TRAGEDI MINA: Begini Kisah Jemaah Ini Lolos dari Maut  

Reporter

Kamis, 1 Oktober 2015 20:56 WIB

Ratusan umat muslim melemparkan batu sebagai simbol untuk mengusir setan dalam ritual Jumrah di Mina, Arab Saudi, 24 September 2015. REUTERS/Ahmad Masood

TEMPO.CO, Jeddah - Pengakuan seorang jemaah haji yang selamat dari sergapan maut ketika melempar jumrah di Mina, Kamis, 24 September 2015. Jemaah yang tak bersedia disebutkan identitasnya itu bercerita kepada Arab News, inilah petikannya:

Ketika itu, saya melihat sepanjang Jalan 204 di Mina dijejali ribuan jemaah dari berbagai suku bangsa yang akan melempar jumrah. Gema suara jemaah, "Labbaik, Allahumma labbaik," dan "Allahu Akbar" berkumandang begitu kuat pada Kamis, 24 September 2015.

Para jemaah, meskipun dalam kondisi lelah dan diterpa terik matahari, tetap bersemangat melontar jumrah karena ritual itu adalah bagian dari rukun haji. "Mereka melintasi rute panjang dari Muzdalifah menuju Mina," ucapnya.

Tak ada prasangka buruk di antara mereka, meskipun berbeda warna kulit, budaya, maupun keyakinan. Seluruh jemaah bahu-membahu untuk satu tujuan yakni melempar jumrah dengan disiplin kuat.

Segala sesuatu tampak indah di pagi hari pertama melontar jumrah sebagai simbol perlawanan terhadap setan. Namun tiba-tiba peristiwa mengerikan terjadi. Sebuah kelompok kecil terdiri dari sekitar sepuluh jemaah, salah satu dari mereka menekan perempuan tua di kursi roda ke arah berlawanan. "Tak ada satu pun jemaah yang menghentikan kelompok ini," ucapnya.

Kejadian ini menimbulkan situasi kacau-balau. "Saya mencoba menghalau para penyusup itu, tapi mereka justru berbalik dengan tatapan liar dan tak memahami apa yang mereka lakukan itu."

Selain perempuan tua itu, ada pasangan lain di kursi roda mengalami kesulitan yang sama. Namun setelah sekitar 15-20 menit terjadi aksi saling menekan dan senggol badan, "Saya berhasil keluar dari tempat tersebut."

Setelah bebas dari tekanan jemaah, saya membutuhkan udara segar karena leher seperti dicekik. Saya kelelahan dan melihat apa yang sedang terjadi. Sepupu saya berusia 30 tahun yang berada di sebelah saya bilang, "Apa yang terjadi, lihatlah kerumunan orang mulai berkurang."

Kami berdua gagal memahami apa yang baru saja terjadi dan berhasil meninggalkan tempat meninggalnya 769 jemaah dan 934 korban menderita luka-luka akibat insiden saling dorong di antara jemaah.

ARAB NEWS | CHOIRUL AMINUDDIN

Berita terkait

Menlu AS Kunjungi Arab Saudi, Bahas Gaza dan Normalisasi Hubungan dengan Israel

9 jam lalu

Menlu AS Kunjungi Arab Saudi, Bahas Gaza dan Normalisasi Hubungan dengan Israel

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken berkunjung ke Arab Saudi untuk membahas situasi di Gaza dan normalisasi hubungan Israel-Saudi.

Baca Selengkapnya

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

11 jam lalu

Mengintip Liburan Mewah di Laut Merah ala Cristiano Ronaldo

Ronaldo memotret Laut Merah dan menandai kunjungannya ke The St. Regis Resort Red Sea, sebuah properti mewah yang menjadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23, Uzbekistan Taklukkan Juara Bertahan Arab Saudi

3 hari lalu

Hasil Piala Asia U-23, Uzbekistan Taklukkan Juara Bertahan Arab Saudi

Uzbekistan akan menjadi lawan Indonesia di semifinal Piala Asia U-23 pada Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Preview Uzbekistan vs Arab Saudi di Piala Asia U-23, Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal

3 hari lalu

Preview Uzbekistan vs Arab Saudi di Piala Asia U-23, Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal

Duel Timnas U-23 Uzbekistan vs Arab Saudi akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 pada Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Raja Salman dari Arab Saudi Masuk Rumah Sakit untuk Pemeriksaan Rutin

5 hari lalu

Raja Salman dari Arab Saudi Masuk Rumah Sakit untuk Pemeriksaan Rutin

Raja Salman, 88, terakhir kali dirawat di rumah sakit pada Mei 2022 untuk prosedur kolonoskopi dan tes medis, juga di rumah sakit Jeddah.

Baca Selengkapnya

Warga Iran Kembali Berangkat Umrah setelah 9 Tahun Hubungan Buruk dengan Arab Saudi

7 hari lalu

Warga Iran Kembali Berangkat Umrah setelah 9 Tahun Hubungan Buruk dengan Arab Saudi

Warga Iran berangkat untuk menunaikan ibadah umrah pertama kali dalam sembilan tahun setelah hubungan antara Iran dan Arab Saudi membaik.

Baca Selengkapnya

Mengenal Visa Haji dan Beberapa Visa Lainnya

7 hari lalu

Mengenal Visa Haji dan Beberapa Visa Lainnya

Visa Haji merupakan visa untuk warga negara Indonesia yang akan pergi menjalankan ibadah haji, selain itu ada beberapa visa lainnya.

Baca Selengkapnya

Daftar Negara Arab yang Prihatin atas Serangan Iran ke Israel

11 hari lalu

Daftar Negara Arab yang Prihatin atas Serangan Iran ke Israel

Sejumlah negara arab menunjukkan keprihatinan pada Israel saat rudal-rudal Iran menyerang negara tersebut.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

12 hari lalu

Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

Meski sama-sama berlaku tiga bulan, ada perbedaan aturan visa umrah yang lama dengan yang baru.

Baca Selengkapnya

Survei: 74% Warga Israel Tentang Serangan Balik terhadap Iran

12 hari lalu

Survei: 74% Warga Israel Tentang Serangan Balik terhadap Iran

Hampir tiga perempat responden survei Universitas Hebrew Israel melihat perlunya mempertimbangkan tuntutan politik dan militer dari sekutu soal konfli

Baca Selengkapnya