Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mengenal Secret Service Telah Berusia 157 Tahun, Penjaga Joe Biden di KTT G20

image-gnews
Presiden AS Joe Biden menyaksikan pertunjukan tarian budaya saat tiba di Bandara Internasional Ngurah Rai menjelang KTT para pemimpin G20, Bali, 13 November 2022. Biden adalah Presiden AS pertama yang datang ke Indonesia setelah Presiden Barack Obama.  Made Nagi/Pool via REUTERS
Presiden AS Joe Biden menyaksikan pertunjukan tarian budaya saat tiba di Bandara Internasional Ngurah Rai menjelang KTT para pemimpin G20, Bali, 13 November 2022. Biden adalah Presiden AS pertama yang datang ke Indonesia setelah Presiden Barack Obama. Made Nagi/Pool via REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Amerika Serikat atau AS Joe Biden telah tiba di Bali dalam rangka menghadiri agenda KTT G20. Pesawat yang membawakan, Air Force One, mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Minggu, 13 November 2022.

Orang nomor satu AS ini, dan rombongannya, keluar dari terminal VVIP bandara sekira pukul 22:14 WITA. Ia menaiki The Beast, mobil dinas kepresidenan AS. Joe Biden juga dikawal ketat oleh lembaga Secret Service, selain dikawal tim pengamanan Indonesia.

Baca: Presiden AS Joe Biden Tiba di Bali untuk Hadiri KTT G20

Terbentuknya Secret Service 

Mengutip laman resmi secretservice.gov, Secret Service merupakan salah satu lembaga penegak hukum federal tertua di Amerika Serikat. Pada akhir Perang Sipil, hampir sepertiga mata uang AS yang beredar adalah palsu. Akibatnya, stabilitas keuangan negara terancam. Kemudian didirikanlah lembaga Secret Service pada 1865. Tujuan awalnya, untuk membasmi pemalsuan yang merajalela guna menstabilkan sistem keuangan negara AS yang masih muda.

Secret Service mulai ditugaskan melindungi Presiden Amerika Serikat secara setelah peristiwa terbunuhnya William McKinley pada 1901. Seiring waktu, misi perlindungan ini kemudian diperluas dengan perubahan undang-undang, Instruksi Keputusan Presiden, Instruksi Presiden Keamanan Dalam Negeri, Instruksi Presiden Keamanan Nasional, dan berbagai Perintah Eksekutif.

Lalu, sejak 1970, Secret Service juga ditugaskan untuk melindungi Kompleks Gedung Putih, dan Observatorium Angkatan Laut, serta bertanggung jawab untuk melindungi kedutaan dan konsulat asing di dalam dan sekitar wilayah Washington, D.C. Pada 1998, pemerintah AS mengeluarkan Instruksi Keputusan Presiden untuk memperluas tugas lembaga ini.

Dalam instruksi tersebut, Secret Service diputuskan sebagai badan federal utama untuk mengoordinasikan pengembangan dan implementasi rencana keamanan untuk National Special Security Events (NSSEs).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sejak saat itu, Secret Service diberi tugas terkait pengamanan konvensi partai politik besar Pelantikan Presiden, KTT para pemimpin dunia, pertemuan organisasi internasional seperti Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa, acara olahraga besar nasional dan internasional, pemakaman kenegaraan, dan peristiwa penting nasional lainnya.

Kini, Secret Service telah berkembang dari biro kecil yang dikelola oleh beberapa operator pada 1865, menjadi organisasi penegak hukum dengan hampir 7 ribu karyawan di seluruh dunia. Saat ini, lembaga ini memerangi kejahatan dalam skala global melalui kantor lapangannya yang berlokasi di Amerika Serikat, Kanada, Meksiko, Amerika Selatan, Eropa, Afrika, dan Asia. Selain itu, Secret Service juga bekerja sama dengan organisasi penegak hukum lokal, negara bagian dan federal.

HENDRIK KHOIRUL MUHID 

Baca juga: Satuan Secret Service Benteng Terakhir Amerika

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tahan Bantuan Senjata ke Israel, Biden Terancam Dimakzulkan Anggota DPR AS

9 jam lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Tahan Bantuan Senjata ke Israel, Biden Terancam Dimakzulkan Anggota DPR AS

Anggota DPR AS dari Partai Republik, Cory Mills, pada Jumat mengatakan telah mengajukan pasal pemakzulan terhadap Presiden Joe Biden.


Australia dan Selandia Baru Dukung Palestina dalam Keanggotan Penuh PBB

10 jam lalu

Menteri Luar Negeri Australia Penny Wong berpidato pada Sesi ke-78 Majelis Umum PBB di New York City, AS, 22 September 2023. REUTERS/Eduardo Munoz
Australia dan Selandia Baru Dukung Palestina dalam Keanggotan Penuh PBB

Australia dan Selandia Baru pada Jumat bergabung dengan 141 negara lain untuk mendukung negara Palestina dalam pemungutan suara keanggotaan PBB


Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa bagi Palestina di PBB

12 jam lalu

Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi berjabat tangan dengan Menlu Palestina Riyad Al-Maliki, disaksikan antara lain Menlu Retno Marsudi sebelum sesi foto di Diaoyutai State Guesthouse di Beijing, 20 November 2023. REUTERS/Florence Lo/Poo
Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa bagi Palestina di PBB

Indonesia mendorong pemberian hak-hak istimewa bagi Palestina dalam Sidang Darurat Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)


Cina Desak AS Tak Hadang Proses Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

15 jam lalu

Sebuah layar memperlihatkan hasil pemungutan suara selama pemungutan suara Majelis Umum PBB mengenai rancangan resolusi yang mengakui Palestina memenuhi syarat untuk menjadi anggota penuh PBB, di New York City, AS, 10 Mei 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Cina Desak AS Tak Hadang Proses Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Dubes Cina untuk PBB Fu Cong mendesak Amerika Serikat untuk tidak menghalangi proses keanggotaan penuh Palestina di PBB yang didukung Majelis Umum


Jaksa AS Tuntut Hukuman 40 Tahun Penjara bagi Penyerang Suami Nancy Pelosi

16 jam lalu

Pria yang masuk ke rumah mantan Ketua DPR AS Nancy Pelosi dan memukul suaminya dengan palu. alarabiya.net
Jaksa AS Tuntut Hukuman 40 Tahun Penjara bagi Penyerang Suami Nancy Pelosi

Jaksa menuntut pria yang masuk ke rumah mantan Ketua DPR AS Nancy Pelosi dan menyerang suaminya dengan palu harus menjalani hukuman 40 tahun penjara.


Amerika Serikat Tahan Pengiriman Amunisi ke Israel, Cegah Tragedi Rafah atau Sekadar Peninjauan?

17 jam lalu

Warga Palestina melakukan perjalanan dengan kereta yang ditarik hewan saat mereka melarikan diri dari Rafah setelah pasukan Israel melancarkan operasi darat dan udara di bagian timur kota Gaza selatan, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di Jalur Gaza selatan, 9 Mei 2024. REUTERS/Mohammed Salem
Amerika Serikat Tahan Pengiriman Amunisi ke Israel, Cegah Tragedi Rafah atau Sekadar Peninjauan?

Menhan Amerika Serikat Lloyd Austin mengatakan pada hari Rabu, bahwa terkait Rafah, AS meninjau beberapa pengiriman senjata jangka pendek ke Israel.


Tantrum, Dubes Israel untuk PBB Hancurkan Piagam PBB dalam Sidang Majelis Umum

18 jam lalu

Duta Besar Israel untuk PBB Gilad Erdan menghancurkan selembar kertas dengan judul Piagam PBB dengan mesin saat ia berpidato di depan para delegasi di Majelis Umum PBB sebelum memberikan suara pada rancangan resolusi yang akan mengakui Palestina memenuhi syarat untuk menjadi anggota. anggota penuh PBB, di New York City, AS 10 Mei 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
Tantrum, Dubes Israel untuk PBB Hancurkan Piagam PBB dalam Sidang Majelis Umum

Duta Besar Israel untuk PBB Gilad Erdan merobek salinan Piagam PBB untuk memprotes pemungutan suara yang mendukung keanggotaan penuh Palestina


AS Kritik Israel Soal Penggunaan Senjatanya di Gaza, Tapi Tolak Hentikan Pasokan

19 jam lalu

Reaksi seorang pelayat saat memegang jenazah seorang anak Palestina yang tewas dalam serangan Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di rumah sakit Abu Yousef al-Najjar di Rafah, di Jalur Gaza selatan, 6 Mei 2024. Otoritas Palestina mengatakan bahwa lebih dari 15.000 anak terbunuh di Jalur Gaza sejak awal operasi militer Israel pada 7 Oktober 2023. REUTERS/Mohammed Salem
AS Kritik Israel Soal Penggunaan Senjatanya di Gaza, Tapi Tolak Hentikan Pasokan

Pemerintahan Joe Biden mengakui bahwa Israel kemungkinan menggunakan senjata yang disediakan AS tak sesuai hukum kemanusiaan di Gaza


143 Negara Dukung Resolusi Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

20 jam lalu

Sebuah layar memperlihatkan hasil pemungutan suara selama pemungutan suara Majelis Umum PBB mengenai rancangan resolusi yang mengakui Palestina memenuhi syarat untuk menjadi anggota penuh PBB, di New York City, AS, 10 Mei 2024. REUTERS/Eduardo Munoz
143 Negara Dukung Resolusi Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

143 negara memberikan suara setuju untuk keanggotaan penuh Palestina di PBB, sembilan negara menolak, termasuk AS, Israel, dan 25 negara abstain.


Korps Marinir Indonesia dan Amerika Serikat Latihan Pengintaian

1 hari lalu

Korps Marinir Indonesia (KORMAR), dan Korps Marinir Amerika Serikat (USMC) melaksanakan Latihan Pengintaian (RECONEX) Indonesia pada 24 April hingga 10 Mei di Antralina, Sukabumi. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Amerika Serikat di Jakarta
Korps Marinir Indonesia dan Amerika Serikat Latihan Pengintaian

RECONEX adalah latihan bilateral yang dipimpin oleh KORMAR dan USMC bertujuan untuk mempromosikan interoperabilitas anggota marinir