Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penulis Novel Erotis Gay Cina Dipenjara Sepuluh Tahun

image-gnews
Petugas lembaga pemasyarakatan berdiri di gerbang pusat penerimaan penjara Lai Chi Kok di Hong Kong, Cina, 8 November 2018. REUTERS/Bobby Yip
Petugas lembaga pemasyarakatan berdiri di gerbang pusat penerimaan penjara Lai Chi Kok di Hong Kong, Cina, 8 November 2018. REUTERS/Bobby Yip
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang novelis Cina dihukum penjara sepuluh tahun lebih setelah menulis novel erotis gay yang berisi adegan homoseksual.

Penulis dengan nama pena Tianyi menulis novel berjudul Gongzhan yang mengisahkan hubungan cinta terlarang antara seorang guru dan seorang siswa dan terjual 7.000 eksemplar melalui penjualan online tahun lalu, seperti dilansir dari The Telegraph, 19 November 2018.

Baca: Dituduh Hina Negara, Penyair Mesir Divonis 3 Tahun Penjara

Pemerintah setempat mengatakan novel itu menggambarkan pornografi dan penyimpangan seksual sesama pria, dan penulis, seorang perempuan yang memiliki nama keluarga Liu, didakwa meraup keuntungan secara ilegal sebesar 150.000 yuan atau Rp 315 juta.

Pornografi termasuk ilegal di Cina dan bisa dijerat hukuman penjara karena memproduksi dan mendistribusikan konten porno untuk mendapatkan keuntungan. Hukuman bervariasi dari beberapa tahun hingga seumur hidup.

Namun hukuman berat Liu memancing kemarahan publik karena dianggap terlampau berat dibanding hukuman terhadap kejahatan yang lebih serius seperti pemerkosaan dan pembunuhan.

Novel erotis Gongzhan karya penulis bernama pena Tianyi. [Global Timews]

Tahun lalu, dua pengemudi bus yang memperkosa dan menyerang penumpang diberi hukuman hanya 10 bulan dan 3,5 tahun.

Pada 2013, seorang pejabat lokal di Yunnan, sebuah provinsi di Cina selatan, dijatuhi hukuman lima tahun setelah dinyatakan bersalah atas penculikan dan pemerkosaan seorang gadis empat tahun. Setelah dikecam publik, hukuman dinaikkan menjadi delapan tahun. Kasus lainnya adalah seorang pria yang dijatuhi hukuman 6,5 tahun penjara pada 2009 karena memukul istrinya hingga tewas di Beijing.

Sistem peradilan Cina dinilai tidak transparan, pengakuan tersangka kadang disampaikan karena pemaksaan, dan pengadilan dapat ditekan oleh Partai Komunis yang berkuasa.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Kuwait Semakin Melarang Banyak Buku, Ada Apa?

Seorang mantan Jaksa Cina yang telah menangani ratusan kasus mulai dari korupsi hingga penipuan, Deng, menganggap hukuman Liu terlalu berat.

"Kerusakan sosial akibat buku-buku pornografi mungkin tidak separah yang dipikirkan para legislator pada awalnya. Saat ini, pornografi ada di mana-mana," kata Deng, seperti dikutip dari South China Morning Post.

Deng Xueping, pengacara yang berbasis di Shanghai di Capital Equity Legal Group, mengatakan interpretasi hukum membutuhkan revisi.

Dia juga berpendapat bahwa hukuman dalam undang-undang hukum harus direvisi, mengatakan ada pedoman hukuman untuk 400 lebih pelanggaran tetapi pedoman dipertanyakan apakah ini telah ditetapkan secara wajar.

Baca: Cina Tutup 60.000 Situs Porno

Pemerintah Partai Komunis berupaya membatasi konten online, khawatir bahwa informasi terlarang dapat menciptakan kepanikan atau gangguan publik yang luas.

Selain konten pornografi, informasi dan berita di Cina dikontrol ketat oleh sensor pemerintah, dengan banyak situs web berita asing diblokir, termasuk media sosial Barat, seperti Facebook dan Twitter.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

1 jam lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mendatangi PT Hwa Hok Steel yang memproduksi baja tulangan beton (BjTB) yang tak sesuai Standar Nasional Indonesia di Kabupaten Serang, Banten pada Jumat, 26 April 2024. Produk yang tak sesuai standar itu nantinya akan dimusnahkan. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.


Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

20 jam lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mendatangi PT Hwa Hok Steel yang memproduksi baja tulangan beton (BjTB) yang tak sesuai Standar Nasional Indonesia di Kabupaten Serang, Banten pada Jumat, 26 April 2024. Produk yang tak sesuai standar itu nantinya akan dimusnahkan. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

Mendag Zulkifli Hasan menginspeksi mendadak sebuah pabrik baja milik investor Cina yang meproduksi baja ilegal tidak sesuai SNI.


Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

22 jam lalu

Li Ran (kanan). Instagram/mumunotinparis
Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

Seorang perempuan Cina merebut hati Pangeran Charles dan Belgia. Kisah percintaan mereka seperti dalam dongeng.


Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

1 hari lalu

PM Israel Benyamin Netanyahu dan istrinya, Sara. REUTERS
Top 3 Dunia: Sumber Kekayaan Iran hingga Pertemuan Hamas-Fatah di Beijing

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 27 April 2024 diawali oleh berita soal lima sumber kekayaan negara Iran, yang sedang menghadapi ketegangan dengan Israel


Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

1 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mendatangi PT Hwa Hok Steel yang memproduksi baja tulangan beton (BjTB) yang tak sesuai Standar Nasional Indonesia di Kabupaten Serang, Banten pada Jumat, 26 April 2024. Produk yang tak sesuai standar itu nantinya akan dimusnahkan. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal Produksi Pabrik Milik Cina

Sebuah pabrik baja Cina, PT Hwa Hok Steel, terungkap memproduksi baja tulangan beton tidak sesuai SNI sehingga produk mereka dinyatakan ilegal.


Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

1 hari lalu

Sebuah kapal pasokan Filipina berlayar di dekat kapal Penjaga Pantai Cina selama misi pasokan untuk pasukan Filipina yang ditempatkan di kapal perang yang dilarang terbang di Laut Cina Selatan, 4 Oktober 2023. REUTERS/Adrian Portugal
Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

Filipina menyangkal klaim Beijing yang menyebut kedua negara telah mencapai kata sepakat terkait sengketa Laut Cina Selatan


Joko Pinurbo Wafat, Novelis Okky Madasari : Karyanya Diam-diam Soal Perlawanan

1 hari lalu

Sastrawan Joko Pinurbo. Dok.TEMPO/Suryo Wibowo
Joko Pinurbo Wafat, Novelis Okky Madasari : Karyanya Diam-diam Soal Perlawanan

Penulis Okky Madasari mengungkapkan duka atas kepergian sastrawan Joko Pinurbo


Cina Turun Tangan Pertemukan Fatah dan Hamas di Beijing

1 hari lalu

Ismail Haniyeh REUTERS
Cina Turun Tangan Pertemukan Fatah dan Hamas di Beijing

Pemerintah Cina turun tangan mempertemukan dua kelompok berseteru di Palestina yaitu Fatah dan Hamas


Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.
Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.


Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

2 hari lalu

Ilustrasi lahan padi. TEMPO/Magang/Joseph.
Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

Rencana pembukaan lahan 1 juta hektar untuk padi Cina di Kalimantan menuai pro dan kontra. Cara mendaftar menjadi penerima subsidi LPG 3 kilogram.