Arab Saudi Punya Taman Hiburan Dragon Ball di Qiddiya Hadirkan 30 Wahana

Selasa, 26 Maret 2024 12:02 WIB

Dragon Ball. bbc.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Taman hiburan pertama di dunia bertema Dragon Ball yang mengajak pengunjungnya untuk merasakan langsung petualangan Goku dan kawan-kawan, akan dibangun di Qiddiya, Arab Saudi.

Hanya berselang beberapa minggu usai wafatnya pencipta komik Dragon Ball, Akira Toriyama pada 1 Maret 2024 di usianya yang ke-68 tahun karena penyakit hematoma subdural akut, perusahaan investasi Qiddiya dan Toe Animation mengumumkan pembangunan taman hiburan pertama di dunia bertemakan Dragon Ball, salah satu manga terlaris sepanjang masa dan sangat populer di Arab Saudi.

Menurut Manga Production, perusahaan produksi dan distribusi anime Saudi, penggemar manga di seluruh Arab mencapai 87 juta dan 13 jutanya penggemar genre Jepang.

Rencananya taman hiburan Dragon Ball ini di bangun di atas lahan seluas 500 ribu meter persegi di Qiddiya, kawasan proyek hiburan dan pariwisata di luar ibu kota Arab Saudi, Riyadh. Nantinya kawasan ini akan terbagi menjadi tujuh area yang bertemakan serial Dragon Ball.

Dragon Ball Theme Park satu-satunya di dunia akan dibangun di Arab Saudi. (Tangkapan layar Youtube.com/Qiddiya)

Advertising
Advertising

Lebih lanjut, menurut keterangan pers di situs resmi Dragon Ball, taman hiburan ini akan memiliki tujuh area ikonik seperti tujuh bola yang dikumpulkan Son Goku sehingga penguncung pengunjung seolah mengikuti perjalanan Son Goku dari seri Dragon Ball Super terbaru seperti Kame Hause, Capsule Corporation, Planet Beerus, termasuk wahana rollercoaster yang dihiasi patung naga Shenron raksasa.

Taman Hiburan ini akan menghadirkan 30 wahana ditambah 5 wahana canggih termasuk seekor naga sepanjang 70 meter di tengah-tengah taman. Pembangunan bersekala besar ini akan menampilkan taman hiburan kelas atas, fasilitas olahraga motor, area safari, hotel, dan restoran.

Qiddiya Investment Company belum mengungkapkan tanggal pembukaan tanam hiburan Dragon Ball ini, akan tetapi tahap pembangunannya dikabarkan akan segera dimulai.

Sebagai informasi, pada 1984, Akira Toriyama menciptakan manga bertajuk Dragon Ball yang kemudian berlanjut ke seri Dragon Ball Z dan Dragon Ball Super. Hingga saat ini, Dragon Ball menjadi salah satu judul manga terlaris dan paling berpengaruh sepanjang masa.

Manga tersebut menjadi inspirasi bagi komikus Jepang populer lainnya seperti Elichiro Oda, Tite Kubo, dan Masashi Kashimoto yang masing-masing menjadi pengarang komik One Piece, Bleach, dan Naruto.

Selain industri manga, Akira Toriyama juga berkiprah dalam industri gim dengan menjadi desainer karakter gim Dragon Quest.

Kemudian dia bersama kreator Dragon Quest Yuri Hori dan kreator Final Fantasy Hironobu Sakaguchi menciptakan gim Chrono Trigger yang dianggap sebagai salah satu gim terbaik yang pernah diciptkan.

NI KADEK TRISNA CINTYA DEWI I YUNIA PRATIWI I TRAVEL LEISURE ASA I VARIETY

Pilihan Editor: Taman Hiburan Dragon Ball Pertama di Dunia Dibangun di Arab Saudi Seluas 500 Meter Persegi

Berita terkait

Menag Yaqut Ingatkan Jemaah Haji Antisipasi Cuaca Panas di Arab Saudi: Bisa Capai 50 Derajat

1 hari lalu

Menag Yaqut Ingatkan Jemaah Haji Antisipasi Cuaca Panas di Arab Saudi: Bisa Capai 50 Derajat

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, mengimbau jemaah haji menjaga kesehatan untuk mengantisipasi cuaca panas di Arab Saudi.

Baca Selengkapnya

Catat Ini Penempatan Hotel Jemaah Haji Indonesia di Makkah dan Madinah

1 hari lalu

Catat Ini Penempatan Hotel Jemaah Haji Indonesia di Makkah dan Madinah

Penempatan akomodasi jemaah haji Indonesia di Madinah berada pada wilayah Markaziyah Syimaliyah, Markaziyah Gharbiyah, dan Markaziyah Janubiyah.

Baca Selengkapnya

Cek Persiapan Layanan Haji, Menag Terbang ke Arab Saudi Hari ini

2 hari lalu

Cek Persiapan Layanan Haji, Menag Terbang ke Arab Saudi Hari ini

Tahun ini, Indonesia mendapat 241.000 kuota haji, terdiri atas 213.320 jemaah haji reguler dan 27.680 jemaah haji khusus.

Baca Selengkapnya

Keras, Arab Saudi Ultimatum Israel Agar Tak Serang Rafah

2 hari lalu

Keras, Arab Saudi Ultimatum Israel Agar Tak Serang Rafah

Arab Saudi menekan Israel agar tak menyerang Rafah.

Baca Selengkapnya

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

5 hari lalu

Media AS Sebut Arab Saudi Tangkap Warganya yang Kritik Israel soal Gaza

Menurut media asal AS, Arab Saudi menangkap warganya karena mengkritik Israel di media sosial terkait perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

6 hari lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

7 hari lalu

5 Fakta Osama bin Laden, Pendiri Al-Qaeda yang Ditembak Mati AS pada 2 Mei 2011

Hari ini, 2 Mei 2011, Osama bin Laden ditembak mati oleh pasukan Amerika. Berikut fakta-fakta Osama bin Laden.

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

7 hari lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

7 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

8 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya