Hitler Pernah Nikahi Seorang Yahudi?  

Reporter

Editor

S Tri P Bud

Sabtu, 5 April 2014 08:22 WIB

Adolf Hitler yang merupakan penguasa negara Jerman pada tahun 1933 hingga 1945 berfoto bersama pasangannya Eva Braun di Berlin, jerman. dailymail.co.uk

TEMPO.CO, Berlin - Adolf Hitler mungkin telah menikah dengan seorang Yahudi. Kesimpulan ini didasarkan pada analisis DNA terhadap sampel rambut yang diambil dari sisir yang diyakini milik Eva Braun, yang menikahi pemimpin Nazi itu sesaat sebelum keduanya bunuh diri pada 1945.

Menurut laporan Huffington Post, sampel DNA memiliki urutan tertentu yang diturunkan dari garis ibu yang disebut haplogrup N1b1. Film dokumenter Channel 4 menyebutkan DNA pada sampel rambut itu sangat terkait dengan Yahudi Ashkenazi.

Sisir yang dipercaya pernah dimiliki Eva Braun itu ditemukan oleh seorang perwira intelijen Amerika Serikat pada masa akhir Perang Dunia II di tempat tinggal Hitler di Berghof, tempat Braun menghabiskan banyak waktunya sejak terlibat asmara dengan pria berkumis khas itu. Dalam sisir tersebut terdapat inisial yang ditulis dengan tinta emas "EB", merujuk pada nama Eva Braun.

Braun dibesarkan dalam keluarga Katolik, bukan Yahudi. Tapi jika sampel DNA itu benar, maka berarti ibunya adalah keturunan Yahudi Ashkenazi. Salah satu kemungkinannya adalah nenek moyang Braun merupakan salah satu dari banyak orang Yahudi Jerman yang masuk Katolik pada abad ke-19.

Braun adalah teman lama Hitler. Mereka menikah dalam sebuah upacara sipil saat pasukan Rusia berjuang untuk menguasai Berlin. Mereka berdua bunuh diri kurang dari 40 jam setelah pernikahan; Braun menelan kapsul sianida, sementara Hitler menembak dirinya sendiri.

HAARETZ | TRIP B

Berita terkait

Jerman Akhirnya Jual 3 Kapal Selam ke Israel Meski Ada Bau Suap

24 Oktober 2017

Jerman Akhirnya Jual 3 Kapal Selam ke Israel Meski Ada Bau Suap

Jerman sempat membekukan negosiasi rencana penjualan 3 kapal selam ke Israel pada Juli lalu gara-gara isu suap dan pencucian uang .

Baca Selengkapnya

Cetak Sejarah Parlemen, Ini Pengaruh Partai Neo-Nazi di Jerman

26 September 2017

Cetak Sejarah Parlemen, Ini Pengaruh Partai Neo-Nazi di Jerman

Partai yang dituding Neo-Nazi, AfD, mencetak sejarah dengan masuk parlemen atau Bundestag setelah meraih 13,5 persen suara dalam pemilu Jerman.

Baca Selengkapnya

Menang Pemilu, Angela Merkel Jadi Kanselir Jerman Terlama

25 September 2017

Menang Pemilu, Angela Merkel Jadi Kanselir Jerman Terlama

Angela Merkel menjadi kanselir terlama di sepanjang sejarah Jerman modern setelah partainya, CDU memenangkan pemilu kemarin.

Baca Selengkapnya

AfP, Partai Neo-Nazi Akhirnya Masuk Parlemen Jerman

25 September 2017

AfP, Partai Neo-Nazi Akhirnya Masuk Parlemen Jerman

Partai?yang dituding neo-Nazi,?AfD,?mencetak sejarah dengan masuk Parlemen untuk pertama kali setelah mendapat 87 kursi dalam pemilu Jerman kemarin.

Baca Selengkapnya

AfP, Partai Neo-Nazi Akhirnya Masuk Parlemen Jerman

25 September 2017

AfP, Partai Neo-Nazi Akhirnya Masuk Parlemen Jerman

Partai?yang dituding neo-Nazi,?AfD,?mencetak sejarah dengan masuk Parlemen untuk pertama kali setelah mendapat 87 kursi dalam pemilu Jerman kemarin.

Baca Selengkapnya

Jerman Gelar Pemilu Hari Ini, Merkel Diperkirakan Lanjut Kanselir

24 September 2017

Jerman Gelar Pemilu Hari Ini, Merkel Diperkirakan Lanjut Kanselir

Merkel mendapat pesaing Schulz pada pemilu Jerman tahun ini.

Baca Selengkapnya

Ditemukan Bom 1.400 Ton, 70 Ribu Warga Jerman Diungsikan

31 Agustus 2017

Ditemukan Bom 1.400 Ton, 70 Ribu Warga Jerman Diungsikan

Hampir 70.000 penduduk di Frankfurt, Jerman diungsikan dari rumah mereka menyusul penemuan bom era Perang Dunia II seberat 1.400 ton.

Baca Selengkapnya

Hormat ala Nazi, Turis Amerika Dipukul di Jerman  

15 Agustus 2017

Hormat ala Nazi, Turis Amerika Dipukul di Jerman  

Turis asal Amerika Serikat yang sedang mabuk itu dipukuli orang karena memberi hormat ala Nazi di Jerman.

Baca Selengkapnya

Polisi Jerman Tahan Pencari Suaka Penusuk Warga di Hamburg  

29 Juli 2017

Polisi Jerman Tahan Pencari Suaka Penusuk Warga di Hamburg  

Ahmad A., pencari suaka asal Uni Emirat Arab, diduga melakukan serangan karena hendak dideportasi dari Jerman.

Baca Selengkapnya

Perkenalkan, Masjid untuk Semua Muslim Berdiri di Jerman  

17 Juni 2017

Perkenalkan, Masjid untuk Semua Muslim Berdiri di Jerman  

Masjid untuk semua muslim tanpa peduli Sunni, Syiah, transgender, maupun muslim tanpa penutup kepala dan wajah, didirikan di Berlin, Jerman.

Baca Selengkapnya