Ratu Elizabeth 'Ogah' Ikutan Turun Tahta  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Kamis, 31 Januari 2013 06:34 WIB

Ratu Elizabeth memeriksa tumpukan emas batangan yang disimpan di ruang penyimpanan Bank of England. Dailymail.co.uk

TEMPO.CO, London - Setelah Ratu Beatrix dari Belanda memutuskan turun tahta pada usia 75 tahun, muncul spekulasi apakah Ratu Elizabeth II juga akan mengikuti jalan yang sama? Maklum, Ratu Elizabeth II kini sudah lebih berumur, 86 tahun.

Namun, banyak pengamat menolak spekulasi ini. Pengamat menilai Elizabeth, yang kondisi kesehatannya baik, dulu pernah mengatakan bahwa menjadi ratu adalah "pekerjaan seumur hidup".

Dalam perayaan Diamond Jubilee atau peringatan 60 tahun Elizabeth menduduki tahta Inggris, mantan Perdana Menteri John Major mengatakan gagasan ratu akan melepaskan jabatan sangat tidak masuk akal. "Dia akan melayani seluruh hidupnya, kecuali dia mengalami krisis kesehatan yang tidak memungkinkan," kata Major.

Penulis Robert Lacey, yang telah menulis beberapa buku tentang monarki Inggris, mengatakan keputusan Beatrix kemungkinan justru akan menguatkan tekad Elizabeth. Menurut Lacey, turunnya Ratu Beatrix akan memperkuat perasaan bahwa Belanda tidak paham apa itu monarki. "Mahkota adalah pekerjaan seumur hidup dalam sistem Inggris," ujar Lacey.

Lacey mengatakan ide turun tahta sangat tidak menyenangkan bagi Elizabeth. Pasalnya, pamannya, Raja Edward VIII, turun tahta pada 1936 demi menikahi Wallis Simpson, seorang janda dari Amerika. Pilihan Raja Edward VIII ini dikenang sebagai titik terendah monarki. Akibat pilihan Edward VIII ini, Raja George VI, ayah Elizabeth II, bisa naik tahta.

Keteguhan Elizabeth II ini menjadikan Pangeran Charles sebagai calon pewaris tahta yang terlama di Inggris. Sejak umur 3 tahun hingga sekarang umur 64 tahun, Pangeran Charles selalu bergelar calon pewaris tahta Kerajaan Inggris. Sedangkan putra Ratu Beatrix, yang berumur 45 tahun, dipastikan naik takhta menggantikan ibunya.

NUR ROCHMI | AP

Berita terpopuler lainnya:
Gadis Seksi di Operasi Tangkap Tangan KPK

Irwansyah Bebas, Raffi Ahmad: Yah Lu Pulang...

Melongok Rumah Raffi Ahmad di Lebak Bulus

KPK Tangkap Perantara Suap Politikus

Presiden PKS Jadi Tersangka Suap Impor Daging

KPK Tangkap Tangan Tiga Pelaku Suap

Skandal Suap PKS, Ada Wanita Sedang Bermesraan

Berita terkait

Khawatir Perang Dunia III, Inggris Mulai Siapkan Militernya

9 Oktober 2017

Khawatir Perang Dunia III, Inggris Mulai Siapkan Militernya

Inggris telah melakukan persiapan militer untuk menghadapi kemungkinan Perang Dunia III?yang dipicu?Korea Utara?

Baca Selengkapnya

Wisatawan Ditawari Berburu Hantu di Penjara Terangker di Inggris

22 September 2017

Wisatawan Ditawari Berburu Hantu di Penjara Terangker di Inggris

Inggris tantang wisatawan bernyali untuk berburu hantu di
/>
penjara paling angker, Shepton Mallet.

Baca Selengkapnya

Heboh, Warga Percaya Nama Big Ben Diganti Massive Mohammed

20 Agustus 2017

Heboh, Warga Percaya Nama Big Ben Diganti Massive Mohammed

Beberapa orang di Inggris benar-benar berpikir bahwa menara jam Big Ben akan diganti namanya menjadi Massive Mohammed.

Baca Selengkapnya

Ternyata, Ratu Elizabeth II Minum 6 Gelas Alkohol Setiap Hari

4 Agustus 2017

Ternyata, Ratu Elizabeth II Minum 6 Gelas Alkohol Setiap Hari

Rtu Elizabeth II meminum alkohol sejak sebelum makan siang

Baca Selengkapnya

Charlie Gard, Bayi yang Dikalahkan Hukum Akhirnya Meninggal  

29 Juli 2017

Charlie Gard, Bayi yang Dikalahkan Hukum Akhirnya Meninggal  

Charlie Gard, bayi usia 11 bulan yang telah menyedot perhatian sejumlah pemimpin dunia dan masyarakat internasional akhirnya meninggal

Baca Selengkapnya

Fokus ke Kerajaan, Pangeran Williams Pensiun Jadi Pilot

27 Juli 2017

Fokus ke Kerajaan, Pangeran Williams Pensiun Jadi Pilot

Pengalaman sebagai pilot helikopter ambulans membuat Pangeran William sangat peduli pada kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Bocah 5 Tahun Didenda Rp 2,5 Juta Gara-gara Jualan Minuman

22 Juli 2017

Bocah 5 Tahun Didenda Rp 2,5 Juta Gara-gara Jualan Minuman

Bocah perempuan berusia 5 tahun terisak di hadapan ayahnya, menceritakan dirinya didenda Rp 2,5 juta gara-gara berjualan minuman lemon di dekat rumahnya.

Baca Selengkapnya

Punya Tato di Wajah, Pria Inggris Diusir dari Pesawat

21 Juli 2017

Punya Tato di Wajah, Pria Inggris Diusir dari Pesawat

Sebuah keluarga Inggris mengklaim diusir dari sebuah pesawat karena sang ayah memiliki tato di wajah.

Baca Selengkapnya

Inggris Memulai Perundingan Putaran Pertama Brexit

17 Juli 2017

Inggris Memulai Perundingan Putaran Pertama Brexit

Davis direncanakan bertemu negosiator Brexit dari Uni, Eropa Michel Barnier, dalam perundingan yang berlangsung selama empat hari di Brussels.

Baca Selengkapnya

Kecanduan Jose Mourinho, Nenek Ini Bikin 20 Tatto Pelatih MU

7 Juli 2017

Kecanduan Jose Mourinho, Nenek Ini Bikin 20 Tatto Pelatih MU

Seorang nenek di Inggris mendedikasikan tubuhnya dengan 20 tatto bergambar pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

Baca Selengkapnya