7 Pemimpin Dunia Dilarang Belanja di Bandara Rusia  

Reporter

Selasa, 2 September 2014 10:37 WIB

Presiden Rusia Vladimir Putin. AP/Yuri Kochetkov

TEMPO.CO, Moskow - Sanksi Uni Eropa dan Amerika Serikat terhadap campur tangan Rusia di Krimea dibalas dengan cara yang unik. Sebuah bandara di Rusia melarang para pemimpin negara tersebut untuk berbelanja di toko bebas bea di Bandara Vladivostok. (Baca: Putin Siapkan Langkah Balasan Hadapi Sanksi Eropa)

Mengutip laporan Daily Mail, Senin, 1 September 2014, di toko tersebut terdapat tulisan yang melarang tujuh pemimpin dunia dan enam petinggi di Ukraina untuk berbelanja di sana.

“Berdasarkan keputusan Administrasi Toko Bebas Bea, orang-orang di bawah ini tidak diterima di sini dan tidak akan dilayani,” demikian pengumuman yang tertera di toko itu. (Baca: Kena Sanksi Eropa, Maskapai Rusia Berhenti Terbang)

Ketujuh pemimpin dunia tersebut yakni Presiden Amerika Serikat Barrack Obama, Kanselir Jerman Angela Merkel, Perdana Menteri Kanada Stephen Harper, Perdana Menteri Inggris David Cameron, Presiden Prancis Francois Hollande, PM Australia Tonny Abbot, dan PM Jepang Shinzo Abe.

Tak hanya itu, tujuh pejabat Ukraina lain, termasuk Presiden Petro Poroshenko, PM Ukraina, dan Wali Kota Kiev Vitali Klitschko, juga berada dalam daftar tersebut.

Seorang penulis dan editor Michael Idov yang mengabadikan pengumuman tersebut begitu terkejut. “Saya tidak yakin pemasangan tanda ini dibuat dengan persetujuan pihak bandara. Ini sangat mengejutkan,” katanya.

Adapun pihak Bandara Vladivostok belum mau memberikan keterangan saat dihubungi Daily Mail Travel.

ANINGTIAS JATMIKA | DAILY MAIL

Terpopuler
Kibarkan Bendera Putih, Tentara Ukraina Dibantai
Wanita Inggris Rilis Video Ajakan ISIS
Yahudi Ortodoks Diusir di Guatemala









Berita terkait

Rusia Tuntut Amerika Kembalikan Bendera yang Dicuri

13 November 2017

Rusia Tuntut Amerika Kembalikan Bendera yang Dicuri

Bendera Rusia hilang dari konsulatnya di San Francisco, Amerika Serikat. Moskow menyebut benderanya dicuri.

Baca Selengkapnya

Rusia Buka Kembali Jalur Feri ke Korea Utara

17 Oktober 2017

Rusia Buka Kembali Jalur Feri ke Korea Utara

Rusia telah membuka kembali jalur lautnya ke Korea Utara setelah sekitar 2 bulan lamanya ditutup.

Baca Selengkapnya

ROSATOM Rusia Bidik Asia Tenggara untuk Kerja Sama Nuklir

29 September 2017

ROSATOM Rusia Bidik Asia Tenggara untuk Kerja Sama Nuklir

ROSATOM, BUMN Nuklir asal Rusia,??menjajaki peluang kerja sama di bidang energi nuklir di negara-negara kawasan Asia Tenggara..

Baca Selengkapnya

Berkat Ponsel, Pasangan Kanibal yang Bunuh 30 Orang Ditangkap

27 September 2017

Berkat Ponsel, Pasangan Kanibal yang Bunuh 30 Orang Ditangkap

Pasangan kanibal ditangkap polisi setelah ponselnya ditemukan dan mengaku telah membunuh sedikitnya 30 orang.

Baca Selengkapnya

Rusia Akan Tuntut Amerika Terkait Perampasan Properti Diplomatik

6 September 2017

Rusia Akan Tuntut Amerika Terkait Perampasan Properti Diplomatik

Presiden Rusia Vladimir Putin memerintahkan Kementerian Luar Negeri untuk menuntut pemerintah Amerika Serikat atas perampasan properti diplomatik

Baca Selengkapnya

Presiden Trump Minta Rusia Tutup 3 Konsulatnya di Amerika

1 September 2017

Presiden Trump Minta Rusia Tutup 3 Konsulatnya di Amerika

Amerika Serikat telah meminta Rusia untuk menutup 3 kantor konsulatnya di San Francisco, Washington, dan New York.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Rusia untuk Sudan Tewas di Kolam Renang

24 Agustus 2017

Duta Besar Rusia untuk Sudan Tewas di Kolam Renang

Duta Besar Rusia untuk Sudan, Mirgayas Shirinsky, ditemukan tewas di kolam renang kediamannya di ibu kota Khartoum

Baca Selengkapnya

Liburan Musim Panas, Putin Berburu dan Berenang di Danau Dingin  

6 Agustus 2017

Liburan Musim Panas, Putin Berburu dan Berenang di Danau Dingin  

Putin menikmati liburan musim panasnya dengan berburu di padang gurun Siberia, berenang di air danau yang sangat dingin, dan memancing.

Baca Selengkapnya

Putin Restui Pasukan Rusia Bertahan di Suriah Selama 49 Tahun  

31 Juli 2017

Putin Restui Pasukan Rusia Bertahan di Suriah Selama 49 Tahun  

Presiden Rusia Vladimir Putin menandatangani undang-undang baru mengenai Angkatan Udara Rusia untuk tetap di Suriah selama 49 tahun.

Baca Selengkapnya

Kucing Ini Jadi Pahlawan Selamatkan Hidup 8 Bayi Landak

27 Juli 2017

Kucing Ini Jadi Pahlawan Selamatkan Hidup 8 Bayi Landak

Seekor kucing di Rusia bernama Muska menjadi pahlawan setelah menyusui dan merawat 8 bayi landak yang tidak memiliki induk.

Baca Selengkapnya