Begini Kisah Anjing Heroik yang Lindungi Majikannya

Reporter

Minggu, 7 Februari 2016 04:59 WIB

Anjing heroik

TEMPO.CO, Darwin - Seekor anjing gembala keturunan Jerman atau yang dikenal sebagai anjing ras "German shepherd" bertindak heroik demi melindungi rumah majikannya dari para perampok.

Anjing bernama Buddy tersebut bersimbah darah setelah ditikam oleh sekelompok pemuda yang berniat mendobrak masuk ke rumah majikannya.

Insiden tersebut berlangsung pada Rabu malam pukul 9:30 waktu setempat. Saat itu pemilik rumah, Mobin Pour Nowruz dan pasangannya yang sedang hamil, Yuni, sedang tidur di rumah yang terletak di pinggiran kota Malak, Darwin, Australia.

Mobin, 26 tahun, menceritakan bahwa dia dibangunkan oleh mertuanya beberapa waktu kemudian, setelah mereka mendobrak masuk dan menemukan anjing mereka, yang bernama ‘Buddy’, bersimbah darah.

Menurut penuturan Mobin yang berprofesi sebagai penjaga keamanan atau satpam bahwa anjingnya yang berusia tujuh bulan itu telah ditikam di salah satu kaki belakangnya.

"Dia adalah pahlawan. Saya dan pasangan saya yang tengah hamil empat bulan ada di dalam. Jika Buddy tak ada, mereka mungkin saja masuk ke dalam rumah, membangunkan kami dan menikam kami," tutur Mobin.

Seperti yang dilansir ABC Online pada 4 Februari 2016, seorang saksi mata mengatakan kepada Mobin bahwa dia melihat lima pemuda melarikan diri dari rumah Mobin.

Anjing itu diperkirakan akan pulih sepenuhnya, tapi Mobin mengatakan, dokter hewan sempat menjelaskan kepadanya bahwa Buddy bisa mati jika ia ditemukan lebih lama.

"Dia sangat berarti [bagi saya], uang gajiku kupakai untuk membeli makanannnya terlebih dahulu, setelah itu baru kebelanjakan untuk keperluanku dan istriku," ungkap Mobin.

Setelah berita tersebut tersebar secara online, para pecinta binatang dari berbagai belahan dunia melakukan aksi sosial pengumpulan dana di media online untuk membiayai pengobatan Buddy.

Dari kampanye Go Fund Me tersebut, mereka berhasil mengumpulkan uang lebih dari US$ 5000 dalam waktu hanya satu jam setelah online.

"Aku akan mendapatkan tanda terima dari dokter hewan dan sisanya aku akan menyumbangkan ke salah satu tempat penampungan hewan," ujar Mobin.

Kini pihak berwenang di Darwin tengah menyelidiki kasus tersebut dan telah meminta keterangan dari saksi mata untuk mendalami kasus tersebut lebih lanjut.

YON DEMA | ABC NEWS

Berita terkait

Berkunjung ke Optus Stadium Perth Australia yang Megah

13 jam lalu

Berkunjung ke Optus Stadium Perth Australia yang Megah

Optus Stadium Perth bukan hanya tempat untuk acara olahraga, tetapi juga tuan rumah berbagai konser musik, pertunjukan, dan acara khusus lainnya

Baca Selengkapnya

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

1 hari lalu

Ahli Soroti Transisi Energi di Indonesia dan Australia

Indonesia dan Australia menghadapi beberapa tantangan yang sama sebagai negara yang secara historis bergantung terhadap batu bara di sektor energi

Baca Selengkapnya

Aktivitas Seru dan Unik di Pulau Rottnest Perth Australia, Selfie dengan Quokka hingga Melihat Singa Laut Berjemur

1 hari lalu

Aktivitas Seru dan Unik di Pulau Rottnest Perth Australia, Selfie dengan Quokka hingga Melihat Singa Laut Berjemur

Pulau Rottnest di sebelah barat Perth, Australia, menawarkan berbagai aktivitas yang seru dan unik.

Baca Selengkapnya

Serunya Menyusuri Jantung Kota Perth Australia dengan Becak

2 hari lalu

Serunya Menyusuri Jantung Kota Perth Australia dengan Becak

Ikuti perjalanan Tempo menyusuri ikon-ikon kota Perth, Australia, dengan peddle

Baca Selengkapnya

Australia dan Indonesia Dukung Perempuan dalam Peradilan

3 hari lalu

Australia dan Indonesia Dukung Perempuan dalam Peradilan

Mahkamah Agung Indonesia saat ini memiliki representasi perempuan tertinggi di antara lembaga penegak hukum di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

7 hari lalu

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

Sekitar 140 paus pilot yang terdampar di perairan dangkal negara bagian Australia Barat. Apakah jenis paus pilot itu?

Baca Selengkapnya

Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

9 hari lalu

Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

Kesepakatan kerja sama ini dirancang untuk meningkatkan deteksi aset yang mungkin memiliki kewajiban pajak di kedua negara.

Baca Selengkapnya

Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

9 hari lalu

Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

Program Investing in Women adalah inisiatif Pemerintah Australia yang akan fokus pada percepatan pemberdayaan ekonomi perempuan di Indonesia

Baca Selengkapnya

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

10 hari lalu

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.

Baca Selengkapnya

Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

10 hari lalu

Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

Kemendag mendorong ekspor buah sebagai implementasi perjanjian Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA).

Baca Selengkapnya