Donald Trump Sebut PM Inggris Kuat Hadapi Teror London

Reporter

Kamis, 23 Maret 2017 12:21 WIB

Presiden Donald Trump berbicara selama reli di Kentucky Exposition Center, di Louisville, 20 Maret 2017. AP/John Minchillo

TEMPO.CO, Washington - Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan Perdana Menteri Inggris Theresa May kuat menghadapi serangan seusai aksi teror yang menewaskan lima orang dan melukai 40 lain di London, Rabu kemarin.

Seperti dilansir The Independent, Kamis, 23 Maret 2017, Trump mengungkapkan hal ini melalui akun Twitter-nya setelah menelepon May. Trump menyebut May sebagai orang yang kuat dan baik-baik saja meski diguncang peristiwa sebesar ini.

Baca: Diperketat, Keamanan Pusat Kegiatan Inggris di New York

"Saya berbicara dengan Perdana Menteri Inggris Theresa May hari ini untuk menyampaikan belasungkawa atas serangan teroris di London. Dia kuat dan baik-baik saja," ucap Trump, Rabu malam.

Sebelumnya, saat ditemui singkat di Gedung Putih, Trump mengatakan baru saja mendapatkan kabar mengenai serangan itu. Dia menyebutnya sebagai "berita besar."

Selain dari Trump, dukungan diutarakan beberapa pemimpin dunia, seperti Presiden Prancis Francois Hollande, Kanselir Jerman Angela Merkel, dan Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau.

Presiden Francois Hollande menyampaikan belasungkawa kepada May untuk para korban yang meninggal dalam serangan tersebut. Dia juga menyatakan solidaritas Prancis dalam menghadapi "kejadian tragis ini".

Kanselir Angela Merkel juga menyatakan warga Jerman berdiri di sisi Inggris dalam memerangi semua bentuk terorisme.

Adapun Perdana Menteri Justin Trudeau menuturkan, “Pikiran kami berada dengan korban serangan hari ini di London dan keluarga mereka.”

THE INDEPENDENT | SITA PLANASARI AQUADINI


Video Terkait: Teror di London, 5 Tewas dan Puluhan Orang Terluka

Berita terkait

Bantuan Kemanusiaan Mulai Masuk ke Gaza Lewat Dermaga Buatan Amerika Serikat

17 jam lalu

Bantuan Kemanusiaan Mulai Masuk ke Gaza Lewat Dermaga Buatan Amerika Serikat

Amerika Serikat mulai mengirimkan bantuan kemanusiaan melalui dermaga terapung buatannya di lepas pantai Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

1 hari lalu

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

Rancangan undang-undang penerbangan yang ditanda-tangani Joe Biden diharapkan bisa meningkatkan kualitas di sejumlah sektor.

Baca Selengkapnya

26 Perusahaan Kapas dari Cina Masuk Daftar Hitam Amerika Serikat

1 hari lalu

26 Perusahaan Kapas dari Cina Masuk Daftar Hitam Amerika Serikat

26 perusahaan kapas asal Cina tak bisa melakukam impor ke Amerika Serikat karena diduga melakukan kerja paksa ke minoritas warga Uighur.

Baca Selengkapnya

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

1 hari lalu

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

PBB menyebut dermaga terapung yang baru saja selesai dibangun di Gaza untuk pengiriman bantuan dinilai kurang layak dibandingkan jalur darat

Baca Selengkapnya

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

1 hari lalu

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

RUU tersebut diperkirakan tidak akan menjadi undang-undang, tetapi lolosnya beleid itu di DPR AS menunjukkan kesenjangan pada tahun pemilu soal Israel

Baca Selengkapnya

Ini Poin-poin Penting dari 'Era Baru' Kemitraan Strategis Putin dan Xi

2 hari lalu

Ini Poin-poin Penting dari 'Era Baru' Kemitraan Strategis Putin dan Xi

Putin dan Xi Jinping sepakat memperdalam kemitraan strategis mereka sekaligus mengecam Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Anggota Kongres AS Keturunan Palestina Ingin Hari Nakba Diakui

2 hari lalu

Anggota Kongres AS Keturunan Palestina Ingin Hari Nakba Diakui

Seorang anggota Kongres AS mendorong resolusi yang mengakui peristiwa Nakba dan hak pengungsi Palestina.

Baca Selengkapnya

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

2 hari lalu

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

Gedung putih mengatakan pemerintah AS berupaya mengevakuasi sekelompok dokter AS yang terjebak di Gaza setelah Israel menutup perbatasan Rafah

Baca Selengkapnya

All 4 One Gelar Konser di Jakarta 23 Juni, Ini Profil Grup Vokal yang Populerkan Lagu I Swear

2 hari lalu

All 4 One Gelar Konser di Jakarta 23 Juni, Ini Profil Grup Vokal yang Populerkan Lagu I Swear

Grup vokal legendaris dari Amerika Serikat, All 4 One menggelar konser bertajuk All 4 One 30 Years Anniversary Tour di Jakarta pada 23 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

2 hari lalu

Putin Tiba di Cina atas Undangan Xi Jinping, Pertama Sejak Terpilih Kembali

Presiden Rusia Vladimir Putin tiba di ibu kota Cina, Beijing, untuk memulai kunjungan resmi selama dua hari atas undangan Xi Jinping

Baca Selengkapnya