Boutros Boutros-Ghali Dimakamkan dengan Upacara Militer

Reporter

Jumat, 19 Februari 2016 13:12 WIB

Boutros Boutros-Ghali

TEMPO.CO, Kairo - Presiden Mesir memimpin langsung prosesi pemakaman veteran diplomat dan mantan Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa, Boutros Boutros-Ghali, dengan upacara kenegaraan.

Abdel Fatah al-Sisi berjalan paling depan dalam iring-iringan kereta berkuda yang membawa peti jenazah mendiang, yang dibalut dengan bendera Mesir.

Boutros Boutros-Ghali adalah diplomat keturunan keluarga Kristen terkemuka di Mesir. Pemimpin Gereja Koptik Mesir turut dalam proses pemakaman di Kairo bersama pemimpin senior gereja lainnya.

Diplomat, yang meninggal pada Selasa, 16 Februari 2016, dalam usia 93 tahun, membantu perundingan damai antara Mesir dan Israel yang diteken pada 1979. Tapi kemudian dia bentrok dengan Amerika Serikat ketika maju sebagai calon Sekjen PBB. Dia merupakan pejabat tinggi PBB pertama yang berasal dari jazirah Afrika.

"Dia meninggalkan seorang istri Yahudi, Leira Maria, tanpa dikaruniai anak," tulis Guardian dalam edisi Jumat, 19 Februari 2016.

Menanggapi kematian Boutros-Ghali, Sekjen PBB Ban Ki-moon mengatakan sangat menghormati negarawan ini dan seorang sarjana hukum internasional yang memiliki pengalaman tangguh dengan kekuatan intelektualnya.

"Beliau memimpin badan dunia ini pada periode sulit yang ditandai dengan krisis di Somalia, Rwanda, Timur Tengah, dan bekas Yogoslavia," ucap Ban.




GUARDIAN | CHOIRUL AMINUDDIN

Berita terkait

Mesir Blokir Situs Human Right Watch karena Rilis Penyiksaan Bui

8 September 2017

Mesir Blokir Situs Human Right Watch karena Rilis Penyiksaan Bui

Mesir memblokir situs Human Rights Watch sehari setelah organisasi tersebut merilis laporan tentang penyiksaan sistematis di penjara negara itu

Baca Selengkapnya

Mesir Pulangkan 2 Mahasiswa Indonesia Setelah Ditahan Satu Bulan

31 Agustus 2017

Mesir Pulangkan 2 Mahasiswa Indonesia Setelah Ditahan Satu Bulan

Pada 30 Agustus 2017, Kedutaan Besar RI di Kairo menerima informasi dari kantor pusat Imigrasi Mesir bahwa pemerintah Mesir menyetujui pemulangan.

Baca Selengkapnya

PPMI: Mesir Tahan 2 Mahasiswa Asal Sumatera Barat

10 Agustus 2017

PPMI: Mesir Tahan 2 Mahasiswa Asal Sumatera Barat

Presiden Persatuan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia (PPMI) Mesir Pangeran Arsyad Ihsanul Haq mengatakan 2 mahasiswa Sumatera Barat ditahan polisi Mesir

Baca Selengkapnya

Mesir Punya Pangkalan Militer Terbesar di Timur Tengah dan Afrika  

24 Juli 2017

Mesir Punya Pangkalan Militer Terbesar di Timur Tengah dan Afrika  

Pangkalan militer Mesir terbesar di Timur Tengah dan Afrika berlokasi di kota El Hammam, di sebelah barat Alexandria.

Baca Selengkapnya

Beri Anak Nama Asing, Orang Tua di Mesir Terancam Dibui

15 Juni 2017

Beri Anak Nama Asing, Orang Tua di Mesir Terancam Dibui

Para orang tua di Mesir terancam dipenjara hingga enam bulan lamanya jika memberi nama asing atau Barat kepada bayi mereka.

Baca Selengkapnya

Gerombolan Bertopeng Tembaki Bus Umat Kristen Koptik, 28 Tewas  

27 Mei 2017

Gerombolan Bertopeng Tembaki Bus Umat Kristen Koptik, 28 Tewas  

Gerombolan pria bersenjata, bertopeng, dan berseragam militer menyerang bus yang mengangkut umat Kristen Koptik Mesir, 23 orang tewas.

Baca Selengkapnya

Tuduh Seorang Pendakwah Murtad, Rektor Al Azhar Dipecat

8 Mei 2017

Tuduh Seorang Pendakwah Murtad, Rektor Al Azhar Dipecat

Rektor Universitas Al-Azhar Ahmed Hosni Taha dipecat karena melabeli seorang pendakwah dengan istilah murtad

Baca Selengkapnya

Mesir Membebaskan Pemimpin Ikhwanul Muslimin Hassan Malek

6 Mei 2017

Mesir Membebaskan Pemimpin Ikhwanul Muslimin Hassan Malek

Malek yang menjalani tahanan rumah sekjak Oktober 2015.

Baca Selengkapnya

Mesir Menyambut Baik Zona Aman di Suriah Usulan Rusia

5 Mei 2017

Mesir Menyambut Baik Zona Aman di Suriah Usulan Rusia

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mendukung zona damai sebagaimana disampaikan Putin kepada Trump.

Baca Selengkapnya

Seniman Mesir Menulis Quran Terbesar di Dunia

4 Mei 2017

Seniman Mesir Menulis Quran Terbesar di Dunia

Saad Mohammed asal Mesir membutuhkan waktu tiga tahun untuk menulis Al Quran terbesar di dunia.

Baca Selengkapnya