Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cina-AS Sepakat Damai, Begini Tegangnya Hubungan Mereka Selama Puluhan Tahun

Reporter

image-gnews
Ilustrasi Bendera Cina dan Bendera Amerika Serikat. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Ilustrasi Bendera Cina dan Bendera Amerika Serikat. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPada Senin, 19 Juni 2023, Presiden Cina Xi Jinping dan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Antony Blinken bertemu di Beijing untuk membicarakan hubungan antara kedua negara. Mereka memastikan agar perselisihan yang selama ini terjadi bisa mereda dan tidak berubah menjadi konflik.

Cina dan AS pun sepakat untuk menstabilkan persaingan sengit mereka. Baik Xi maupun Blinken telah membuat kemajuan dan mencapai kesepakatan mengenai beberapa persoalan tertentu meskipun belum ada terobosan besar.

Faktanya, kedua negara tersebut memiliki salah satu hubungan bilateral paling kompleks di dunia. Sejak 1949, Cina dan AS mengalami periode ketegangan dan kerja sama terkait isu-isu perdagangan, perubahan iklim, bahkan separasi Taiwan.

Linimasa Hubungan Cina-AS

Lantas, bagaimana ketegangan antara Cina dan AS yang sudah berlangsung selama puluhan tahun? Simak rangkuman linimasa hubungan Cina-AS berikut dilansir dari cfr.org.

Oktober 1949

Pemimpin Partai Komunis Mao Zedong mendirikan Republik Rakyat Tiongkok (Cina saat ini) di Beijing setelah mengalahkan pemerintahan nasionalis Chiang Kai-shek (dahulu bernama Republik Tiongkok). Chiang dan pasukannya lari ke tanah Taiwan dan mendapat dukungan dari AS, termasuk perlindungan atas invasi Jepang. Di sisi lain, AS juga mengelola hubungan terbatas dengan wilayah utama Cina.

Juni 1950

Perang Korea pecah. Cina mendukung Korea Utara, sedangkan AS dan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) membela Korea Selatan.

Agustus 1954

AS mencabut blokade angkatan laut mereka di Taiwan pada 1953. Chiang pun mengerahkan ribuan pasukan ke Pulau Quemoy dan Matsu di Selat Taiwan pada Agustus 1954. Tentara Cina menanggapinya dengan menembaki pulau-pulau tersebut. Washington kemudian menandatangani perjanjian kerja sama pertahanan dengan Taipei. Pada 1955, AS mengancam akan melakukan serangan nuklir ke Cina. Sempat berlangsung negosiasi yang memberikan Taiwan kemenangan terbatas walau krisis meletus lagi pada 1956 dan 1996.

Maret 1959

Sembilan tahun setelah Cina menegaskan kendali atas Tibet, pemberontakan terjadi di Lhasa. AS bergabung dengan PBB dalam mengutuk Beijing atas pelanggaran hak asasi manusia, sementara Badan Intelijen Pusat AS (CIA) membantu persenjataan Tibet mulai akhir 1950-an.

Oktober 1964

Cina melakukan uji coba bom atom pertama di tengah ketegangan yang semakin meningkat dengan AS dan Vietnam. Saat itu, Cina telah mengumpulkan pasukan di sepanjang perbatasannya dengan Vietnam.

Maret 1969

Ketika Vietnam dan Uni Soviet berkonflik, Moskow menggantikan posisi Washington sebagai ancaman terbesar Cina. Perpecahan Cina dan Soviet sempat berkontribusi pada pemulihan hubungan Beijing dengan AS.

April 1971

Tim ping-pong Cina mengundang anggota tim AS sebagai menghangatnya hubungan Beijing dan Washington. Juli 1971, Sekretaris Negara AS Henry Kissinger melakukan perjalanan rahasia ke Cina. Tak lama kemudian, PBB mengakui Cina dan memberinya kursi permanen Dewan Keamanan yang sebelumnya dipegang oleh pihak Chiang Kai-shek di Taiwan.

Februari 1972

Presiden AS Richard Nixon menghabiskan delapan hari di Cina untuk menandatangani Komunike Shanghai bersama Perdana Menteri Zhou Enlai. Komunike tersebut mengatur hubungan Cina-AS yang lebih baik dengan mengizinkan kedua negara membahas masalah-masalah rumit, khususnya Taiwan. Akan tetapi, normalisasi hubungan mereka justru terus melambat.

1979

Presiden AS Jimmy Carter memberikan Cina pengakuan diplomatik penuh “Satu-Cina” dan memutus hubungan normal dengan Taiwan. Wakil Perdana Menteri Cina Deng Xiaoping mengunjungi AS tidak lama kemudian. Pada April, Kongres AS menyetujui Undang-Undang Hubungan Taiwan yang memungkinkan kelanjutan hubungan komersial dan budaya dengan Taiwan. Tindakan tersebut mengharuskan Washington untuk memberi Taipei senjata pertahanan, tetapi tidak secara resmi melanggar kebijakan Satu-Cina.

Juli 1982

AS menerbitkan “Enam Jaminan” ke Taiwan dan berjanji tidak akan menengahi negara itu dengan Cina. Agustus 1982, AS kembali menjalin komunike dengan Cina untuk menegaskan kembali komitmen mereka terhadap kebijakan Satu-Cina. Lalu Juni 1984, AS mengizinkan Beijing untuk membeli peralatan militer mereka.

Maret 1996

Lee Teng-hui dari Partai Nasionalis memenangkan pemilihan presiden bebas pertama Taiwan dengan perselisihan besar, tepatnya setelah AS kembali memberikan izin visa kepada para pemimpin Taipei. Uji coba rudal Cina sempat dilangsungkan untuk memengaruhi penduduk Taiwan agar tidak memilih kandidat pro-kemerdekaan.

Oktober 2020

Undang-Undang Hubungan AS-Cina membuka jalan bagi Cina untuk bergabung dengan Organisasi Perdagangan Dunia (World Trade Organization atau WTO). Antara 1980–2004, perdagangan kedua negara meningkat dari $5 miliar ke $231 miliar. Pada 2006, Cina melampaui Meksiko sebagai mitra dagang terbesar kedua AS setelah Kanada.

September 2005

Wakil Menteri Luar Negeri AS Robert Zoellick memprakarsai dialog strategis dengan Cina. Ia mengakui Beijing sebagai kekuatan baru dan menyerukan Cina untuk menjadi “pemangku kebijakan yang bertanggung jawab”. Pada Oktober 2006, Cina bertindak sebagai mediator untuk membawa Pyongyang ke meja perundingan ambisi nuklir setelah Korea Utara melakukan uji coba nuklir untuk pertama kalinya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

September 2008

Cina melampaui Jepang untuk menjadi pemegang utang terbesar AS, sekitar $600 miliar. Saling ketergantungan yang tumbuh antara ekonomi AS dan Cina menjadi jelas ketika krisis keuangan mengancam ekonomi global, memicu kekhawatiran atas ketidakseimbangan ekonomi kedua negara itu.

November 2011

Seruan Menteri Luar Negeri AS Hillary Clinton terkait peningkatan investasi (diplomatik, ekonomi, strategis, dan lainnya) di kawasan Asia-Pasifik dipandang sebagai langkah melawan pengaruh Cina yang semakin besar. AS dan delapan negara kemudian mencapai kesepakatan tentang Kemitraan Trans-Pasifik dan mengumumkan rencana pengerahan 2.500 marinir di Australia. Itu lantas memicu kritik dari Beijing.

Februari 2012

AS dan Cina berselisih dalam hal perdagangan. AS berpendapat bahwa perusahaan Cina telah melanggar norma perdagangan internasional, sedangkan Cina sendiri bersumpah untuk mempertahankan haknya dalam sengketa. Pada April, ada pula kasus pembangkang buta Cina—Chen Guangcheng—yang dilindungi oleh Kedutaan Besar AS di Beijing. Kebijakan itu ditentang oleh Cina dan menimbulkan keretakan hubungan diplomatis.

Juni 2013

Presiden AS Barack Obama dan Presiden Cina Xi Jinping berupaya membangun hubungan pribadi untuk meredakan ketegangan. Mereka menjanjikan kerja sama yang lebih efektif dalam menekan isu-isu bilateral, regional, serta global—termasuk perubahan iklim dan Korea Utara. Di Di sela-sela KTT Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik 2014, Obama dan Xi turut mengeluarkan pernyataan bersama atas janji untuk mengurangi emisi karbon.

Juni 2014

Pengadilan A.S. mendakwa lima orang peretas yang diduga memiliki hubungan dengan Tentara Cina atas tuduhan mencuri teknologi perdagangan dari perusahaan AS. Sebagai tanggapan, Beijing menangguhkan posisinya dalam kelompok kerja keamanan siber AS-Cina.

2015–2017

Ada beberapa peristiwa penting tentang pulau reklamasi di Laut Cina Selatan, keraguan Cina terhadap kebijakan Satu-Cina karena AS masih menjalin hubungan pertahanan dengan Taiwan, hingga undangan Presiden AS Donald Trump kepada Xi untuk mengunjungi Mar-a-Lago.

Maret 2018

AS dan Cina saling balas penaikan tarif impor untuk masing-masing produk mereka. Hal ini memicu kekhawatiran perang dagang antara dua ekonomi terbesar dunia. Pada Juli, perang dagang AS-Cina terbukti semakin meningkat.

Oktober 2018

Wakil Presiden AS Mike Pence mengatakan bahwa negaranya akan memprioritaskan persaingan daripada kerja sama dengan menggunakan tarif untuk memerangi “agresi ekonomi”. Pence juga mengutuk apa yang ia sebut sebagai meningkatnya agresi militer Cina, penganiayaan agama oleh pemerintah Cina, serta pencurian kekayaan intelektual dan ikut campur pemilihan umum AS. Kementerian Luar Negeri Cina mengecam pidato Pence sebagai “tuduhan tidak berdasar” yang dapat merusak hubungan kedua negara.

Desember 2018–Maret 2019

AS meminta Kanada untuk menangkap Kepala Keuangan Huawei (perusahaan asal Cina), Meng Wanzhou, atas tuduhan melanggar sanksi perdagangan terhadap Iran dan melakukan penipuan. AS pun menuduh pemerintah Cina menggunakan perangkat Huawei di berbagai negara lain untuk keperluan mata-mata. Pada rangkaian peristiwa ini, Huawei juga sempat menggugat balik AS.

Mei–Agustus 2019

Kenaikan tarif impor antara AS dan Cina terus berlanjut yang disusul dengan pelemahan yuan secara signifikan. AS menyebut Cina sebagai “manipulator mata uang”. 

Januari 2020

Presiden Trump dan Wakil Perdana Menteri Cina Liu He menandatangani Kesepakatan Dagang “Fase 1”, sebuah terobosan untuk mengatasi perang dagang selama hampir dua tahun Perjanjian tersebut menyesuaikan beberapa tarif impor.

2020–2022

Selama sisa 2020 hingga akhir 2022, banyak hal terjadi berkaitan dengan pandemi Covid-19, deportasi jurnalis AS dari Cina, status otonomi Hong Kong, genosida Uighur, penyesuaian kebijakan Presiden Joe Biden, perang Rusia-Ukraina, hingga kunjungan Perdana Menteri AS Nancy Pelosi.

Pada November 2022, Biden dan Xi bertemu untuk pertama kalinya di Indonesia untuk meredakan ketegangan bilateral. Mereka setuju untuk membuka kembali saluran komunikasi, termasuk pembicaraan iklim yang ditangguhkan beberapa bulan sebelumnya.

Februari 2023

Angkatan Udara AS menembak jatuh balon udara milik Cina di atas lepas pantai tenggara AS, menuduhnya sebagai alat pengintai atau mata-mata. Cina kemudian menyebut bahwa balon itu adalah pesawat pemantau cuaca yang tidak sengaja membelok ke wilayah udara AS. Cina pun mengecam peristiwa penembakan tersebut sebagai pelanggaran berat terhadap praktik internasional.

Pilihan editor: Blinken Temui Xi Jinping di Beijing, Sepakat Stabilisasi Hubungan AS - Cina

SYAHDI MUHARRAM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Wartawan Amerika Serikat Ditahan Israel karena Beritakan Kerusakan Akibat Serangan Iran

2 jam lalu

Ilustrasi wartawan televisi. shutterstock.com
Wartawan Amerika Serikat Ditahan Israel karena Beritakan Kerusakan Akibat Serangan Iran

Wartawan Amerika Serikat ditahan Tel Aviv karena mewartakan soal kerusakan akibat serangan rudal Iran ke Israel pada 1 Oktober 2024


Erick Thohir Minta Semua yang Ada di Timnas Indonesia Langsung Fokus Persiapan Lawan Cina pada Selasa 15 Oktober 2024

5 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu, 21 September 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir Minta Semua yang Ada di Timnas Indonesia Langsung Fokus Persiapan Lawan Cina pada Selasa 15 Oktober 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap pemain dan tim pelatih Timnas Indonesia sudah melupakan pertandingan melawan Bahrain dan fokus lawan Cina.


Buron Interpol Cina Ditangkap di Bali, Polri: Indonesia Paling Proaktif Mengejar Buron Red Notice Interpol

7 jam lalu

Direktur Jenderal Imigrasi Silmy Karim (kiri) dan Kadiv Hubinter Polri Irjen Khrisna Murti (kanan), memberikan keterangan kepada media terkait Penangkapan DPO Interpol asal Cina di Gedung Direktorat Jenderal Imigrasi, Jakarta Selatan, pada Kamis, 10 Oktober 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Buron Interpol Cina Ditangkap di Bali, Polri: Indonesia Paling Proaktif Mengejar Buron Red Notice Interpol

Irjen Khrisna Murti mengatakan Indonesia merupakan salah satu negara yang paling proaktif dalam mengejar dan menangkap buron red notice Interpol.


Konflik Rusia-Ukraina Masih Panas, NATO akan Mulai Latihan Senjata Nuklir Tahunan Pekan Depan

10 jam lalu

Perdana Menteri Belanda Mark Rutte dan Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg. REUTERS/Yves Herman
Konflik Rusia-Ukraina Masih Panas, NATO akan Mulai Latihan Senjata Nuklir Tahunan Pekan Depan

Sekretaris Jenderal NATO Mark Rutte menekankan pentingnya kesiapan dalam lanskap global yang semakin bergejolak selama kunjungannya ke London


Putin Resmi Tarik Duta Besar Rusia untuk Amerika Serikat, Siapa Penggantinya?

20 jam lalu

Anatoly Antonov. Lev Radin/Sipa USA
Putin Resmi Tarik Duta Besar Rusia untuk Amerika Serikat, Siapa Penggantinya?

Anatoly Antonov menjadi Duta Besar Rusia untuk Amerika Serikat sejak 2017


Dua Kapal Cina Tertangkap Sedang Menyedot Pasir Laut di Perairan Batam

20 jam lalu

Menteri KKP Wahyu Sakti Trenggono saat kunjungan kerja di Batam, Kamis, 10 Oktober 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Dua Kapal Cina Tertangkap Sedang Menyedot Pasir Laut di Perairan Batam

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memergoki dua kapal asal Cina melakukan penyedotan pasir laut secara ilegal di perairan Batam.


Polri Akui Butuh Waktu Lama Tangani Kasus Judi Online Situs 8278slots yang Dikontrol WNA Cina

1 hari lalu

Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Pol. Himawan Bayu Aji (kanan) dan Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divhumas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko menunjukkan barang bukti kasus judi online, di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Selasa, 8 Oktober 2024. Bareskrim Polri menangkap tujuh tersangka kasus judi daring lintas negara yang dikendalikan satu WNA asal China dengan barang bukti uang tunai Rp6,055 miliar, lima rekening yang telah diblokir, dan sejumlah perangkat pendukung kejahatan. TEMPO/Ilham Balindra
Polri Akui Butuh Waktu Lama Tangani Kasus Judi Online Situs 8278slots yang Dikontrol WNA Cina

Polri membutuhkan waktu setidaknya empat bulan dalam mengungkap sindikat judi online 8278slots.


Florida Gelap Gulita Dihantam Badai Milton, Rumah-rumah Hancur

1 hari lalu

Sejumlah kendaraan yang terdampak banjir akibat Badai Helene di perumahan warga, Old Fort, Carolina Utara, Amerika Serikat, 4 Oktober 2024. Badai Helene yang melanda Florida terutama Carolina Utara memakan jumlah korban tewas lebih dari 200 orang.  REUTERS/Eduardo Munoz
Florida Gelap Gulita Dihantam Badai Milton, Rumah-rumah Hancur

Badai Milton yang menghantam Florida membuat rumah-rumah hancur dan banjir besar.


Donald Trump Tolak Debat Capres AS Kedua dengan Kamala Harris

1 hari lalu

Layar menampilkan debat presiden yang diselenggarakan oleh ABC antara calon presiden dari Partai Republik, mantan Presiden AS Donald Trump dan calon presiden dari Partai Demokrat, Wakil Presiden AS Kamala Harris di Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat, 10 September 2024. REUTERS/Evelyn Hockstein
Donald Trump Tolak Debat Capres AS Kedua dengan Kamala Harris

Donald Trump mengesampingkan debat calon presiden Amerika Serikat kedua dengan rivalnya, Kamala Harris


Biden Telepon Netanyahu, Janjikan Dukungan Kuat Melawan Iran

1 hari lalu

Biden Telepon Netanyahu, Janjikan Dukungan Kuat Melawan Iran

Gedung Putih mengatakan Biden-Netanyahu membahas konfrontasi dengan Iran dalam percakapan 30 menit yang melibatkan Wapres AS Kamala Harris.