Obama-Romney Saling Serang Soal Suriah dan Libya

Reporter

Editor

Grace gandhi

Selasa, 23 Oktober 2012 11:10 WIB

Mitt Romney (kiri) dan Barack Obama. AP/Pablo Martinez Monsivais

TEMPO.CO, Boca Raton, Florida - Calon Presiden Amerika Serikat dan presiden saat ini, Barack Obama, dan calon Presiden Amerika dari Partai Republik, Mitt Romney, saling serang perihal kebijakan luar negeri, terutama terkait Suriah dan Libya. Hal ini terjadi di debat terakhir yang berlangsung Senin waktu setempat, 22 Oktober 2012.

Terkait penerjunan pasukan militer di Suriah dan Libya, misalnya, Romney menilai kebijakan Obama terkait hal itu suram. Ia mengatakan, Obama lewat kebijakannya telah gagal dalam mengendalikan kekacauan di sana.

Dasar penilaian Romney, meski Obama telah menerjunkan pasukan militer, kekacauan di Libya dan Suriah tetap terjadi. Sebagai bukti, menurut Romney, empat warga Amerika Serikat, termasuk Duta Besar Amerika Serikat, tewas di Libya bulan lalu.

"Amerika Serikat seharusnya berupaya lebih keras dalam mengakhiri rezim dan kekerasan di Suriah dan Libya. Tapi itu semua tidak bisa diselesaikan dengan kekuatan angkatan darat saja," ujar Romney, yang juga menuduh Obama telah menyerahkan kebijakan di Suriah kepada mantan Sekjen PBB, Kofi Anan, yang terbukti gagal ciptakan gencatan.

Menanggapi pernyataan Romney, Obama kukuh mengatakan bahwa langkah yang ia ambil terkait Suriah dan Libya adalah langkah yang penuh perhitungan. Terkait Suriah, misalnya, ia mengatakan, langkah yang ia ambil itu untuk memastikan Amerika berada di pihak oposisi.

"Kondisi di Suriah memang mengkhawatirkan. Namun, kami juga harus menyadari bahwa langkah kita yang lebih banyak melibatkan militer di Suriah merupakan langkah serius," ujar Obama.

ISTMAN MP

Terpopuler:

Jalani Terapi, Wajah Gadis Ini Jadi Berewokan

Tak Sediakan Bokong Ayam, Istri Diadili

Fidel Castro Ternyata Sehat

Klub Sepakbola Ini Disponsori Para Pelacur

Tudingan Seksis Julia Gillard Panen Dukungan

Berita terkait

Elon Musk Siapkan Format Baru untuk Konten Artikel X Menjelang Pemilu Amerika

12 Februari 2024

Elon Musk Siapkan Format Baru untuk Konten Artikel X Menjelang Pemilu Amerika

Konten Artikel X dari Elon Musk sangat mirip dengan 'Instant Article' di Facebook yang telah dipensiunkan pada 2022 lalu.

Baca Selengkapnya

Capres AS Ron DeSantis Didukung Elon Musk yang Kecewa pada Joe Biden

26 Mei 2023

Capres AS Ron DeSantis Didukung Elon Musk yang Kecewa pada Joe Biden

Elon Musk sempat akui mendukung Ron DeSantis dalam Pilpres AS 2024 karena kecewa dengan Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Kanserlir Jerman Dukung Joe Biden di Pemilu Amerika

23 Mei 2023

Kanserlir Jerman Dukung Joe Biden di Pemilu Amerika

Kanserlir Jerman Olaf Scholz mengutarakan dukungan pada Presiden Amerika Serikat Joe Biden yang akan kembali mencalonkan diri dalam pemilu Amerika

Baca Selengkapnya

Tuduh Pemilu Curang, Fox News Bayar Kompensasi Rp12 Triliun untuk Perusahaan Mesin Penghitung Suara

19 April 2023

Tuduh Pemilu Curang, Fox News Bayar Kompensasi Rp12 Triliun untuk Perusahaan Mesin Penghitung Suara

Fox Corp dan Fox News menyelesaikan gugatan pencemaran nama baik oleh Dominion Voting Systems sebesar $787,5 juta atau setara hampir Rp12 triliun

Baca Selengkapnya

Yevgeny Prigozhin Mengakui Mahasiswa Zambia Berperang untuk Grup Wagner di Ukraina

30 November 2022

Yevgeny Prigozhin Mengakui Mahasiswa Zambia Berperang untuk Grup Wagner di Ukraina

Yevgeny Prigozhin dan perwakilan Wagner telah mengunjungi penjara Rusia menawarkan amnesti sebagai imbalan berperang untuk Rusia di Ukraina.

Baca Selengkapnya

Kecewa pada Biden, Elon Musk Dukung Ron DeSantis di Pemilu Amerika 2024

27 November 2022

Kecewa pada Biden, Elon Musk Dukung Ron DeSantis di Pemilu Amerika 2024

Elon Musk mengakui akan mendukung Ron DeSantis pada pemilu Amerika Serikat 2024 karena kecewa pada pemerintahan Joe Biden.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Anjurkan Warga AS Pilih Partai Republik, Ini Alasannya

8 November 2022

Elon Musk Anjurkan Warga AS Pilih Partai Republik, Ini Alasannya

Pemilik baru Twitter, Elon Musk, mendesak warga AS memilih calon anggota Kongres dari Partai Republik untuk mengimbangi pemerintahan Joe Biden

Baca Selengkapnya

Bos Tentara Bayaran Rusia, Yevgeny Prigozhin, Mengaku Mencampuri Pemilu Amerika

7 November 2022

Bos Tentara Bayaran Rusia, Yevgeny Prigozhin, Mengaku Mencampuri Pemilu Amerika

Pengusaha Rusia Yevgeny Prigozhin menyatakan akan terus ikut campur dalam Pemilu Amerika.

Baca Selengkapnya

Ini Bagian di Twitter yang Terdampak Kebijakan Pemangkasan Elon Musk

5 November 2022

Ini Bagian di Twitter yang Terdampak Kebijakan Pemangkasan Elon Musk

Beberapa eksekutif menyusul CEO Parag Agrawal yang sudah langsung dipecat Elon Musk saat dirinya memastikan menjadi pemilik Twitter pekan lalu.

Baca Selengkapnya

Apa Dampak Pemilu Amerika ke Indonesia

3 November 2020

Apa Dampak Pemilu Amerika ke Indonesia

Apakah itu Joe Biden atau Donald Trump yang akan memenangkan pemilu Amerika, sama-sama menguntungkan Indonesia selama situasi domestik mendukung.

Baca Selengkapnya