Israel Rilis Detik-detik Pemimpin Hamas Yahya Sinwar Tewas Dibunuh

Jumat, 18 Oktober 2024 13:41 WIB

Israel mengklaim telah menewaskan Pemimpin Hamas, Yahya Sinwar, dalam sebuah serangan di Gaza, 17 Oktober 2024. Israel tengah mengautopsi tiga jenazah yang salah satu di antaranya memiliki kemiripan dengan pemimpin Hamas tersebut. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Militer Israel mengklaim pasukannya telah membunuh pemimpin Hamas, Yahya Sinwar. Ia gugur setelah terjadi baku tembak antara Israel dengan Sinwar dan dua militan lainnya. Sinwar dilaporkan tewas pada Rabu, 16 Oktober 2024, di Gaza selatan.

"Kemarin di Tel Sultan di Rafah, Yahya Sinwar disingkirkan oleh pejuang militer," kata juru bicara militer Laksamana Muda Daniel Hagari mengutip Al Arabiya pada Jumat, 18 Oktober 2024.

Israel juga telah merilis rekaman drone yang diklaim menunjukkan detik-detik terakhir pemimpin Hamas sebelum kematiannya. Dalam video tersebut, terlihat Sinwar, 62 tahun, sedang terluka di dalam sebuah bangunan yang hancur.

Yahya Sinwar tampak duduk di kursi yang penuh debu dengan wajah tertutup syal. Ketika drone mendekatinya, ia terlihat berusaha melempar sesuatu ke arah drone tersebut.

Menurut laporan Sky News, pembunuhan tersebut tampaknya terjadi secara kebetulan, bukan hasil operasi yang direncanakan.

Advertising
Advertising

Pejabat Israel mengungkapkan bahwa Yahya Sinwar, yang telah diburu selama setahun oleh intelijen, terbunuh saat ia mencoba melarikan diri dari sistem terowongan bawah tanah ke tempat yang lebih aman.

Tentara infanteri kemudian menemukan Sinwar ketika sedang melakukan pencarian di Tal El Sultan, Gaza selatan, sebuah area yang dicurigai sebagai persembunyian anggota senior Hamas.

Mereka melihat tiga tersangka militan bergerak di antara gedung-gedung dan terjadi baku tembak, di mana Sinwar bersembunyi di sebuah bangunan yang hancur. Media Israel melaporkan bahwa setelah menemukan Sinwar, tank dan rudal ditembakkan ke arah gedung tersebut.

Juru bicara militer Israel, Laksamana Muda Daniel Hagari, mengatakan bahwa awalnya Sinwar hanya diidentifikasi sebagai seorang pejuang. Pasukan yang masuk ke gedung menemukan senjata, jaket antipeluru, dan 40.000 shekel ($10.731,63) di tempat tersebut.

"Ia mencoba melarikan diri, tetapi pasukan kami berhasil menewaskannya," kata Hagari dalam siaran televisi.

Israel meyakini identitas orang yang dibunuh itu adalah Yahya Sinwar setelah melakukan tes DNA dan pemeriksaan lainnya, termasuk catatan gigi. Sumber dalam kelompok tersebut juga menyatakan adanya indikasi kuat bahwa Sinwar memang telah terbunuh.

Israel menuduh Sinwar mendalangi serangan 7 Oktober, yang paling mematikan dalam sejarah Israel, dan telah memburunya sejak dimulainya perang Gaza. Pengumuman Israel tentang Sinwar muncul beberapa minggu setelah membunuh kepala Hizbullah Hassan Nasrallah dalam serangan besar-besaran di Lebanon, tempat militer Israel berperang sejak akhir September.

Sejumlah komandan militan yang didukung Iran juga telah tewas dalam beberapa bulan terakhir. Meski begitu, Hamas belum mengonfirmasi kematian Yahya Sinwar secara resmi.

AL ARABIYA | SKY NEWS

Pilihan editor: Elon Musk Kucurkan Rp1, 1 Triliun untuk Dukung Donald Trump Jadi Presiden Amerika Serikat

Berita terkait

Yahya Sinwar Dibunuh, Hizbullah akan Bawa Perang ke Fase Baru

15 menit lalu

Yahya Sinwar Dibunuh, Hizbullah akan Bawa Perang ke Fase Baru

Hizbullah mengumumkan menantang Israel sehingga eskalasi atau ketegangan dengan tentara Israel kemungkinan meningkat

Baca Selengkapnya

Khaled Mashal Gantikan Yahya Sinwar Jadi Pemimpin Sementara Hamas

1 jam lalu

Khaled Mashal Gantikan Yahya Sinwar Jadi Pemimpin Sementara Hamas

Pemimpin Hamas Yahya Sinwar dibunuh oleh Israel Rabu lalu. Khaleed Mashal akan menggantikan Sinwar sementara.

Baca Selengkapnya

Reaksi Sekutu Israel atas Kematian Yahya Sinwar

4 jam lalu

Reaksi Sekutu Israel atas Kematian Yahya Sinwar

Kematian Yahya Sinwar dirayakan oleh para sekutu Israel, menganggap hambatan untuk perdamaian di Gaza telah hilang.

Baca Selengkapnya

Melawan hingga Napas Terakhir, Begini Yahya Sinwar Menemui Kematiannya

6 jam lalu

Melawan hingga Napas Terakhir, Begini Yahya Sinwar Menemui Kematiannya

Yahya Sinwar yang menjadi buronan nomor satu Israel akhirnya menemui kematiannya dengan perlawanan sengit hingga titik napas terakhirnya.

Baca Selengkapnya

PP Muhammadiyah Berduka atas Kematian Yahya Sinwar

6 jam lalu

PP Muhammadiyah Berduka atas Kematian Yahya Sinwar

PP Muhammadiyah menyampaikan belasungkawa mendalam atas wafatnya Yahya Sinwar yang dibunuh oleh Israel secara biadab

Baca Selengkapnya

Yahya Sinwar Tewas, Benjamin Netanyahu Pastikan Perang Gaza Tetap Lanjut

7 jam lalu

Yahya Sinwar Tewas, Benjamin Netanyahu Pastikan Perang Gaza Tetap Lanjut

Benjamin Netanyahu menyatakan perang akan terus berlanjut. Padahal keluarga para sandera di Israel berharap gencatan senjata segara dilakukan.

Baca Selengkapnya

Terungkap, Ini Alasan Negara Arab Segan Melawan Israel

9 jam lalu

Terungkap, Ini Alasan Negara Arab Segan Melawan Israel

Negara-negara Arab segan untuk melawan Israel kzrena beberapa alasan mulai dari aspek politik, ekonomi hingga diplomasi.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Wali Kota Lebanon Tewas, Komandan Al Quds Masih Sehat

11 jam lalu

Top 3 Dunia: Wali Kota Lebanon Tewas, Komandan Al Quds Masih Sehat

Top 3 dunia adalah Wali Kota Lebanon tewas, Komandan Brigade Al Quds masih sehat setelah dikabarkan wafat.

Baca Selengkapnya

Yahya Sinwar, Pemimpin Hamas yang Berkomitmen Basmi Israel

19 jam lalu

Yahya Sinwar, Pemimpin Hamas yang Berkomitmen Basmi Israel

Yahya Sinwar diduga telah tewas dalam serangan tentara Israel di Gaza, Kamis, 17 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Ini Kelemahan Israel yang Bikin Netanyahu Kewalahan

19 jam lalu

Ini Kelemahan Israel yang Bikin Netanyahu Kewalahan

Meski dikenal sebagai negara yang kuat di bidang militer, ada beberapa kelemahan Israel yang bisa mengancam stabilitas negara.

Baca Selengkapnya