Kesal Terus Dikritik Hillary, Putin Mengancam Perang  

Reporter

Rabu, 26 Oktober 2016 02:45 WIB

Presiden Rusia Vladimir Putin saat mengunjungi peternakan cadanan kuda Przewalski di luar Orenburg, Rusia, 3 Oktober 2016. Sputnik/Kremlin/Alexei Druzhinin via REUTERS

TEMPO.CO, Moskow – Presiden Rusia Vladimir Putin melontarkan ancaman mengerikan terhadap Amerika Serikat yang terus-menerus mengecam keterlibatan Negeri Beruang Merah itu dalam konflik di Suriah.

"Semua ini sudah tidak lucu lagi. Jika seseorang di luar sana ingin konfrontasi, itu bukan pilihan kami, tapi itu berarti akan ada sejumlah masalah," ujarnya. Hal tersebut dia ungkapkan setelah para pejabat Amerika terus mengutuknya lantaran melakukan serangan udara ke Suriah yang menewaskan ribuan orang.

Dalam sebuah rekaman video, Putin menuding para petinggi Amerika, terutama kandidat presiden dari Partai Demokrat, Hillary Clinton, melakukan kecaman terhadap Rusia dalam upaya mengalihkan para pemilih dari masalah sesungguhnya di negara itu dan menyatukan mereka dengan menjadikan negara-negara lain sebagai musuh bersama.

Adapun negara-negara yang dimaksud Putin adalah Rusia dan Iran.

Ketika dimintai tanggapan tentang pemilihan Presiden Amerika yang akan digelar pada 9 November mendatang, jawaban Putin mengisyaratkan bakal terjadi Perang Dunia III.

"Nyonya Clinton telah memilih mengambil sikap yang sangat agresif terhadap negara kami, terhadap Rusia,” kata Putin.

"Sebaliknya, Tuan (Donald) Trump, menyerukan kerja sama, setidaknya dalam urusan perang internasional melawan terorisme.

"Kami menyambut mereka yang ingin bekerja sama dengan kami. Dan kami menganggap salah jika di antara kedua negara harus selalu ada konflik, selalu menciptakan ancaman kepada masing-masing negara dan seluruh dunia. Serta gagal meraih kemenangan dalam perang internasional melawan terorisme.

“Apa yang akan terjadi setelah pemilihan Presiden Amerika? Kami tak tahu. Apakah Tuan Trump akan melakukan kerja sama dengan Rusia?”

“Apakah Nyonya Clinton akan melontarkan ancaman dan pidato keras terhadap Rusia jika ia menjadi presiden? Atau apakah ia akan mengoreksi sikapnya terhadap kami? Kami tak tahu.”

Putin kemudian melontarkan pernyataan yang terdengar seperti sebuah ultimatum yang mengerikan kepada para politikus Amerika. “Membahayakan hubungan Rusia-Amerika dalam upaya mendapatkan dukungan di dalam negeri adalah satu tindakan yang saya anggap berbahaya dan kontraproduktif,” katanya.

DAILYMAIL | A. RIJAL


Berita terkait

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

10 jam lalu

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

Menkeu Sri Mulyani Indrawati mengatakan terdapat tiga hal utama dari pertemuan tersebut, yaitu outlook dan risiko ekonomi global.

Baca Selengkapnya

Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

11 jam lalu

Virus Flu Burung di AS, Para Pakar: Epidemi Telah Berlangsung Lama

FDA memergoki temuan satu dari lima sampel susu komersial yang diuji dalam survei nasional mengandung partikel virus H5N1atau virus Flu Burung

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

11 jam lalu

Fakta-fakta TikTok Dilarang di Amerika Serikat

ByteDance selaku perusahaan pemilik TikTok memilih untuk menutup aplikasinya di Amerika yang merugi.

Baca Selengkapnya

Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

12 jam lalu

Mahmoud Abbas; Hanya Amerika Serikat yang Bisa Hentikan Israel

Mahmoud Abbas dalam pertemuan Forum Ekonomi Dunia menyatakan hanya Amerika Serikat yang mampu menghentikan Israel

Baca Selengkapnya

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

13 jam lalu

Otoritas di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat Tak Percaya Israel Gunakan Senjata dengan Benar

Biro-biro di Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat tidak percaya Israel gunakan senjata dari Washington tanpa melanggar hukum internasional

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

13 jam lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

Temuan Virus Flu Burung di Produk Susu, AS Cek Sapi Perah Hingga Bentuk Tim Tanggap Darurat

20 jam lalu

Temuan Virus Flu Burung di Produk Susu, AS Cek Sapi Perah Hingga Bentuk Tim Tanggap Darurat

Peternakan sapi perah di 9 negara bagian di Amerika Serikat diserang virus Flu Burung. Colorado menjadi negara kesembilan yang mengonfirmasi temuan tersebut.

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

1 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

1 hari lalu

Iran akan Bebaskan Awak Kapal Portugal yang Disita di Selat Hormuz

Iran mengatakan akan membebaskan awak kapal berbendera Portugal yang disita pasukannya bulan ini.

Baca Selengkapnya

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

1 hari lalu

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

DPR Amerika Serikat mengesahkan rancangan undang-undang yang akan melarang penggunaan TikTok

Baca Selengkapnya