Hamil, 200 Tentara Wanita Inggris Dipulangkan  

Reporter

Editor

S Tri P Bud

Senin, 17 Februari 2014 08:16 WIB

Tentara Inggris di Afghanistan. AP/Gaz Faulkner, Royal Navy

TEMPO.CO, London - Lebih dari 200 tentara wanita Inggris yang ditugaskan di Irak dan Afganistan dikirim pulang dari zona perang setelah diketahui hamil. Aturan Kementerian Pertahanan negara itu, tentara hamil tidak diperkenankan berada di garis depan.

Dari 200 tentara itu, 99 orang bertugas di Afganistan dan 102 orang lainnya di Irak. Komandan memerintahkan mereka untuk kembali ke Inggris dengan penerbangan yang disediakan untuk tentara yang terluka.

Tentara wanita tidak diwajibkan melakukan tes kehamilan sebelum bertugas di penempatannya dengan alasan langkah itu merupakan pelanggaran privasi. Namun, setelah prajurit Lynette Pearce melahirkan di Camp Bastion di Afganistan, banyak pihak mengimbau agar tes kehamilan dilakukan.

Angka resmi menunjukkan sebanyak 201 tentara wanita hamil dan dievakuasi dari wilayah konflik di Afganistan sejak 2006 dan dari perang di Irak antara 2003 dan 2009. Kementerian Pertahanan mengatakan jumlah itu kurang dari satu persen dari seluruh jumlah tentara wanita yang ditempatkan di luar negeri.

Sebagian besar bayi dikandung sang ibu sejak sebelum penempatannya. Namun, sebagian kehamilan diketahui setelah sang ibu berada di medan tugas.

Kementerian Pertahanan tak menyetujui hubungan seksual antar tentara dan bahwa setiap perilaku yang tidak pantas berarti melanggar pedoman. Mereka yang ketahuan berhubungan seks biasanya menghadapi teguran dari atasannya atau tindakan disiplin yang lebih serius, tergantung pada pangkat dan jabatan mereka.

"Temuan ini tidak akan menjadi kejutan besar mengingat bahwa mereka berkumpul di pangkalan untuk mengurangi kebosanan dan ketakutan. Namun, mayoritas pasukan tahu itu benar-benar tidak profesional dan ada konsekuensi serius jika ketahuan," kata seorang sumber di Kementerian Pertahanan. "Tapi kemungkinan yang paling sering adalah mereka bercinta dengan pasangannya sebelum berangkat bertugas dan baru menyadari terjadi kehamilan setelah mereka berada di medan tugas."

MAIL ONLINE | TRIP B




Berita Terpopuler
Ustad Hariri Nyaris Lempar Mikrofon ke Bos Entis
Kunjungi Korban Kelud, Ini Kereta Ani Yudhoyono
Cinta Penelope Diajak Nikah Siri Ustad Hariri
Relawan Kelud Terobos Zona Terlarang untuk Berfoto




Berita terkait

Khawatir Perang Dunia III, Inggris Mulai Siapkan Militernya

9 Oktober 2017

Khawatir Perang Dunia III, Inggris Mulai Siapkan Militernya

Inggris telah melakukan persiapan militer untuk menghadapi kemungkinan Perang Dunia III?yang dipicu?Korea Utara?

Baca Selengkapnya

Wisatawan Ditawari Berburu Hantu di Penjara Terangker di Inggris

22 September 2017

Wisatawan Ditawari Berburu Hantu di Penjara Terangker di Inggris

Inggris tantang wisatawan bernyali untuk berburu hantu di
/>
penjara paling angker, Shepton Mallet.

Baca Selengkapnya

Heboh, Warga Percaya Nama Big Ben Diganti Massive Mohammed

20 Agustus 2017

Heboh, Warga Percaya Nama Big Ben Diganti Massive Mohammed

Beberapa orang di Inggris benar-benar berpikir bahwa menara jam Big Ben akan diganti namanya menjadi Massive Mohammed.

Baca Selengkapnya

Ternyata, Ratu Elizabeth II Minum 6 Gelas Alkohol Setiap Hari

4 Agustus 2017

Ternyata, Ratu Elizabeth II Minum 6 Gelas Alkohol Setiap Hari

Rtu Elizabeth II meminum alkohol sejak sebelum makan siang

Baca Selengkapnya

Charlie Gard, Bayi yang Dikalahkan Hukum Akhirnya Meninggal  

29 Juli 2017

Charlie Gard, Bayi yang Dikalahkan Hukum Akhirnya Meninggal  

Charlie Gard, bayi usia 11 bulan yang telah menyedot perhatian sejumlah pemimpin dunia dan masyarakat internasional akhirnya meninggal

Baca Selengkapnya

Fokus ke Kerajaan, Pangeran Williams Pensiun Jadi Pilot

27 Juli 2017

Fokus ke Kerajaan, Pangeran Williams Pensiun Jadi Pilot

Pengalaman sebagai pilot helikopter ambulans membuat Pangeran William sangat peduli pada kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Bocah 5 Tahun Didenda Rp 2,5 Juta Gara-gara Jualan Minuman

22 Juli 2017

Bocah 5 Tahun Didenda Rp 2,5 Juta Gara-gara Jualan Minuman

Bocah perempuan berusia 5 tahun terisak di hadapan ayahnya, menceritakan dirinya didenda Rp 2,5 juta gara-gara berjualan minuman lemon di dekat rumahnya.

Baca Selengkapnya

Punya Tato di Wajah, Pria Inggris Diusir dari Pesawat

21 Juli 2017

Punya Tato di Wajah, Pria Inggris Diusir dari Pesawat

Sebuah keluarga Inggris mengklaim diusir dari sebuah pesawat karena sang ayah memiliki tato di wajah.

Baca Selengkapnya

Inggris Memulai Perundingan Putaran Pertama Brexit

17 Juli 2017

Inggris Memulai Perundingan Putaran Pertama Brexit

Davis direncanakan bertemu negosiator Brexit dari Uni, Eropa Michel Barnier, dalam perundingan yang berlangsung selama empat hari di Brussels.

Baca Selengkapnya

Kecanduan Jose Mourinho, Nenek Ini Bikin 20 Tatto Pelatih MU

7 Juli 2017

Kecanduan Jose Mourinho, Nenek Ini Bikin 20 Tatto Pelatih MU

Seorang nenek di Inggris mendedikasikan tubuhnya dengan 20 tatto bergambar pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

Baca Selengkapnya