Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kemlu: Penundaan Resolusi Gaza di DK PBB Diharapkan Hasilkan Keputusan Tanpa Diveto AS

Reporter

Editor

Yudono Yanuar

image-gnews
Seorang warga Palestina bereaksi di lokasi serangan Israel terhadap sebuah rumah, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Rafah di selatan Jalur Gaza 14 Desember 2023. REUTERS/Sami Abu Tabak
Seorang warga Palestina bereaksi di lokasi serangan Israel terhadap sebuah rumah, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Rafah di selatan Jalur Gaza 14 Desember 2023. REUTERS/Sami Abu Tabak
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Luar Negeri RI menyatakan, penundaan pemungutan suara rancangan resolusi mengenai bantuan kemanusiaan ke Gaza di Dewan Keamanan PBB bisa menghasilkan keputusan tanpa diveto siapa pun, terutama Amerika Serikat.

Setelah sebelumnya ditunda dari Senin menjadi Selasa, penundaan dilakukan lagi ke Rabu pagi, 20 Desember 2023 waktu New York untuk mendiskusikan teks demi menghindari Amerika Serikat menggunakan hak vetonya.

Juru bicara Kemlu, Lalu Muhammad Iqbal, mengatakan Indonesia sangat memahami sulitnya memutuskan sebuah resolusi di Dewan Keamanan, khususnya dalam isu-isu sensitif. “Kita mengharapkan bahwa penundaan ini akan membuka peluang lebih besar untuk sebuah resolusi yang diadopsi oleh Dewan Keamanan tanpa ada veto,” ujarnya saat ditemui wartawan di Jakarta Pusat, Rabu.

Dalam pesan tertulis sebelumnya, Iqbal mengatakan Indonesia mencermati dari dekat semua proses resolusi tersebut meski bukan anggota Dewan Keamanan. Menteri Luar Negeri Retno Marsudi bersama rekan-rekannya di Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) dikatakan masih terus aktif dalam perannya menyelesaikan isu Gaza.

Sebelumnya, Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Gabungan OKI dan Liga Arab pada 11 November 2023 di Riyadh, Arab Saudi memberikan mandat kepada Menlu RI bersama Menlu Arab Saudi, Palestina, Yordania, Mesir, Qatar, Turki, dan Nigeria untuk menginisiasi aksi internasional guna menghentikan perang terhadap Gaza serta mendesak dimulainya proses politik guna dicapainya perdamaian bagi Palestina.

Iqbal mengatakan Retno saat ini sedang berada di Aljazair untuk kunjungan bilateral bersama negara Magribi tersebut, juga dengan Maroko dan Tunisia. Selain mendiskusikan urusan bilateral, Menlu juga menyuarakan isu Palestina.

“Mudah-mudahan pengunduran waktu untuk mengambil tindakan ini akan membuahkan hasil yang baik, untuk membantu masyarakat Gaza yang sudah sangat menderita,” kata Iqbal dalam pesan singkatnya kepada wartawan.

Resolusi rancangan Uni Emirat Arab yang mulai tersebar pada Senin itu menyerukan “penghentian permusuhan yang mendesak dan abadi untuk memungkinkan akses tanpa hambatan terhadap bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza”.

Teks tersebut juga menuntut pembebasan semua sandera “segera dan tanpa syarat” dan mengutuk dengan tegas semua pelanggaran hukum kemanusiaan internasional — termasuk serangan tanpa pandang bulu terhadap warga sipil.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Draf tersebut tidak mengecam Hamas yang pada 7 Oktober 2023 lalu menyerbu Israel dan menewaskan sekitar 1.200 orang serta menyandera ratusan lainnya. Hal ini dipermasalahkan oleh AS, yang telah berulang kali mengutuk tindakan kelompok tersebut dan menunjukkan solidaritas terhadap Israel dalam misi menghancurkannya.

Perwakilan AS untuk Urusan Politik Khusus di PBB, Robert Wood, dalam pertemuan itu mengatakan bahwa “kekejaman yang dilakukan Hamas pada 7 Oktober harus dikutuk”. Dia menambahkan bahwa Hamas tidak boleh dibiarkan menguasai Gaza, “demi keselamatan Israel dan Palestina, dan bahwa Israel mempunyai hak untuk melindungi rakyatnya dari terorisme”.

Sebelumnya, AS memveto resolusi Dewan Keamanan pada 8 Desember yang didukung oleh hampir semua anggota dewan dan puluhan negara lain yang menuntut gencatan senjata kemanusiaan segera di Gaza. Majelis Umum yang beranggotakan 193 orang kemudian mengadopsi resolusi serupa pada 12 Desember dengan suara 153-10, dengan 23 abstain.

Resolusi Dewan Keamanan memerlukan setidaknya sembilan suara setuju dan tidak ada veto dari lima anggota tetap yaitu AS, Prancis, Cina, Inggris, atau Rusia.

Penundaan ini datang ketika korban jiwa di Gaza sudah mencapai sedikitnya 19.667 orang, termasuk 7.729 anak-anak dan 5.153 perempuan. Sementara korban luka-luka mencapai 52.586 dan sekitar 8.000 orang lainnya diyakini berada di bawah reruntuhan.

NABIILA AZZAHRA A.

Pilihan Editor Muslim India Cemas Jelang Peresmian Kuil Ram di India, Ini Sebabnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Donor Internasional Janjikan Bantuan Lebih dari Rp32 Triliun untuk Gaza

43 menit lalu

Seorang anak Palestina melihat lokasi serangan Israel di sebuah rumah yang hancur, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza 5 Mei 2024. Otoritas Palestina mengatakan bahwa lebih dari 15.000 anak terbunuh di Jalur Gaza sejak awal operasi militer Israel pada 7 Oktober 2023. REUTERS/Hatem Khaled
Donor Internasional Janjikan Bantuan Lebih dari Rp32 Triliun untuk Gaza

Sebuah konferensi donor internasional di Kuwait menjanjikan bantuan lebih dari US$2 miliar atau sekitar Rp32 triliun ke Gaza


Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

3 jam lalu

Lindsey Graham. REUTERS/Pool
Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

Senator AS Lindsey Graham melontarkan pernyataan kontroversial terkait agresi Israel di Gaza. Ia menyarankan Israel membom nuklir Gaza


UNRWA Mencatat 360 Ribu Warga Tinggalkan Rafah

11 jam lalu

Warga Palestina bepergian dengan mobil saat mereka melarikan diri dari Rafah setelah pasukan Israel melancarkan operasi darat dan udara di bagian timur kota Gaza selatan, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di Jalur Gaza selatan, 8 Mei 2024. REUTERS/Hatem Khaled
UNRWA Mencatat 360 Ribu Warga Tinggalkan Rafah

Jumlah warga Palestina yang terpaksa meninggalkan Rafah karena serangkaian serangan militer Israel meningkat menjadi 360 ribu orang.


Militer Israel Kepung Gaza dari Utara Hingga Selatan, Kondisi Warga Palestina Semakin Sulit

11 jam lalu

Seorang wanita menangis sambil memegang jenazah seorang anak Palestina yang tewas dalam serangan Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di rumah sakit Abu Yousef al-Najjar di Rafah, di Jalur Gaza selatan, 6 Mei 2024. Otoritas Palestina mengatakan bahwa lebih dari 15.000 anak terbunuh di Jalur Gaza sejak awal operasi militer Israel pada 7 Oktober 2023. REUTERS/Mohammed Salem
Militer Israel Kepung Gaza dari Utara Hingga Selatan, Kondisi Warga Palestina Semakin Sulit

Pasukan Israel menyerbu jauh ke dalam reruntuhan di tepi utara Gaza , di saat bersamaan tank dan tentara Israel menerobos jalan raya menuju Rafah


Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

12 jam lalu

Mantan pilot Korps Marinir A.S. Daniel Duggan, yang menghadapi ekstradisi ke Amerika Serikat karena diduga melanggar undang-undang pengendalian senjata A.S. setelah ia melatih pilot Tiongkok, berpose untuk difoto dalam gambar selebaran tak bertanggal ini.  Warwick Ponder/Handout melalui REUTERS
Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

Mantan pilot Marinir AS yang menentang ekstradisi dari Australia, tanpa sadar bekerja dengan seorang peretas Tiongkok, kata pengacaranya.


Shin Bet Selidiki Kegagalan Keamanannya dalam Serangan 7 Oktober: Seharusnya Bisa Dicegah

13 jam lalu

Kepala Shin Bet, Ronen Bar berbicara pada upacara Hari Peringatan di kantor pusat badan tersebut di Tel Aviv, 13 Mei 2024. Foto: Shin Bet
Shin Bet Selidiki Kegagalan Keamanannya dalam Serangan 7 Oktober: Seharusnya Bisa Dicegah

Kepala Shin Bet Ronan Bar mengakui Shin Bet gagal memberikan payung keamanan kebanggaannya bagi Israel dalam serangan 7 Oktober.


Antony Blinken Akui Israel Tak Punya Rencana Kredibel untuk Serang Rafah

14 jam lalu

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken bertemu dengan para pemimpin hak asasi manusia di Departemen Luar Negeri di Washington, AS, 7 Desember 2023. REUTERS/Evelyn Hockstein
Antony Blinken Akui Israel Tak Punya Rencana Kredibel untuk Serang Rafah

Antony Blinken memperingatkan serangan Israel bisa memicu sebuah pemberontakan.


Ketua Partai di Palestina Tewas dalam Serangan Israel di Kota Gaza

14 jam lalu

Salah satu ruangan sekolah Shadia Abu Ghazaleh yang rusak setelah serangan Israel, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Jabalia di Jalur Gaza utara, 15 Desember 2023. REUTERS/Abed Sabah
Ketua Partai di Palestina Tewas dalam Serangan Israel di Kota Gaza

Anggota politbiro Front Demokratik Palestina untuk Pembebasan Palestina (DFLP) dilaporkan tewas dalam serangan udara Israel di Kota Gaza.


Kekayaan Pendiri Google Mencapai Bilangan Kuadriliun, Berapa Triliun?

14 jam lalu

Larry Page dan Sergey Brin
Kekayaan Pendiri Google Mencapai Bilangan Kuadriliun, Berapa Triliun?

Gabungan kekayaan pendiri Google Larry Page dan Sergey Brin mencapai kuadriliun. Berapa triliun banyaknya?


Korea Utara Dukung Resolusi PBB untuk Keanggotaan Palestina

14 jam lalu

Para delegasi bereaksi terhadap hasil pemungutan suara selama pemungutan suara Majelis Umum PBB mengenai rancangan resolusi yang mengakui Palestina memenuhi syarat untuk menjadi anggota penuh PBB, di New York City, AS, 10 Mei 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Korea Utara Dukung Resolusi PBB untuk Keanggotaan Palestina

Korea Utara pada Ahad mendukung resolusi Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa yang memberikan "hak dan keistimewaan" kepada Palestina