Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pendeta Yahudi Diduga Perkosa Jamaah dengan Alasan Pembersihan Dosa

Reporter

image-gnews
Ilustrasi perkosaan. prameyanews7.com
Ilustrasi perkosaan. prameyanews7.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Moshe Yazdi, seorang rabi atau pendeta Yahudi didakwa melakukan tindak perkosaan, sodomi dan penyerangan tidak senonoh di Yerusalem. Dia diduga mengklaim bisa membersihkan korbannya dari dosa-dosa mereka dengan melakukan seks pada mereka.


The Times of Israel seperti dilansir The Independent pada Rabu, 8 Juni 2022, melaporkan, Yazdi yang sekarang berusia 59 tahun, ditangkap pada 27 April 2022. Menurut dakwaan, Yazdi telah dituduh menipu tujuh perempuan dan mengatakan kepada pengikutnya bahwa mereka harus benar-benar patuh pada perintahnya. Dia disebut bekerja sebagai rabi di komunitas Amudei Hashalom di Yerusalem sejak 1990-an.


Surat dakwaan juga berbunyi bahwa dia mengaku sebagai salah satu dari 36 orang budiman, yang menurut beberapa tradisi Yahudi, dapat memastikan kelangsungan hidup dunia. 

 
Dia diduga meyakinkan korbannya bahwa dosa masa lalu mereka telah meninggalkan "percikan kenajisan" di dalam diri mereka. Jaksa merinci dalam dakwaan, bahwa dia mengklaim "percikan" ini hanya bisa dihilangkan melalui hubungan seks dengannya (Yazdi).
 

Selain itu, dia juga dituduh menipu para korbannya. Yazdi dilaporkan meminta sejumlah perempuan untuk mentransfer uang ke beberapa rekening bank berbeda untuk menghindari pajak. Tuduhan terhadapnya berkisar dari dugaan kejahatan yang dilakukan lebih dari satu dekade yang lalu dan baru-baru ini, pada satu setengah tahun yang lalu.

Pemberitaan surat kabar Israel Haaretz menyebut sebuah pengadilan rabi telah melarang Yazdi mengajar, bertemu atau menasihati perempuan setelah pengaduan itu.  

 
 
Sepuluh perempuan telah melayangkan laporan atas perbuatan Yazdi. Beberapa dugaan kejahatan dilakukan pada pengantin perempuan pada hari pernikahan mereka.

Pada sidang di pengadilan Mei 2022 lalu, sumber di Kepolisian mengatakan bahwa bukti tersebut mengungkapkan seorang laki-laki yang mengendalikan korbannya dengan tanpa ampun dengan tangan besi, memisahkan mereka dari keluarga mereka, dan bahkan menuntut mereka untuk berpisah dari pasangan mereka.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sumber tersebut mengatakan bahwa Yazdi mengakui dugaan tindakan seks tersebut, dengan mengatakan bahwa perbuatan tersebut dimaksudkan untuk menyelamatkan nyawa orang Yahudi dan bahkan mencegah serangan teror.

"Tidak mungkin menyebut tindakan dan karakternya selain kejahatan murni," kata sumber tersebut. Sedangkan Pengacara Yazdi, David Halevi, mengatakan bahwa polisi "mengutuk" kliennya. 

 
 

THE INDEPENDENT | TIMES OF ISRAEL |  HAARETZ NEWSPAPER

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

5 jam lalu

Reruntuhan pabrik perusahaan percetakan setelah runtuh akibat gempa berkekuatan magnitudo 7,5 di New Taipei, Taiwan, 3 April 2024. Gempa berkekuatan magnitudo 7,4 melanda Taiwan pada pagi hari tanggal 3 April dengan pusat gempa 18 kilometer selatan Kota Hualien pada kedalaman  34,8 km, menurut Survei Geologi Amerika Serikat (USGS).  EPA-EFE/DANIEL CENG
WNI Selamat dalam Gempa Taiwan

Taiwan kembali diguncang gempa bumi sampai dua kali pada Sabtu, 26 April 2024. Tidak ada WNI yang menjadi korban dalam musibah ini


Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

17 jam lalu

Barang bukti seragam polisi di Ditreskrimum, Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin, 7 Maret 2022. Penyalahgunaan atribut digunakan tersangka tindakan penipuan, yang berhasil meraih lebih dari Rp1 miliar. TEMPO/Cristian Hansen
Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.


Kelompok Yahudi Memprotes Pengiriman Senjata AS ke Israel

2 hari lalu

Petugas kepolisian menahan pengunjuk rasa pro-Palestina di Universitas Texas, selama konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan Hamas, di Austin, Texas, AS 24 April 2024. REUTERS/Nuri Vallbona
Kelompok Yahudi Memprotes Pengiriman Senjata AS ke Israel

Ribuan pengunjuk rasa ikut protes yang dimpimpin kelompok-kelompok Yahudi untuk perdamaian di Brooklyn, New York, mendesak AS berhenti kirim senjata ke Israel.


Pertamina Geothermal Energy Bantu Korban Erupsi Gunung Ruang

2 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang dilihat dari desa Tagulandang, Sulawesi Utara, Indonesia, 19 April 2024. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi ( PVMBG) Kementerian ESDM melaporkan Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara, meletus pada 16 April malam. Akibat letusan Gunung Ruang, 272 KK atau sekitar 828 jiwa dievakuasi. EPA-EFE/BASARNAS
Pertamina Geothermal Energy Bantu Korban Erupsi Gunung Ruang

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) Area Lahendong menyalurkan bantuan untuk korban erupsi Gunung Ruang.


Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

3 hari lalu

ilustrasi pelecehan seksual (pixabay.com)
Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.


Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

3 hari lalu

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi pada saat Konferensi Pers di Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, Senin, 25 Maret 2024. Ditresnarkoba Polda Metro Jaya bekerjasama dengan Bea dan Cukai telah berhasil melakukan pengungkapan dan penangkapan terhadap pelaku kasus peredaran gelap narkotika jenis kokain cair, serbuk MDMA dan narkotika jenis sabu jaringan internasional. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Polda Metro Jaya Olah TKP Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya di Pulau Pari

Selain olah TKP pembunuhan perempuan yang mayatnya ditemukan di Pulau Pari, polisi menyiita barang bungkus rokok hingga tisu magic.


Temuan Kerangka Manusia di Wonogiri, Polisi Tetapkan Pemilik Pekarangan sebagai Tersangka Pembunuhan

4 hari lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Temuan Kerangka Manusia di Wonogiri, Polisi Tetapkan Pemilik Pekarangan sebagai Tersangka Pembunuhan

Polres Wonogiri, menetapkan SPY, 44 tahun, sebagai tersangka pembunuhan dalam kasus penemuan kerangka manusia di Desa Setren, Wonogiri.


Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

4 hari lalu

Ilustrasi begal / penyerangan dengan senjata tajam pisau / klitih / perampokan. Shutterstock
Residivis Begal Berusia 18 Tahun Terancam Pidana 12 Tahun Penjara

Seorang residivis begal asal Bekasi berinisial MF, 18 tahun kembali ditangkap polisi usai melakukan aksi yang sama di 2 tempat berbeda.


Motif Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya Ditemukan di Pulau Pari karena Korban Minta Harga Lebih

4 hari lalu

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi pada saat Konferensi Pers di Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, Senin, 25 Maret 2024. Ditresnarkoba Polda Metro Jaya bekerjasama dengan Bea dan Cukai telah berhasil melakukan pengungkapan dan penangkapan terhadap pelaku kasus peredaran gelap narkotika jenis kokain cair, serbuk MDMA dan narkotika jenis sabu jaringan internasional. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Motif Pembunuhan Perempuan yang Mayatnya Ditemukan di Pulau Pari karena Korban Minta Harga Lebih

Pelaku diduga membunuh korban di Pulau Pari karena sakit hati.


PT PundiKas Indonesia Bantah Telah Menjebak dan Meneror Nasabah karena Pinjol

4 hari lalu

Ilustrasi: Rio Ari Seno
PT PundiKas Indonesia Bantah Telah Menjebak dan Meneror Nasabah karena Pinjol

PT PundiKas Indonesia, layanan pinjaman dana online atau pinjol, membantah institusinya telah menjebak nasabah dengan mentransfer tanpa persetujuan.