Pasukan Amerika Serikat Disebut Serang Masjid di Aleppo, 40 Orang Tewas

Reporter

Jumat, 17 Maret 2017 17:45 WIB

Petugas mencari warga yang tertimbun rerentuhan puing masjid usai terjadinya aksi serangan di Masjid Aleppo, Suriah. yenisafak.com

TEMPO.CO, Damaskus - Militer Amerika Serikat mengakui bahwa laskar udaranya telah melakukan serangan terhadap sebuah pertemuan militan Al-Qaeda di Suriah utara. Namun serangan udara Amerika Serikat itu, menurut laporan Al Jazeera, ternyata menyasar sebuah masjid.

Serangan militer Amerika Serikat ke masjid mengakibatkan 40 warga sipil tewas. "Amerika Serikat berjanji akan melakukan investigasi."

Baca juga:
Perang Suriah, Satu dari Empat Anak Sakit Jiwa

Menurut keterangan aktivis, jet tempur Amerika menghajar sebuah masjid yang dipenuhi sekitar 300 orang jemaah di Desa Al Jina, Provinsi Aleppo, pada Kamis, 16 Maret 2017. Gempuran udara itu mengakibatkan setidaknya 40 orang tewas dan puluhan lain cedera.

Desa Al Jina berlokasi di salah satu kawasan yang dijadikan basis pertahanan kelompok pemberontak Suriah, meliputi sebagian kawasan Aleppo dan Idlib.

"Populasi di kawasan ini membengkak seusai kedatangan pengungsi korban perang," kata Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Baca juga:
Obati Anak-anak Aleppo, Dokter Ini Dieksekusi Pasukan Suriah

Bilal Abdul Kareem, pembuat film dokumenter, setelah mendatangi masjid tersebut menuturkan jumlah korban tewas sepertinya lebih dari 42 orang, sebagaimana dilaporkan para aktivis. "Sebab, banyak korban luka-luka yang sulit diobati," ucapnya.

Lewat akun Twitter @BilalKareem, dia mencuit, "Serangan Amerika menewaskan 56 orang semalam di Jeena, bukan di HTS."

Laporan kantor berita Turki, Anadolu, menyatakan serangan udara itu menghantam sebuah masjid saat umat Islam melakukan salat magrib di Kota Aleppo, Kamis petang, 16 Maret 2017.

"Akibat serangan itu, 58 orang tewas," tulis Anadolu.

Baca juga: Israel-Suriah Saling Gempur di Udara


Pejabat pertahanan sipil Suriah, Yahya Javad, mengatakan, selain melumat nyawa, gempuran jet itu melukai puluhan korban lain di Kota Al-Etarip.

"Sebuah jet yang kami yakini adalah pesawat perang Rusia mengebom sebuah masjid saat orang-orang melakukan salat di Desa Jina dekat Distrik Al-Etarip, Aleppo," ucapnya.

Dia berujar, petugas dari pertahanan sipil setempat sedang mengevakuasi 200-300 korban reruntuhan bangunan masjid. "Serangan terhadap masjid oleh jet tempur sangat tidak bisa diterima."

Belum ada konfirmasi dari pihak independen tentang pelaku serangan terhadap masjid di Desa Al Jina itu, Amerika atau Rusia.

AL JAZEERA | ANADOLU | CHOIRUL AMINUDDIN





Berita terkait

8 Personel Militer Suriah Terluka dalam Serangan Israel di Damaskus

5 jam lalu

8 Personel Militer Suriah Terluka dalam Serangan Israel di Damaskus

Suriah mengatakan delapan personel militernya terluka akibat serangan Israel di sekitar ibu kota Damaskus.

Baca Selengkapnya

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

13 jam lalu

AS Akui Salah, Serangan Drone di Suriah Bukan Bunuh Pemimpin Al Qaeda Tapi Petani

Amerika Serikat mengakui salah telah membunuh warga sipil saat menargetkan pemimpin Al Qaeda di Suriah dalam serangan drone.

Baca Selengkapnya

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

10 hari lalu

10 Negara Paling Tidak Aman di Dunia, Indonesia Termasuk?

Ada 10 negara yang paling tidak aman di dunia dan tidak disarankan untuk berkunjung ke sana. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Pemimpin Tertinggi Iran untuk Pertama Kali Tanggapi Serangan ke Israel, Begini Katanya

12 hari lalu

Pemimpin Tertinggi Iran untuk Pertama Kali Tanggapi Serangan ke Israel, Begini Katanya

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei untuk pertama kalinya bereaksi terhadap serangan negaranya terhadap Israel awal bulan ini

Baca Selengkapnya

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

15 hari lalu

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

Konsulat Iran di Damaskus diserang Israel. Garda Revolusi Iran beri serangan balasan dengan tembakkan ratusan rudal ke Israel akhir pakan lalu.

Baca Selengkapnya

Terkait Ketegangan Israel-Iran, Negara-negara Ini Terbitkan Peringatan Perjalanan

20 hari lalu

Terkait Ketegangan Israel-Iran, Negara-negara Ini Terbitkan Peringatan Perjalanan

Peringatan itu muncul saat Teheran menjanjikan pembalasan terhadap Israel atas serangan mematikan 1 April lalu terhadap konsulat Iran di Suriah.

Baca Selengkapnya

Pentagon Frustrasi Menyusul Serangan Israel ke Konsulat Iran di Suriah

20 hari lalu

Pentagon Frustrasi Menyusul Serangan Israel ke Konsulat Iran di Suriah

Pentagon menyebut ketegangan terbaru antara Iran dan Israel turut mengancam pasukan Amerika Serikat di Timur Tengah

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Ancam Iran: Jangan Gunakan Serangan Konsulat untuk Serang Israel

21 hari lalu

Gedung Putih Ancam Iran: Jangan Gunakan Serangan Konsulat untuk Serang Israel

Gedung Putih memperingatkan Iran untuk tidak menggunakan serangan Israel ke konsulat Iran di Suriah sebagai pembenaran ntuk eskalasi regional

Baca Selengkapnya

Israel Waspadai Serangan Iran, Balas Kematian Jenderal Garda Revolusi

21 hari lalu

Israel Waspadai Serangan Iran, Balas Kematian Jenderal Garda Revolusi

Israel mewaspadai serangan balasan dari Iran usai terbunuhnya dua jenderal dari Garda Revolusi.

Baca Selengkapnya

Khotbah Idul Fitri, Pemimpin Tertinggi Iran Kutuk Israel atas Serangan Berdarah di Gaza

23 hari lalu

Khotbah Idul Fitri, Pemimpin Tertinggi Iran Kutuk Israel atas Serangan Berdarah di Gaza

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mengutuk Israel dan Barat atas kejahatan di Gaza selama Ramadan dan enam bulan terakhir

Baca Selengkapnya