Sindir Trump, Wali Kota Paris Berfoto dengan Mickey Mouse

Reporter

Minggu, 26 Februari 2017 09:13 WIB

Wali Kota Paris, Anne Hidalgo bersama Mickey Mouse. twitter.com/anne_hidalgo

TEMPO.CO, Paris—Wali Kota Paris Anne Hidalgo membalas komentar negatif Presiden Amerika Serikat Donald Trump tentang keamanan kotanya, dengan mengunggah foto dirinya bersama karakter kartun Walt Disney.

Seperti dilansir BBC, Ahad 26 Februari 2017, Hidalgo mengunggah foto bersama Mickey dan Minnie Mouse dalama kicauan mengenai perayaan, “Kota Paris yang dinamis dan terbuka.”

Baca: Putra Muhammad Ali Dicegat Petugas Imigrasi Bandara Florida

Kicauan ini merupakan balasan atas pernyataan Trump mengenai Paris dalam konferensi kelompok konservatif Amerika Serikat (CPAC) pada Jumat lalu. “Seorang kawan saya Jim yang dulu kerap mengunjungi Paris, selama lima tahun terakhir sudah tak melakukannya lagi. Ia merasa Paris bukan Paris lagi,” kata Trump.

Trump juga menggunakan pernyataan ini untuk meningkatkan dukungan kelompok konservatif atas rencana pelarangan imigran termasuk imigran Muslim ke dalam Amerika Serikat.

Kebijakan ini sempat dilansir Trump pada 27 Januari lalu tetapi dibekukan oleh yudikatif Negeri Abang Sam pada awal Februari.

Sebanyak 230 orang tewas dalam serangan teror di Prancis sejak 2015, termasuk serangan Paris pada Januari dan November serta serangan di Nice pada Juli tahun lalu. Prancis kini dalam status darurat selama lebih dari satu tahun.

Sebagai balasan atas pernyataan Trump, Hidalgo pun berkicau,” Kepada @realDonaldTrump dan temannya Jim, dalam @LaTour Effel kami merayakan dinamisme dan keterbukaan Paris bersama Mickey dan Minnie Mouse.”

Foto ini juga menandai perayaan perak ulang tahun wahana bermain Disneyland di Paris.

Dalam kicauannya, wali kota Paris ini juga menegaskan bahwa kebalikan dari pernyataan Trump, kunjungan turis asal Amerika Serikat pada awal 2017 bahkan melonjak 30 persen dibanding periode sebelumnya.

Kecaman atas pernyataan Trump juga dilontarkan Presiden Prancis Francois Hollande.

Selain menegur pernyataan buruk Trump terhadap negara sekutu AS, Hollande juga membalas dengan membahas tingkat pembunuhan dengan senjata api yang marak di Negeri Abang Sam.

“Tidak ada senjata api beredar di sini. Tak ada orang membawa senjata api dan menembaki massa hanya demi drama dan tragedi,” sindir Hollande terhadap Trump.

BBC | USA TODAY | SITA PLANASARI AQUADINI



Berita terkait

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

5 jam lalu

Donald Trump Memuji Penggerebekan Unjuk Rasa Pro-Palestina oleh Polisi New York

Donald Trump memuji polisi New York yang menggerebek unjuk rasa pro-Palestina di Universitas Columbia.

Baca Selengkapnya

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

10 jam lalu

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.

Baca Selengkapnya

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

1 hari lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

6 hari lalu

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

10 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

11 hari lalu

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"

Baca Selengkapnya

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

16 hari lalu

Dunia Desak Tahan Diri, Panglima Militer Israel Berkukuh akan Balas Iran

Beberapa sekutu memperingatkan eskalasi setelah serangan Iran terhadap Israel meningkatkan kekhawatiran akan perang regional yang lebih luas.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

16 hari lalu

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

Donald Trump menilai saat ini adanya kurangnya kepemimpinan Joe Biden hingga membuat Tehran semakin berani

Baca Selengkapnya

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

21 hari lalu

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.

Baca Selengkapnya

Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

24 hari lalu

Rwanda Peringati 30 Tahun Genosida terhadap Ratusan Ribu Warga Suku Tutsi

Rwanda pada Minggu memulai peringatan selama satu pekan untuk memperingati 30 tahun genosida terhadap ratusan ribu warga etnis Tutsi pada 1994.

Baca Selengkapnya