Presiden Duterte akan Diadukan ke Pengadilan Pidana Internasional

Reporter

Selasa, 16 Mei 2017 17:36 WIB

Rodrigo Duterte. REUTERS

TEMPO.CO, Manila -Presiden Filipina, Rodrigo Duterte akan diadukan ke Pengadilan Pidana Internasional, ICC setelah dirinya gagal dimakzulkan melalui parlemen.

Anggota parlemen Filipina, Gary Alejano sedang mempertimbangkan untuk membawa kasus Presiden Duterte ke Pengadilan Pidana Internasional di Den Haag, Belanda.

"Mayoritas anggota parlemen merupakan sekutu Duterte, sehingga pemakzulan ditolak. Kami pertimbangkan untuk membawa kasus itu ke ICC agar lebih independen," kata Alejano.

Alejano menambahkan bahwa akan berdiskusi dengan rekan-rekannya dari partai Magdalo untuk mengajukan Presiden Duterte ke Pengadilan Pidana Internasional.

Presiden Duterte mengatakan dirinyai tidak mau ambil pusing akan rencana sejumlah anggota parlemen membawanya ke Pengadilan Pidana Internasional. Dia membiarkan mush-musuhnya menempuh semua langkah untuk melawannya.

"Ya, biarkan saja dia. Dia bebas melakukannya. Ini adalah negara demokrasi, '' kata Presiden Duterte, seperti dilansir Bangkok Post pada 16 Mei 2017.

Pengajuan pemakzulan terhadap Presiden Duterte digagalkan oleh sebuah komite khusus di parlemen Filipina pada Senin, 15 Mei 2017.

Empat puluh dua dari 49 anggota komite kemudian memilih untuk menyatakan tuntutan pemakzulan tersebut tidak mencukupi secara substansi. Tuduhan Alejano dan beberapa rekannya dianggap dilakukan berdasarkan informasi yang didapat dari desas-desus yang berkembang.

Pemakzulan Presiden Duterte dipicu pembunuhan di luar hukum dan kejahatan terhadap kemanusiaan, selain korupsi. Presiden Duterte dituding bertanggung jawab atas tewasnya sekitar delama ribu orang dalam operasi pemberantasan narkoba di Filipina.
BANGKOK POST|FREE MALAYSIA TODAY|YON DEMA

Berita terkait

Perkuat Timnas Filipina, Pelatih Tom Saintfiet Mulai Cari Pemain Keturunan di Eropa

3 hari lalu

Perkuat Timnas Filipina, Pelatih Tom Saintfiet Mulai Cari Pemain Keturunan di Eropa

Pelatih Timnas Filipina, Tom Saintfiet, berburu amunisi tambahan untuk menghadapi dua laga pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Selengkapnya

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

4 hari lalu

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

Manila menuduh penjaga pantai Cina telah memancing naiknya ketegangan di Laut Cina Selatan setelah dua kapalnya rusak ditembak meriam air

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Ekstrem Melanda Asia, Myanmar Tembus 48,2 Derajat Celcius

5 hari lalu

Cuaca Panas Ekstrem Melanda Asia, Myanmar Tembus 48,2 Derajat Celcius

Asia alamai dampak krisis perubahan iklim. Beberapa negara dilanda cuaca panas ekstrem. Ada yang mencapai 48,2 derajat celcius.

Baca Selengkapnya

5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

6 hari lalu

5 Negara Asia Tenggara Dilanda Gelombang Panas, Indonesia Diserang DBD

Negara-negara Asia Tenggara tengah berjuang melawan gelombang panas yang mematikan tahun ini.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

7 hari lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

8 hari lalu

Filipina Pastikan Belum Ada Kata Sepakat dengan Beijing soal Laut Cina Selatan

Filipina menyangkal klaim Beijing yang menyebut kedua negara telah mencapai kata sepakat terkait sengketa Laut Cina Selatan

Baca Selengkapnya

Tiga Warga Filipina Tewas Akibat Banjir di Dubai

15 hari lalu

Tiga Warga Filipina Tewas Akibat Banjir di Dubai

Banjir di Dubai menyebabkan empat orang lagi tewas, tiga di antaranya adalah warga Filipina.

Baca Selengkapnya

Warga Filipina Injak Patung Xi Jinping saat Unjuk Rasa Laut Cina Selatan

26 hari lalu

Warga Filipina Injak Patung Xi Jinping saat Unjuk Rasa Laut Cina Selatan

Pengunjuk rasa di Manila menginjak-injak patung Presiden Cina Xi Jinping saat protes menentang "agresi" Cina di Laut Cina Selatan.

Baca Selengkapnya

Menjelajah Chocolate Hills, Perbukitan yang Bikin Tercengang di Filipina

30 hari lalu

Menjelajah Chocolate Hills, Perbukitan yang Bikin Tercengang di Filipina

Chocolate Hills merupakan bukit-bukit landari yang bergerombol di pulau Bohol, Filipina

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Taipe Hadapi Gempa Taiwan 7,2 Magnitudo

30 hari lalu

Fakta-fakta Taipe Hadapi Gempa Taiwan 7,2 Magnitudo

Dua bangunan yang rusak paling parah akibat gempa Taiwan masih utuh, memungkinkan penghuninya untuk memanjat ke tempat yang aman melalui jendela.

Baca Selengkapnya