Badai Salju Melanda Sebagian Besar Wilayah Cile

Reporter

Minggu, 16 Juli 2017 11:32 WIB

Seorang wanita duduk di samping boneka salju usai salju turun di Santiago, Chile, 15 Juli 2017. Badai salju dan hujan lebat landa sebagian besar wilayah Chile. REUTERS/Carlos Vera

TEMPO.CO, Santiago—Badai salju, hujan lebat, hingga gelombang besar melanda 14 dari 15 wilayah di Cile pada Sabtu waktu setempat.

Seperti dilansir Xinhua, Ahad 16 Juli 2017, kantor Darurat Nasional Cile atau ONEMI mengeluarkan peringatan atas peristiwa itu.

Magallanes, yang berada di ujung selatan Cile, adalah satu-satunya bagian negeri itu yang termasuk dalam peringatan siaga cuaca.

Mulai Sabtu pagi, gelombang besar menerjang pantai Wilayah Arica dan Parinacota. Cuaca buruk juga terbentuk di atas wilayah Bio Bio Selatan, yang menghadapi badai listrik, terutama di sepanjang pantainya.

Badan Meteorologi Cile mengeluarkan peringatan badai listrik di Wilayah Araucania dan Pantai Aysen, sementara hujan lebat mengguyur Maule.


Baca: Badai Salju Hantam Amerika, Penerbangan dan Sekolah Dihentikan

Santiago dan kota kecil lain di dekat ibu kota Cile melaporkan turunnya salju, sementara Provinsi San Felipe, Los Andes dan Valparaiso termasuk dalam peringatan cuaca untuk hujan es dan salju.

ONEMI juga mengumumkan siaga terjadinya angin kencang di Wilayah Atacam di bagian utara negeri tersebut, dengan angin mencapai kecepatan 100 kilometer per jam di daerah pegunungan.

Akibat turunnya salju tebal selama beberapa jam di Santiago, dan temperatur turun sampai minus tiga derajat Celsius. Pasokan listrik untuk 280.000 warga Cile pun terputus.

XINHUA | SITA PLANASARI AQUADINI



Advertising
Advertising

Berita terkait

Cile Diguncang Gempa 7,7 Skala Richter, Tak Ada Korban Jiwa

26 Desember 2016

Cile Diguncang Gempa 7,7 Skala Richter, Tak Ada Korban Jiwa

Cile berada di garis gunung berapi dan garis patahan mengelilingi Samudra Pasifik yang dikenal sebagai "Ring of Fire".

Baca Selengkapnya

Gempa 7,6 SR, Cile Keluarkan Peringatan Tsunami  

26 Desember 2016

Gempa 7,6 SR, Cile Keluarkan Peringatan Tsunami  

Gempa berkekuatan 7,6 SR mengguncang Cile, sehingga pemerintah setempat mengumumkan peringatan tsunami.

Baca Selengkapnya

Dubes Ingin Kerja Sama Ekonomi Cile-Indonesia Segera Rampung

25 Juli 2016

Dubes Ingin Kerja Sama Ekonomi Cile-Indonesia Segera Rampung

Perundingan Indonesia Chile Comprehensive Economic Partnership diharapkan dapat segera rampung karena potensi produk nasional cukup baik di negara itu

Baca Selengkapnya

Bocah 8 Tahun Ini Telah Meramalkan Bencana Tsunami di Cile  

22 September 2015

Bocah 8 Tahun Ini Telah Meramalkan Bencana Tsunami di Cile  

Bocah SD berusia 8 tahun telah meramalkan terjadinya gempa dan tsunami di Cile melalui karangannya.

Baca Selengkapnya

Pasca Gempa, Tsunami Terpa Cile, Ombak Nyaris 5 Meter

17 September 2015

Pasca Gempa, Tsunami Terpa Cile, Ombak Nyaris 5 Meter

Presiden Cile berpidato di televisi. Gempa dan tsunami
disebut telah menewaskan sedikitnya tiga orang.

Baca Selengkapnya

Gempa Besar Guncang Cile, Ada Ancaman Tsunami  

17 September 2015

Gempa Besar Guncang Cile, Ada Ancaman Tsunami  

Gempa besar di Cile memicu kemungkinan tsunami sampai Hawaii.

Baca Selengkapnya

Duh, Pria Ini Jadikan Bayinya Kurir Narkoba

12 September 2015

Duh, Pria Ini Jadikan Bayinya Kurir Narkoba

Sang ayah menaruh narkotika di dalam popok bayinya yang baru berusia 10 bulan.

Baca Selengkapnya

Ajaib, Bayi 2 Tahun Bisa Hidup dengan Menyusu pada Anjing  

8 September 2015

Ajaib, Bayi 2 Tahun Bisa Hidup dengan Menyusu pada Anjing  

Kondisi bocah itu sangat mengenaskan: telanjang, kotor, dan kepalanya penuh kutu.

Baca Selengkapnya

Gunung Api di Cile Meletus, 4.000 Orang Diungsikan  

23 April 2015

Gunung Api di Cile Meletus, 4.000 Orang Diungsikan  

Menteri Dalam Negeri Cile meminta masyarakat tenang.

Baca Selengkapnya

Pendeta Irlandia Lakukan Pelecehan pada Siswinya  

16 Oktober 2014

Pendeta Irlandia Lakukan Pelecehan pada Siswinya  

Ia melakukan pelecehan seksual pada 2007-2010.

Baca Selengkapnya