Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kolombia Putuskan Hubungan Diplomatik Israel, Ini Profil Negara Amerika Latin dengan Presiden Gustavo Petro

image-gnews
Bendera Kolombia ditambahi warna putih sebagai lambang perdamaian dalam acara penandatanganan perjanjian damai pemerintah Kolombia-FARC, 26 September 2016. Foto: Trie Edi Mulyani/Dubes RI Bogota
Bendera Kolombia ditambahi warna putih sebagai lambang perdamaian dalam acara penandatanganan perjanjian damai pemerintah Kolombia-FARC, 26 September 2016. Foto: Trie Edi Mulyani/Dubes RI Bogota
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Kolombia Gustavo Petro mengutuk bombardir Israel terhadap Gaza, dengan menyebut tindakan tersebut sebagai upaya genosida yang telah menewaskan sebanyak lebih dari 9.000 orang.

Seperti dilansir dari laman Aljazeera.com, pernyataan tersebut dibuat oleh Gustavo Petro melalui akun resmi X-nya pada Rabu, 2 November 2023 dengan disertai unggahan gambar yang memperlihatkan korban dari serangan udara Israel terhadap kamp pengungsi Jabalia yang menewaskan setidaknya 195 orang.

“Itu disebut genosida, mereka melakukannya untuk menghilangkan warga Palestina dari Gaza sehingga mereka bisa mengambil alihnya,” tulis Gustavo Petro melalui akun X-nya.

Masih dilansir dari laman yang sama, pernyataan Petro terbit sehari setelah Kolombia dan Chile memanggil kembali duta besar mereka dari Israel sebagai bentuk protes terhadap tindakan bombardir Israel terhadap masyarakat sipil Palestina di Gaza. Sementara itu, Presiden Chile, yakni Gabriel Boric menyatakan bahwa tindakan Israel sebagai pelanggaran hukum kemanusiaan internasional yang tidak dapat diterima.

Sebelumnya, seperti dilansir dari laman Reuters.com, Bolivia menjadi negara Amerika Latin pertama yang secara jelas dan terang menyatakan memutus hubungan diplomatik dengan Israel karena serangan di Gaza. Kolombia, Bolivia, dan Chile menjadi tiga negara Amerika Latin yang secara aktif menyuarakan dan mendorong untuk adanya gencatan senjata di Palestina.

Profil Negara Kolombia

Kolombia atau yang memiliki nama resmi Republik Kolombia, Republic of Colombia, Republica de Colombia merupakan negara yang terletak di bagian barat laut dari Amerika Selatan. Seperti dilansir dari laman Britannica.com, Kolombia berbatasan secara langsung dengan Panama, dengan bagian barat lautnya dipisahkan oleh Venezuela dan Brasil di bagian timurnya, lalu Peru dan Ekuador di bagian utaranya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kolombia memiliki luas sebesar 2 kali luas wilayah Prancis meliputi gugusan kepulauan San Andres y Providencia yang terletak di barat laut Kolombia. Dengan populasi yang didominasi menempati bentang alam pegunungan, pusat ekonomi sekaligus ibukota Kolombia adalah kota Bogota yang terletak di dataran tinggi pegunungan Andes bagian utara. 

Lebih lanjut, masih dilansir dari laman yang sama, penamaan Kolumbia didasarkan pada penjelajah sekaligus penemu benua Amerika, yakni Christopher Columbus. Dengan demikian, sejarah Kolombia didominasi sebagai negara bekas jajahan Spanyol dan bahkan sering disebut sebagai negara yang paling fanatik dalam menganut agama Katolik Roma di Amerika Selatan. 

Seperti dilansir dari laman Worldbank.org, saat ini Kolombia dipimpin oleh presiden yang diusung oleh dari koalisi kelompok kiri Pacto Historico, yakni Gustavo Petro yang terpilih melalui pemilihan umum Juni 2022 silam. Masih dilansir dari laman yang sama, Masa pemerintahan Presiden Petro berfokus pada perwujudan konsolidasi damai, keadilan sosial, keadilan lingkungan, dan perubahan untuk kaum wanita.

Secara ekonomi, pertumbuhan GDP Kolombia pada 2022 menunjukan pertumbuhan yang tinggi pada angka 7,3 persen, tetapi pertumbuhan ekonomi tersebut juga diiringi dengan beberapa akivitas ekonomi yang berpotensi menurunkan pertumbuhan ekonomi Kolombia seperti inflasi dan defisit keuangan negara. Dengan kondisi ekonomi yang masih berlanjut dan tetap seperti itu, maka pertumbuhan ekonomi Kolombia pada 2023 diproyeksikan hanya akan tumbuh sebesar 1,7 persen. 

Pilihan Editor: Bolivia Putus Hubungan dengan Israel, Cile dan Kolombia Tarik Diplomat dari Tel Aviv

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Menlu AS Cek Bantuan ke Gaza Diiringi Suara Tembakan Tank

31 menit lalu

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken bertemu dengan Presiden Israel Isaac Herzog, selama perjalanan selama seminggu yang bertujuan meredakan ketegangan di Timur Tengah, di Hotel David Kempinski, di Tel Aviv, Israel, 9 Januari 2024. REUTERS/Evelyn Hockstein/Poo
Menlu AS Cek Bantuan ke Gaza Diiringi Suara Tembakan Tank

Menlu AS Antony Blinken mengunjungi pintu masuk bantuan ke Gaza didampingi para pejabat Israel.


Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

12 jam lalu

Pengunjuk rasa mahasiswa berkemah di dekat pintu masuk Hamilton Hall di kampus Universitas Columbia, di New York, AS, 30 April 2024. Mary Altaffer/Pool via REUTERS
Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

Mahasiswa pindah dari tenda dan duduki Hamilton Hall. Kampus mulai menskors sebagian pengunjuk rasa pro Palestina dan mengancam memecat yang lain.


PBB: Bantuan ke Gaza Tak Boleh Jadi Alasan Israel Serang Rafah

18 jam lalu

Asap mengepul setelah serangan Israel, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza, 22 April 2024. REUTERS/Mahdy Zourob
PBB: Bantuan ke Gaza Tak Boleh Jadi Alasan Israel Serang Rafah

Serangan darat Israel ke Rafah berpotensi memperparah penderitaan ratusan ribu warga Palestina yang terpaksa mengungsi ke kota tersebut


Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

18 jam lalu

Pengunjuk rasa mahasiswa berkemah di dekat pintu masuk Hamilton Hall di kampus Universitas Columbia, di New York, AS, 30 April 2024. Mary Altaffer/Pool via REUTERS
Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

Universitas Columbia mengancam akan mengeluarkan mahasiswa pro-Palestina yang menduduki gedung administrasi Hamilton Hall.


Sekjen PBB Serukan Dunia Cegah Israel Jalani Operasi Militer di Rafah

21 jam lalu

Sekjen PBB Serukan Dunia Cegah Israel Jalani Operasi Militer di Rafah

Sekjen PBB Antonio Guterres menyeru kepada "mereka yang memiliki pengaruh atas Israel" untuk mencegah jatuhnya korban sipil di Rafah


Ratusan Polisi New York Serbu Universitas Columbia untuk Bubarkan Demonstran Pro-Palestina

1 hari lalu

Polisi berjaga di dekat perkemahan pengunjuk rasa yang mendukung warga Palestina di halaman Universitas Columbia, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di New York City, AS, 30 April 2024. REUTERS/Caitlin Ochs
Ratusan Polisi New York Serbu Universitas Columbia untuk Bubarkan Demonstran Pro-Palestina

Ratusan polisi Kota New York menyerbu Universitas Columbia untuk membubarkan pengunjuk rasa pro-Palestina


Hadapi Boikot karena Gaza, McDonald's Gagal Capai Target Laba Kuartal

1 hari lalu

Petugas membersihkan meja di restoran McDonalds yang kosong akibat boikot merek Barat di Mesir akibat pemboman Israel di Gaza di tengah konflik yang sedang berlangsung di Kairo, Mesir, 20 November 2023. REUTERS /Mohamed Abd El Ghany
Hadapi Boikot karena Gaza, McDonald's Gagal Capai Target Laba Kuartal

McDonald's Corporation gagal mencapai perkiraan laba kuartalannya untuk pertama kalinya dalam dua tahun karena boikot Gaza


Menteri Keuangan Israel Serukan Penghancuran Total Gaza

1 hari lalu

Menteri Keuangan Israel Bezalel Smotrich berbicara pada konferensi pers setelah mengumumkan akan menandatangani perintah untuk menyita dana Otoritas Palestina dan mentransfernya kepada keluarga korban serangan Palestina, di Kementerian Keuangan Israel di Yerusalem, 8 Januari 2023. REUTERS/Ronen Zvulun
Menteri Keuangan Israel Serukan Penghancuran Total Gaza

Menteri Keuangan Israel menyerukan penghancuran total Kota Rafah, Deir al-Balah, dan Khan Younis di Jalur Gaza.


30 Tentara Israel Tolak Perang ke Rafah

1 hari lalu

Warga Palestina menikmati pantai pada hari yang panas, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza, 24 April 2024. REUTERS/Mohammed Salem
30 Tentara Israel Tolak Perang ke Rafah

Tentara Israel mulai kelelahan melawan Hamas. Sebanyak 30 orang tentara Israel menolak diterjunkan ke Rafah.


Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

1 hari lalu

Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman (kanan) bertemu dengan Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken di Jeddah di Jeddah, Arab Saudi, Rabu, 7 Juni 2023. Amer Hilabi/Pool via REUTERS
Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken terbang ke Riyadh untuk bertemu Pangeran MBS dari Arab Saudi guna membahas perang di Gaza.