Baru Berusia 35 Tahun, Pengusaha Pisang Ini Terpilih Jadi Presiden Ekuador

Senin, 16 Oktober 2023 19:38 WIB

Presiden Ekuador Daniel Noboa. REUTERS/Santiago Arcos

TEMPO.CO, Jakarta - Pengusaha muda berusia 35 tahun, Daniel Noboa, terpilih menjadi presiden baru Ekuador setelah memenangkan pemilihan umum pada Ahad, 15 Oktober 2023. Ia berjanji untuk membangun kembali Ekuador yang sedang berjuang melawan lemahnya perekonomian dan meningkatnya kejahatan dan kekerasan.

Noboa tanpa disangka lolos ke putaran kedua pada pemilu awal. Janjinya sebagai presiden adalah untuk meningkatkan perekonomian dan menciptakan lapangan kerja bagi kaum muda, serta menampung para penjahat berbahaya di kapal penjara.

“Besok kami mulai bekerja untuk Ekuador baru, kami mulai bekerja untuk membangun kembali negara yang dilanda kekerasan, korupsi, dan kebencian,” kata Noboa kepada para pendukungnya dalam sambutan singkat di kota tepi pantai Olon.

“Mulai besok Daniel Noboa mulai bekerja sebagai presiden baru Anda,” sambungnya.

Noboa akan menghadapi tantangan besar dalam memperbaiki perekonomian negara Amerika Selatan tersebut, yang mengalami kesulitan sejak pandemi COVID-19 dan mendorong ribuan warga Ekuador untuk bermigrasi.

Ia juga akan menghadapi tingkat kejahatan Ekuador yang naik secara tajam, termasuk peningkatan pembunuhan, perampokan, dan kerusuhan di penjara.

Presiden termuda Ekuador
Noboa, yang sebelumnya mengatakan dirinya akan menjadi presiden termuda Ekuador, akan dapat kembali mencalonkan diri pada pemilu 2025 yang dijadwalkan secara rutin.

Dengan masa jabatan di Ekuador yang dipersingkat dari Desember tahun ini hingga Mei 2025, ia hanya mempunyai waktu 17 bulan untuk memerintah.

Ayahnya adalah konglomerat pisang dan orang terkaya di Ekuador, Álvaro Noboa, yang beberapa kali gagal dalam upayanya untuk menjadi presiden.

Noboa telah memenangkan lebih dari 52 persen suara, unggul dari lawannya di sayap kiri Luisa Gonzalez yang mendapatkan 48 persen, dengan lebih dari 90 persen kotak suara telah dihitung.

Saat penghitungan suara terakhir dilakukan, para pendukung Noboa meramaikan jalan-jalan Guayaquil untuk merayakan kemenangannya.

“Kita membutuhkan darah baru dan bukan politik lama yang telah banyak merugikan kita,” kata mahasiswa Eduardo Chavez, 23 tahun. “Presiden kita tidak boleh membuang waktu dan harus bekerja keras untuk mengerem ketidakamanan.”

Sebagai kandidat muda, Noboa mencoba merayu kaum muda dengan mengadakan acara di universitas menjelang akhir kampanye, sama seperti yang dilakukan lawannya, Gonzalez. Sekitar seperempat dari 13 juta warga Ekuador yang diwajibkan memilih berusia antara 18 dan 29 tahun.

REUTERS

Pilihan Editor: Begini Vladimir Putin Gambarkan Sosok Presiden Xi Jinping

Berita terkait

Korea Utara Uji Coba ICBM Terkuat Sepanjang Masa, Bisa Capai Amerika Serikat

11 jam lalu

Korea Utara Uji Coba ICBM Terkuat Sepanjang Masa, Bisa Capai Amerika Serikat

Menhan Jepang, Jenderal Nakatani, mengatakan rudal ICBM itu terbang lebih tinggi dan lebih lama dibandingkan rudal lain yang pernah diuji Korea Utara

Baca Selengkapnya

Cerita WNI yang Memilih Bertahan di Tengah Krisis Lebanon

1 hari lalu

Cerita WNI yang Memilih Bertahan di Tengah Krisis Lebanon

Tya Gustiasih, WNI yang tinggal di Lebanon sejak 2006, memilih bertahan bersama suami dan anak-anaknya

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Ungkap Pemerintah Pantau Kebocoran Penerimaan Negara dari Pengusaha Sawit Nakal Senilai Rp 300 Triliun

2 hari lalu

Menko Airlangga Ungkap Pemerintah Pantau Kebocoran Penerimaan Negara dari Pengusaha Sawit Nakal Senilai Rp 300 Triliun

Pemerintah akan terus pantau kebocoran penerimaan negara dari pengusaha sawit nakal. Dalam waktu dekat pemerintah akan terima setoran kerugian sekitar Rp 189 Triliun

Baca Selengkapnya

Terbuka Peluang Jokowi Jadi Juru Kampanye di Pilkada Jawa Tengah

2 hari lalu

Terbuka Peluang Jokowi Jadi Juru Kampanye di Pilkada Jawa Tengah

Tim Pemenangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen mengharapkan mantan Presiden Jokowi menjadi juru kampanye di Pilkada Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Maruarar Sirait Sumbang 2,5 Hektare Tanah untuk Dukung Program 3 Juta Rumah, Siapa yang Bangun?

2 hari lalu

Maruarar Sirait Sumbang 2,5 Hektare Tanah untuk Dukung Program 3 Juta Rumah, Siapa yang Bangun?

Maruarar Sirait juga ingin memanfaatkan tanah-tanah sitaan dari koruptor yang saat ini dipegang oleh Kejaksaan Agung maupun KPK.

Baca Selengkapnya

Kegiatan Akhir Pekan Jokowi di Solo Usai Purnatugas sebagai Presiden

3 hari lalu

Kegiatan Akhir Pekan Jokowi di Solo Usai Purnatugas sebagai Presiden

Apa saja kegiatan Jokowi di akhir pekan kemarin selepas purnatugas sebagai Presiden RI?

Baca Selengkapnya

Jokowi: Meski sebagai Presiden Selesai, Saya Tetap Dengarkan Keluhan Masyarakat

5 hari lalu

Jokowi: Meski sebagai Presiden Selesai, Saya Tetap Dengarkan Keluhan Masyarakat

Presiden ke-7 RI Jokowi mengatakan akan terus mendengarkan keluhan warga.

Baca Selengkapnya

Ekonom Ungkap Kelemahan BP Investasi Danantara Bentukan Prabowo: Ketergantungan Dukungan Politik

5 hari lalu

Ekonom Ungkap Kelemahan BP Investasi Danantara Bentukan Prabowo: Ketergantungan Dukungan Politik

Presiden Prabowo Subianto membentuk Badan Pengelolaan Investasi Daya Anagata Nusantara atau BP Investasi Danantara. Dianggap masih punya kelemahan.

Baca Selengkapnya

Tips Sukses Berbisnis Reptil

7 hari lalu

Tips Sukses Berbisnis Reptil

Tren memelihara reptil semakin berkembang seiring dengan mudahnya akses informasi. Simak tips sukses berbisnis reptil.

Baca Selengkapnya

Hashim: Program-Program Prabowo Merupakan Cita-Cita Papi

7 hari lalu

Hashim: Program-Program Prabowo Merupakan Cita-Cita Papi

Prabowo begitu bersemangat saat ia bisa menjalamkan pemikiran dan program-program yang direncanakan oleh orang tua mereka sejak 50 hingga 60 tahun yang lalu.

Baca Selengkapnya