ada akses ke air bersih dan makanan. REUTERS/Amir Cohen
Bom yang Dijatuhkan Israel di Gaza Lampaui Perang Dunia II

Israel telah menjatuhkan 70 ribu ton bom di Jalur Gaza sejak Oktober 2023 atau melampaui gabungan jumlah bom yang digunakan Perang Dunia II


Nonton The Ministry of Ungentlemanly Warfare, Ini Komentar Komunitas Reenactor Indonesia

59 hari lalu

Anggota komunitas edukatif Indonesian Reenactors (IDR) ketika menghadiri acara penayangan perdana film The Ministry of Ungentlemanly Warfare yang diadakan di XXI Plaza Indonesia, 8 Mei 2024. Keenamnya mengenakan kostum yang mereplika seragam lengkap tentara militer Inggris dan Nazi pada Perang Dunia II. TEMPO/Hanin Marwah Nurkhoirani
Nonton The Ministry of Ungentlemanly Warfare, Ini Komentar Komunitas Reenactor Indonesia

Screening film The Ministry of Ungentlemanly Warfare dihadiri oleh komunitas Indonesian Reenactors (IDR) yang berseragam ala tentara Inggris dan Nazi.


Tangga Bersejarah dari Perang Dunia II di Hawaii Dibongkar, Banyak Wisatawan Abaikan Peringatan

6 Mei 2024

Haiku Stairs atau Stairway to Heaven di Hawaii dibongkar setelah ditutup sejak 1987 demi keamanan wisatawan (Pixabay)
Tangga Bersejarah dari Perang Dunia II di Hawaii Dibongkar, Banyak Wisatawan Abaikan Peringatan

Haiku Stairs di Hawaii ditutup untuk umum sejak 1987 karena dianggap berbahaya. Namun, banyak wisatawan tetap menaikinya dan mengabaikan peringatan.


PBB: Kehancuran Bangunan di Gaza Terburuk Sejak PD II, Butuh Biaya Rekonstruksi Hingga US$40 Miliar

3 Mei 2024

Pria Palestina duduk di reruntuhan rumah yang hancur akibat serangan Israel, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Jalur Gaza utara, 22 April 2024. PkkREUTERS/Mahmoud Issa
PBB: Kehancuran Bangunan di Gaza Terburuk Sejak PD II, Butuh Biaya Rekonstruksi Hingga US$40 Miliar

PBB melaporkan kehancuran perumahan di Gaza akibat serangan brutal Israel sejak 7 Oktober merupakan yang terburuk sejak Perang Dunia II.


Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

1 Mei 2024

Eva Braun makan malam dengan Hitler. Sampel DNA dari rambut memperlihatkan wanita pasangan Hitler ini memiliki darah Yahudi dari garis ibu. dailymail.co.uk
Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

Bernama lengkap Eva Anna Paula Braun, Braun adalah simpanan yang lalu menjadi istri Adolf Hitler, pemimpin Nazi Jerman di Perang Dunia II.


Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

1 Mei 2024

Adolf Hitler dan Eva Braun. Mereka menikah pada 29 April 1945, dan bunuh diri bersama 40 jam kemudian. Eva Braun menelan kapsul sianida, sementara Hitler menembak kepalanya. dailymail.co.uk
Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

Setelah kematian Adolf Hitler, Ibukota Jerman, Berlin, jatuh ke tangan Sekutu pada 7 Mei 1945. Itu menandai akhir dari Perang Dunia II di Eropa.