Israel Dilaporkan Minta Gencatan Senjata 2 Bulan ke Hamas

Reporter

Tempo.co

Rabu, 24 Januari 2024 15:30 WIB

Tentara Israel beroperasi di Jalur Gaza, di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, dalam gambar selebaran yang dirilis pada 20 Januari 2024. Pasukan Pertahanan Israel/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Israel dilaporkan menyorongkan sebuah proposal ke Hamas yang meminta gencatan senjata selama dua bulan. Jeda ini, akan dimanfaatkan untuk pertukaran tahanan Palestina dengan sandera warga negara Israel yang ditahan Hamas. Berapa jumlah tahanan Palestina yang akan dibebaskan dalam kesempatan ini, belum diketahui pasti.

Media Axios mewartakan berdasarkan keterangan dua sumber dari Pemerintah Israel menyebut kabinet Israel menyetujui proposal pertukaran sandera dengan tahanan Palestina, yang akan terdiri dari beberapa fase, dimana total sandera yang ditahan Hamas saat ini lebih dari 130 orang. Sandera itu bisa saja dikembalikan dalam keadaan hidup atau sudah meninggal.

Fase pertama akan melibatkan sandera perempuan atau laki-laki usia di atas 60 tahun yang kondisi kesehatannya sudah kritis. Fase selanjutnya, tentara perempuan Israel dan laki-laki usia di bawah 60 tahun yang bukan tentara. Terakhir, tentara laki-laki Israel – termasuk yang sudah gugur.

Advertising
Advertising

Sedangkan jumlah tahanan Palestina yang akan dibebaskan dari penjara Israel jumlahnya masih belum diketahui karena akan disetujui lebih lanjut oleh Israel dan Hamas, khususnya terkait berapa banyak kategori sandera warga negara Israel dalam setiap fase. Nama-nama tahanan warga Palestina di penjara Israel yang akan dibebaskan, bakal dibahas dalam negosiasi terpisah.

Proposal ini juga akan memungkinkan Tel Aviv mengerahkan kembali militernya ke Jalur Gaza dengan sejumlah tentara dimutasi dari titik-titik pusat populasi di Jalur Gaza ke fasilitas untuk mengembalikan warga sipil Palestina ke Kota Gaza dan utara Jalur Gaza. Sejumlah operasi militer Israel di Gaza diduga akan lebih kecil dalam hal lingkupnya dan intensitasnya setelah proposal yang disorongkan Negeri Bintang Daud disetujui.

Menurut beberapa pejabat tinggi Israel, proposal kesepakatan tersebut dan beberapa tahapannya bisa membuat gencatan senjata berlangsung selama dua bulan. Namun tidak menutup kemungkinan, gencatan senjata akan berlangsung lebih lama (dari dua bulan) dari yang Israel pernah tawarkan ke Hamas sejak memborbardir Gaza. Kesepakatan gencatan senjata penuh untuk mengakhiri konflik tidak akan menjadi bagian dari kesepakatan

Sumber: middleeastmonitor.com

Pilihan editor: PBB Peringatkan Gaza Bisa Kehabisan Darah Jika Akses Kemanusiaan Ditutup Total

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini

Berita terkait

Gilad Erdan Dubes Israel Sobek Salinan Piagam PBB Usai Voting Status Palestina, Ini Profilnya

6 menit lalu

Gilad Erdan Dubes Israel Sobek Salinan Piagam PBB Usai Voting Status Palestina, Ini Profilnya

Duta Besar Israel untuk PBB Gilad Erdan merobek salinan Piagam PBB, memprotes pemungutan suara resolusi yang mendukung keanggotaan penuh Palestina.

Baca Selengkapnya

Korban Tewas Lebih 35.000 Orang, AS Bantah Israel Lakukan Genosida di Gaza

2 jam lalu

Korban Tewas Lebih 35.000 Orang, AS Bantah Israel Lakukan Genosida di Gaza

Gedung Putih membantah bahwa Israel melakukan genosida di Gaza. Warga Palestina yang tewas di Gaza sudah lebih dari 35.000 orang.

Baca Selengkapnya

Staf PBB Tewas Diserang Israel di Rafah, Guterres Minta Penyelidikan Penuh

3 jam lalu

Staf PBB Tewas Diserang Israel di Rafah, Guterres Minta Penyelidikan Penuh

Seorang staf PBB tewas di Rafah setelah kendaraannya ditabrak saat sedang melakukan perjalanan ke sebuah rumah sakit.

Baca Selengkapnya

Donor Internasional Janjikan Bantuan Lebih dari Rp32 Triliun untuk Gaza

4 jam lalu

Donor Internasional Janjikan Bantuan Lebih dari Rp32 Triliun untuk Gaza

Sebuah konferensi donor internasional di Kuwait menjanjikan bantuan lebih dari US$2 miliar atau sekitar Rp32 triliun ke Gaza

Baca Selengkapnya

Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

7 jam lalu

Senator AS Sarankan Israel Serang Gaza dengan Bom Nuklir

Senator AS Lindsey Graham melontarkan pernyataan kontroversial terkait agresi Israel di Gaza. Ia menyarankan Israel membom nuklir Gaza

Baca Selengkapnya

Militer Israel Kepung Gaza dari Utara Hingga Selatan, Kondisi Warga Palestina Semakin Sulit

15 jam lalu

Militer Israel Kepung Gaza dari Utara Hingga Selatan, Kondisi Warga Palestina Semakin Sulit

Pasukan Israel menyerbu jauh ke dalam reruntuhan di tepi utara Gaza , di saat bersamaan tank dan tentara Israel menerobos jalan raya menuju Rafah

Baca Selengkapnya

Shin Bet Selidiki Kegagalan Keamanannya dalam Serangan 7 Oktober: Seharusnya Bisa Dicegah

17 jam lalu

Shin Bet Selidiki Kegagalan Keamanannya dalam Serangan 7 Oktober: Seharusnya Bisa Dicegah

Kepala Shin Bet Ronan Bar mengakui Shin Bet gagal memberikan payung keamanan kebanggaannya bagi Israel dalam serangan 7 Oktober.

Baca Selengkapnya

Antony Blinken Akui Israel Tak Punya Rencana Kredibel untuk Serang Rafah

17 jam lalu

Antony Blinken Akui Israel Tak Punya Rencana Kredibel untuk Serang Rafah

Antony Blinken memperingatkan serangan Israel bisa memicu sebuah pemberontakan.

Baca Selengkapnya

Korea Utara Dukung Resolusi PBB untuk Keanggotaan Palestina

18 jam lalu

Korea Utara Dukung Resolusi PBB untuk Keanggotaan Palestina

Korea Utara pada Ahad mendukung resolusi Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa yang memberikan "hak dan keistimewaan" kepada Palestina

Baca Selengkapnya

Jelang 76 Tahun Nakba, Palestina Rilis Laporan Kekejaman Israel

18 jam lalu

Jelang 76 Tahun Nakba, Palestina Rilis Laporan Kekejaman Israel

Jelang 76 tahun Nakba, Palestina merilis laporan mengenai kematian, penahanan, dan pembangunan permukiman ilegal yang dilakukakukan Israel

Baca Selengkapnya