Komandan Senior Hamas Tewas dalam Serangan Israel di Kamp Pengungsi Gaza

Reporter

Tempo.co

Selasa, 16 Juli 2024 14:03 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Militer Israel IDF mengklaim bahwa Rafa Salama, komandan brigade Khan Younis Hamas, tewas dalam serangan udara pada Sabtu, 13 Juli 2024. Serangan itu juga menargetkan kepala sayap bersenjata Hamas itu, Mohammed Deif.

Militer mengatakan Salama adalah salah satu rekan terdekat Deif. Ia terlibat dalam perencanaan serangan Hamas pada 7 Oktober. "Kematian Salama secara signifikan menghambat kemampuan militer Hamas," kata IDF. Hamas belum mengonfirmasi nasib Salama.

Serangan Israel ke kamp pengungsi ini menewaskan puluhan warga sipil Palestina. Pembantaian di zona kemanusiaan pesisir Al-Mawasi, menewaskan 90 warga Palestina dan melukai ratusan lainnya. Pembantaian itu menjadi minggu yang mematikan bagi warga Palestina dan memicu kecaman global.

Hamas pada hari Minggu mengatakan Deif baik-baik saja. Seorang pejabat Hamas mengatakan bahwa Deif dalam kondisi baik dan langsung mengawasi operasi.

Kelompok tersebut juga membantah pembenaran Israel atas serangan tersebut. "Klaim (Israel) tentang penargetan para pemimpin adalah palsu untuk menutupi skala pembantaian yang mengerikan itu," ujar Hamas dalam pernyataan. Mereka juga tidak membenarkan atau membantah klaim kematian Salama.

Advertising
Advertising

Serangan Israel pada hari Sabtu dilaporkan menghantam rumah keluarga Salama di Al-Mawasi. Rumah itu telah dipantau oleh intelijen Israel selama berminggu-minggu, menurut laporan dari The New York Times.

Mengutip pejabat Israel yang tidak disebutkan namanya, laporan itu mengatakan bahwa Deif juga hadir di kompleks keluarga itu dalam beberapa minggu terakhir. Selain itu, intelijen Israel menemukan bahwa Deif telah berada di kompleks itu pada hari Jumat, yang mendorong pemerintah Israel untuk menyetujui serangan itu pada hari berikutnya.

Menurut situs Al-Araby Al-Jadeed, anggota keluarga Salama lainnya telah dibunuh oleh Israel sebelumnya, termasuk ibu dan pamannya. Keduanya telah meninggal pada awal perang saat ini.

Salama dituduh bertanggung jawab atas serangan sebelumnya terhadap tentara Israel, termasuk operasi 'Omar Tabash' pada 2005, operasi 'Ahmed Abu Tahoun' pada 2007 dan penangkapan tentara Israel Gilad Shalit pada 2006.

REUTERS | THE NEW ARAB

Pilihan editor: Diplomat Korea Utara Bawa Istri dan Anaknya Membelot ke Korsel

Berita terkait

Hizbullah Balas Gempur Israel, Hujani Pangkalan Udara dengan Puluhan Roket

2 jam lalu

Hizbullah Balas Gempur Israel, Hujani Pangkalan Udara dengan Puluhan Roket

Hizbullah membalas serangan Israel dengan menggempur pangkalan udara di timur Haifa dengan puluhan roket.

Baca Selengkapnya

Tentara Israel Bersenjata lengkap Serbu Kantor Al Jazeera, Perintahkan Ditutup

4 jam lalu

Tentara Israel Bersenjata lengkap Serbu Kantor Al Jazeera, Perintahkan Ditutup

Tentara Israel menyerbu kantor Al Jazeera di Tepi Barat dan memerintahkan penutupan kantor selama 45 hari.

Baca Selengkapnya

Resolusi PBB Usir Israel dari Wilayah Palestina, Apa Saja Poinnya?

5 jam lalu

Resolusi PBB Usir Israel dari Wilayah Palestina, Apa Saja Poinnya?

Majelis Umum mengadopsi resolusi PBB pada Rabu, 18 September, yang menyerukan penghentian pendudukan Israel di wilayah Palestina dalam 1 tahun.

Baca Selengkapnya

Qualcomm Dikabarkan Jajaki Akuisisi Intel

6 jam lalu

Qualcomm Dikabarkan Jajaki Akuisisi Intel

Qualcomm menjajaki kemungkinan mengakuisisi sebagian bisnis desain Intel dan bahwa unit desain PC-nya menjadi perhatian khusus.

Baca Selengkapnya

Serangan Israel ke Beirut Sebabkan 37 Orang Tewas, Termasuk Komandan Hizbullah

6 jam lalu

Serangan Israel ke Beirut Sebabkan 37 Orang Tewas, Termasuk Komandan Hizbullah

Israel melancarkan serangan besar-besaran ke ibu kota Lebanon sejak Jumat lalu. Sebanyak 37 orang dilaporkan tewas termasuk anggota Hizbullah.

Baca Selengkapnya

Hamas: Pembunuhan Komandan Hizbullah oleh Israel Memiliki 'Konsekuensi'

15 jam lalu

Hamas: Pembunuhan Komandan Hizbullah oleh Israel Memiliki 'Konsekuensi'

Hamas mengutuk pembunuhan komandan militer Hizbullah Ibrahim Aqil oleh Israel.

Baca Selengkapnya

Aktor Peraih Oscar Kecam Serangan Tidak Manusiawi Israel ke Gaza

21 jam lalu

Aktor Peraih Oscar Kecam Serangan Tidak Manusiawi Israel ke Gaza

Aktor Spanyol peraih Oscar Javier Bardem mengecam Israel karena melakukan kejahatan kemanusiaan di Jalur Gaza

Baca Selengkapnya

Ketakutan Menghantui Warga Lebanon Usai Serangkaian Ledakan Pager dan Walkie Talkie

21 jam lalu

Ketakutan Menghantui Warga Lebanon Usai Serangkaian Ledakan Pager dan Walkie Talkie

Serangkaian ledakan pager dan walkie talkie terjadi di wilayah perbatasan Lebanon, bagaimana suasana dan reaksi warga sekitar?

Baca Selengkapnya

Ledakan Pager dan Walkie Talkie Beruntun Mengguncang Lebanon

23 jam lalu

Ledakan Pager dan Walkie Talkie Beruntun Mengguncang Lebanon

Insiden ledakan pager dan walkie talkie nyaris serentak mengguncang Lebanon dan mengakibatkan banyak korban jiwa, bagaimana kronologinya?

Baca Selengkapnya

Ini Sosok Ibrahim Aqil Komandan Operasi Militer Hizbullah yang Tewas dalam Serangan Isreal

1 hari lalu

Ini Sosok Ibrahim Aqil Komandan Operasi Militer Hizbullah yang Tewas dalam Serangan Isreal

Aqil awalnya bergabung dengan organisasi politik besar di Lebanon bernama Amal lalu akhirnya pilih bergabung ke Hizbullah

Baca Selengkapnya