Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tentara Rusia dan Ukraina Bertempur Sengit di Wilayah Donetsk

Reporter

Editor

Sapto Yunus

image-gnews
Gedung administrasi kota yang terkena tembakan dalam konflik Ukraina-Rusia, di Donetsk, Ukraina yang dikuasai Rusia, 16 Oktober 2022. REUTERS/Alexander Ermochenko
Gedung administrasi kota yang terkena tembakan dalam konflik Ukraina-Rusia, di Donetsk, Ukraina yang dikuasai Rusia, 16 Oktober 2022. REUTERS/Alexander Ermochenko
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPresiden Ukraina Volodymyr Zelensky pada Ahad, 16 Oktober 2022, mengatakan pertempuran sengit antara pasukan Rusia dan Ukraina terjadi di sekitar dua kota di wilayah Donetsk di Ukraina timur, Bakhmut dan Soledar. Pertempuran terjadi Akhir pekan lalu di Donetsk, Luhansk, dan Kherson yang strategis di selatan, yang merupakan tiga dari empat provinsi yang pada bulan lalu diklaim oleh Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai bagian dari Rusia. 

Baca: PBB Tuding Rusia Gunakan Kekerasan Seksual sebagai Strategi Militer

Pasukan Rusia telah menyasar Bakhmut dalam pergerakan lambat mereka di kawasan itu sejak merebut kota-kota industri utama Lysychansk dan Sievierodonetsk pada Juni dan Juli lalu. Soledar terletak tepat di utara Bakhmut.

“Titik panas utama di Donbas adalah Soledar dan Bakhmut,” kata Zelensky dalam pidatonya yang diunggah melalui video seperti dikutip Reuters, Senin, 17 Oktober 2022. “Pertempuran yang sangat berat sedang terjadi di sana.”

Staf Umum Angkatan Bersenjata Ukraina mengatakan Rusia menembaki posisi Ukraina di beberapa front pada Ahad, 16 Oktober 2022. Targetnya termasuk kota-kota di wilayah Kharkiv, Donetsk, dan Kherson.

Analis militer Ukraina, Oleh Zhdanov, yang memperkirakan pertempuran terberat terjadi di utara Bakhmut, menegaskan pasukan Ukraina telah memukul mundur Rusia di kota Torske dan Sprine dalam 24 jam terakhir.

“(Rusia) telah memutuskan bergerak melalui Torske dan Sprine. Posisi di tempat-tempat itu berpindah tangan secara teratur. Perintah kami mengalihkan bala bantuan di sana, pria dan artileri untuk melawan superioritas Rusia di daerah itu,” kata Zhdanov secara daring.

Kementerian Pertahanan Rusia menyatakan pasukannya telah menggagalkan upaya pasukan Ukraina untuk maju di wilayah Donetsk, Kherson, dan Mykolaiv, yang menyebabkan kekalahan signifikan. Rusia akan melanjutkan serangan udara terhadap target militer dan energi di Ukraina menggunakan senjata jarak jauh.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Rybar, kalan militer pro-Rusia di Telegram, mengatakan angkatan bersenjata Ukraina kembali menembaki Belgorod, kota di Rusia selatan yang berfungsi sebagai tempat perencanaan dan titik awal bagi pasukan Rusia. Unit-unit antipesawat mencegat sebagian besar serangan, tetapi ada dua ledakan di dekat bandara yang mengakibatkan tiga orang terluka.

Wali Kota Donetsk yang didukung Rusia, Alexei Kulemzin, mengatakan penembakan oleh pasukan Ukraina merusak gedung pemerintahan di kota Donetsk, ibu kota wilayah Donetsk, Ahad,16 Oktober 2022. “Itu adalah serangan langsung, bangunannya rusak parah. Sungguh keajaiban tidak ada yang tewas,” kata Kulemzin, yang menambahkan semua layanan kota masih bekerja.

Tidak ada reaksi langsung dari Ukraina terhadap serangan di kota Donetsk, yang dianeksasi oleh separatis yang didukung Rusia pada 2014.

Seorang perempuan juru bicara Komando Militer Selatan Ukraina, Natalia Humeniuk, mengatakan pasukan Rusia menderita kerugian peralatan termasuk amunisi sebagai akibat dari kerusakan yang ditimbulkan di Jembatan Krimea, akhir pekan lalu.

“Hampir 75 persen (pasokan militer Rusia di Ukraina selatan) melewati jembatan itu,” kata Natalia Humeniuk kepada televisi Ukraina seraya menambahkan angin kencang telah menghentikan feri di daerah itu. “Sekarang bahkan laut ada di pihak kami.”

Baca: Pelaku Penembakan di Tempat Pelatihan Militer Rusia Sempat Bertengkar Soal Agama

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Uni Eropa Menolak Media asal Rusia, Ketua Parlemen Berang

14 jam lalu

Ilustrasi koran. Shutterstock
Uni Eropa Menolak Media asal Rusia, Ketua Parlemen Berang

Ketua parlemen Rusia mengecam Uni Eropa yang melarang distribusi empat media Rusia. Hal itu sama dengan menolak menerima sudut pandang alternatif


Tentara Israel dan Hamas Baku Tembak di Jabalia

1 hari lalu

Suasana sekolah Shadia Abu Ghazaleh yang rusak setelah serangan Israel, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Jabalia di Jalur Gaza utara, 15 Desember 2023. REUTERS/Abed Sabah
Tentara Israel dan Hamas Baku Tembak di Jabalia

Tentara Israel baku tembak dengan anggota Hamas di gang-gang sempit di Jabalia pada Jumat, 17 Mei 2024.


OCHA Ingatkan Warga Sudan Terancam Kelaparan dan Wabah Penyakit

1 hari lalu

Anak-anak bermain dengan senjata anti-serangan pesawat udara  di Leer town, Sudan Selatan (8/5). Pemandangan memilukan seperti mayat-mayat di sumur, rumah-rumah dibakar, dan balita yang kelaparan terlihat di kawasan Leer ini.   (AP Photo/Josphat Kasire)
OCHA Ingatkan Warga Sudan Terancam Kelaparan dan Wabah Penyakit

Dari total sumbangan dana USD2.7 miliar (Rp43 triliun) yang dibutuhkan, baru 12 persen yang diterima OCHA untuk mengatasi kelaparan di Sudan.


Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

3 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin berjabat tangan dengan Presiden Tiongkok Xi Jinping saat pertemuan di Belt and Road Forum di Beijing, Tiongkok, 18 Oktober 2023. Sputnik/Sergei Guneev/Pool via REUTERS
Xi Jinping dan Putin Makin Mesra, Janjikan Hubungan Lebih Erat

Putin mengunjungi Cina dan bertemu Xi Jinping setelah dilantik kembali sebagai Presiden Rusia.


Orang Tua 900 Tentara Israel Desak Menhan Hentikan Serangan ke Rafah: Ini Jebakan Maut!

3 hari lalu

Anggota Brigade Pencarian dan Penyelamatan Israel berpartisipasi dalam pawai intensif setelah itu mereka akan menerima baret brigade mereka, di Latrun, Israel, 1 Februari 2024. Tentara perempuan ditugaskan sebagai pilot militer, di unit angkatan laut dan di infanteri, berlatih dengan rekan laki-laki dan bertugas di bawah kondisi yang sama.  REUTERS/Ronen Zvulun
Orang Tua 900 Tentara Israel Desak Menhan Hentikan Serangan ke Rafah: Ini Jebakan Maut!

Orang tua dari lebih 900 tentara Israel yang bertugas di Gaza telah menulis surat yang mendesak militer Israel untuk membatalkan serangan di Rafah


Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

3 hari lalu

Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, 11 Oktober 2019. TEMPO/Subekti
Prabowo Klaim Tak Bakal Pimpin Negara dengan Gaya Militer: Itu Tidak Relevan

Prabowo mengatakan, pengalamannya di militer tak akan memengaruhi kebijakan di pemerintahan yang bakal dia pimpin.


Ingin Israel Dihukum, 5 Negara Ini Kritik Ancaman AS Kepada Mahkamah Pidana Internasional

3 hari lalu

Seorang wanita menolong seorang bayi yang menangis di sebuah rumah yang rusak di lokasi serangan Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Rafah, di selatan Jalur Gaza, 29 April 2024. Pihak Palestina juga mengatakan bahwa lebih dari 17 ribu anak Palestina kini hidup tanpa orang tua akibat serangan Israel. REUTERS/Hatem Khaled
Ingin Israel Dihukum, 5 Negara Ini Kritik Ancaman AS Kepada Mahkamah Pidana Internasional

Sejumlah pihak bereaksi setelah Amerika mengancam hakim ICC jika mengeluarkan surat penangkapan kepada PM Israel, Benjamin Netanyahu.


Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

3 hari lalu

Maria Andreeva, istri tentara Rusia dalam perang di Ukraina, meletakkan bunga di Makam Prajurit Tak Dikenal dekat tembok Kremlin di Moskow, Rusia, 20 Januari 2024.  REUTERS
Sri Lanka Akui 16 Warganya Tewas Saat Berperang dalam Konflik Rusia-Ukraina

Setidaknya 16 tentara bayaran Sri Lanka tewas dalam perang antara Rusia dan Ukraina, kata wakil menteri pertahanan pulau itu pada Rabu.


Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

3 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin berjabat tangan dengan Presiden Tiongkok Xi Jinping saat pertemuan di Belt and Road Forum di Beijing, Tiongkok, 18 Oktober 2023. Sputnik/Sergei Guneev/Pool via REUTERS
Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

Presiden Rusia Vladimir Putin tiba di ibu kota Cina, Beijing, untuk memulai kunjungan resmi selama dua hari atas undangan Xi Jinping


Vladimir Putin Akui Dapat Dukungan Beijing untuk Akhiri Perang Ukraina dengan Damai

4 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Cina Xi Jinping menghadiri pertemuan di Kremlin di Moskow, Rusia, 20 Maret 2023. Putin mengatakan kepada Xi dalam pertemuannya bahwa dia telah melihat proposal Cina tentang bagaimana menyelesaikan konflik di Ukrain. Sputnik/Sergei Karpukhin/Pool via REUTERS
Vladimir Putin Akui Dapat Dukungan Beijing untuk Akhiri Perang Ukraina dengan Damai

Vladimir Putin mendapat dukungan dari Beijing agar bisa menyelesaikan krisis Ukraina dengan damai.