Jurnalis Filipina Dibunuh saat Siaran Langsung, Aksi Pelaku Terekam

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Minggu, 5 November 2023 16:30 WIB

Jurnalis Filipina Juan Jumalon yang tewas dibunuh orang tak dikenal saat siaran, 5 November 2023. (filipinotimes.net )

TEMPO.CO, Jakarta - Pembunuhan jurnalis Filipina kembali terjadi. Juan Jumalon, juga dikenal sebagai "DJ Johnny Walker", ditembak oleh penyerang tak dikenal saat melakukan siaran dari rumahnya di sebuah kota di Filipina selatan pada Minggu pagi, 5 November 2023, kata Persatuan Jurnalis Nasional Filipina (NUJP) dalam sebuah pernyataan.

Serangan itu mengundang kutukan keras dari Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr dan memerintahkan polisi melakukan penyelidikan untuk membawa para pelaku ke pengadilan.

“Serangan terhadap jurnalis tidak akan ditoleransi dalam demokrasi kita, dan mereka yang mengancam kebebasan pers akan menghadapi konsekuensi penuh atas tindakan mereka,” kata Marcos dalam sebuah postingan di platform X.

Pengawas media NUJP juga mengutuk "pembunuhan kurang ajar" yang terekam dalam siaran langsung acara Jumalon. Rumah Jumalon di Calamba, Misamis Occidental berfungsi sebagai stasiun radionya, Calamba Gold FM.

Pembunuhan Jumalon menambah jumlah jurnalis yang terbunuh sejak Marcos menjabat pada Juni 2022 menjadi 4 orang, dan menjadi 199 sejak demokrasi dipulihkan di Filipina pada 1986. Angka tersebut termasuk 32 orang yang terbunuh dalam satu insiden pada tahun 2009.

Filipina merupakan salah satu negara dengan lingkungan media paling liberal di Asia, namun tetap menjadi salah satu tempat paling berbahaya di dunia bagi jurnalis, khususnya di provinsi-provinsinya.

Negara ini menempati peringkat kedelapan negara terburuk dalam hal mengadili pembunuh jurnalis, menurut Indeks Impunitas Global 2023 yang dirilis oleh Komite Perlindungan Jurnalis minggu ini.

Advertising
Advertising

REUTERS

Pilihan Editor Demo anti-Netanyahu Digelar, Survei: 75 Persen Responden Tuntut PM Israel Mundur

Berita terkait

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

9 menit lalu

Ragam Reaksi Warganet soal Kenaikan Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina

Kenaikkan harga tiket Timnas Indonesia memicu amarah netizen yang melontarkan berbagai komentar unik di akun Instagram resmi @timnas.Indonesia.

Baca Selengkapnya

BNN-Polri Bekuk Buron Kartel Narkoba Meksiko di Filipina, Segera Dibawa ke Indonesia

11 jam lalu

BNN-Polri Bekuk Buron Kartel Narkoba Meksiko di Filipina, Segera Dibawa ke Indonesia

Buron kartel narkoba Meksiko itu akan dibawa untuk mempertanggungjawabkan perbuatan dan mengungkap jaringannya di Indonesia.

Baca Selengkapnya

2 Laga Terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Ingin Dimenangi Anak Asuh Shin Tae-yong

23 jam lalu

2 Laga Terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Ingin Dimenangi Anak Asuh Shin Tae-yong

Shin Tae-yong targetkan dua kemenangan dalam dua laga penutup Kualifikasi Piala Dunia 2026. Lawan mana saja?

Baca Selengkapnya

Target Shin Tae-yong Sapu Bersih Sisa Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini 5 Fakta World Cup 2026

1 hari lalu

Target Shin Tae-yong Sapu Bersih Sisa Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini 5 Fakta World Cup 2026

Shin Tae-yong targetkan dua kemenangan dalam dua laga penutup Kualifikasi Piala Dunia 2026. Berikut fakta-fakta World Cup 2026.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

2 hari lalu

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polres Metro Bekasi menelusuri kasus dugaan penipuan beasiswa S3 ke Filipina yang diduga dilakukan oleh Bambang Tri Cahyono.

Baca Selengkapnya

Cerita Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Lapor Polisi, Alami Kerugian Rp 30 Juta

2 hari lalu

Cerita Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Lapor Polisi, Alami Kerugian Rp 30 Juta

Program pendidikan yang dia ikuti itu akan dilaksanakan di Philippine Women's University pada 2024 di Manila dengan skema beasiswa parsial doktoral.

Baca Selengkapnya

WNI Diculik di Filipina, Berhasil Kabur Setelah Jalan Kaki Empat Jam

3 hari lalu

WNI Diculik di Filipina, Berhasil Kabur Setelah Jalan Kaki Empat Jam

Seorang pria WNI diculik di Filipina, barang-barang dan uang tunainya dirampas penculik.

Baca Selengkapnya

Pasukan Penjaga Pantai Filipina Pastikan Jaga Laut Cina Selatan

3 hari lalu

Pasukan Penjaga Pantai Filipina Pastikan Jaga Laut Cina Selatan

Penjaga Pantai Filipina berkomitmen menjaga wilayah Laut Cina Selatan yang dipersengketakan agar Beijing tidak bisa reklamasi.

Baca Selengkapnya

Filipina Perketat Syarat Visa untuk Turis Cina

5 hari lalu

Filipina Perketat Syarat Visa untuk Turis Cina

Ini bukan karena ketegangan yang sedang berlangsung antara Filipina dengan Cina di tengah sengketa di Laut Cina Selatan.

Baca Selengkapnya

Laut Cina Selatan: Ketegangan antara Cina dan Filipina memanas?

6 hari lalu

Laut Cina Selatan: Ketegangan antara Cina dan Filipina memanas?

Perseteruan Cina dan Filipina memperebutkan dua fitur di Laut Cina Selatan kian sengit.

Baca Selengkapnya