Pemanasan Global Parah, NASA Catat Es Laut Antartika Kian Tipis

Selasa, 26 September 2023 21:00 WIB

Es terapung terlihat selama ekspedisi kapal The Greenpeace's Arctic Sunrise di Samudra Arktik, Kutub Utara, 14 September 2020. [REUTERS / Natalie Thomas]

TEMPO.CO, Jakarta - Es laut di Antartika mencapai tingkat maksimum terendah yang pernah tercatat sejarah pada 10 September 2023. Selama bulan-bulan tergelap dan terdingin di benua tersebut, saat lapisan es seharusnya mengalami pertumbuhan jauh lebih cepat, menurut laporan NASA yang dipublikasi pada 26 September 2023.

Sementara, es laut samudra Arktik kemungkinan mencapai batas minimum tahunannya pada 19 September 2023. Ini menjadikannya tahun terendah keenam dalam catatan satelit, menurut para peneliti di NASA dan Pusat Data Salju dan Es Nasional (NSIDC). “Ini merupakan rekor terendah es laut di Antartika,” kata Walt Meier, ilmuwan es laut di NSIDC, dalam komentar yang dipublikasi NASA.

Pertumbuhan es laut tampak rendah di hampir seluruh benua Antartika dibandingkan di satu wilayah mana pun, katanya. Tahun ini di Kutub Utara, para ilmuwan mengamati tingkat es yang sangat rendah di Jalur Barat Laut.

“Di sana lebih terbuka dibandingkan sebelumnya. Tampaknya juga terdapat es yang lebih longgar dengan konsentrasi lebih rendah – bahkan di wilayah Kutub Utara – dan wilayah yang dulunya merupakan lapisan es padat selama musim panas,” ujarnya.

Kata dia, hal ini semakin sering terjadi dalam beberapa tahun terakhir.

Perubahan itu disebut sebagai dampak fundamental terhadap pemanasan global. Sejak dimulainya pencatatan es oleh satelit pada 1979, es laut tidak hanya menyusut di Kutub Utara, tetapi juga semakin muda.

Pencairan musim semi yang dimulai lebih awal dan pembekuan musim gugur yang terjadi lebih lambat menyebabkan musim pencairan es yang lebih lama.

Penelitian menunjukkan bahwa rata-rata di seluruh Samudra Arktik, pembekuan terjadi semakin lama yaitu sekitar seminggu kemudian setiap dekade, atau satu bulan lebih lambat dibandingkan di tahun 1979.

Kepala Laboratorium Ilmu Kriosfer NASA di Pusat Penerbangan Luar Angkasa Goddard, Nathan Kurtz, mengatakan bahwa seiring dengan pemanasan Arktik empat kali lebih cepat dibandingkan wilayah lain di planet ini, es juga semakin menipis.

“Ketebalan di akhir musim pertumbuhan sangat menentukan kelangsungan hidup es laut. Penelitian baru kali ini menggunakan satelit seperti ICESat-2 (Ice, Cloud and land Elevation Satellite-2) milik NASA untuk memantau seberapa tebal es sepanjang tahun,” ujarnya.

Kurtz mengatakan pengukuran es laut dalam jangka panjang sangat penting untuk mempelajari apa yang terjadi secara nyata di kutub. NASA disebut sedang mencoba menghubungkan pengukuran mutakhir dengan catatan sejarah untuk lebih memahami faktor yang mendorong perubahan es laut.

Para ilmuwan juga sedang berupaya memahami penyebab sedikitnya pertumbuhan es laut Antartika, yang mungkin disebabkan oleh kombinasi beberapa faktor seperti El Nino, pola angin, dan pemanasan suhu laut.

Penelitian baru menunjukkan bahwa panas laut kemungkinan besar memainkan peran penting dalam memperlambat pertumbuhan es di musim dingin dan meningkatkan pencairan es di musim panas.

Tingkat terendah pada 2023 ini merupakan kelanjutan dari tren penurunan es laut Antartika yang dimulai setelah rekor tertinggi pada 2014. Sebelum tahun 2014, es di sekitar benua tersebut meningkat sedikit demi sedikit, sekitar 1 persen per dekade.

NASA | AL JAZEERA

Pilihan Editor: Pemimpin Chechnya Ramzan Kadyrov Bangga Anaknya Pukuli Pembakar Al Quran

Berita terkait

Perbedaan Aurora Borealis dan Australis, Mana yang Lebih Indah?

22 jam lalu

Perbedaan Aurora Borealis dan Australis, Mana yang Lebih Indah?

Sama-sama aurora, kedua cahaya yang muncul di kutub Bumi yang berseberangan itu memiliki nama berbeda.

Baca Selengkapnya

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

15 hari lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

Cara NASA Mengontak Kembali Voyager 1, Penjelajah Bintang yang Hilang Kontak Selama 5 Bulan

19 hari lalu

Cara NASA Mengontak Kembali Voyager 1, Penjelajah Bintang yang Hilang Kontak Selama 5 Bulan

NASA memakai kode baru untuk mencolek kembali pesawat antarbintang, Voyager 1, yang sempat hilang kontak.

Baca Selengkapnya

Kepala OIKN Klaim Pembangunan IKN Bawa Manfaat untuk Semua Pihak, Bagaimana Faktanya?

34 hari lalu

Kepala OIKN Klaim Pembangunan IKN Bawa Manfaat untuk Semua Pihak, Bagaimana Faktanya?

Kepala Badan Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono klaim bahwa pembangunan IKN akan membawa manfaat bagi semua pihak.

Baca Selengkapnya

Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

34 hari lalu

Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

Cerita orang-orang yang menikmati dan berburu fenomena gerhana matahari total di Amerika Utara. Tetap terpukau meski sebagian terganggu awan.

Baca Selengkapnya

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

36 hari lalu

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

Para peneliti matahari telah menunggu bertahun-tahun untuk momen 4 menit gerhana matahari total di Amerika pada Senin pagi-siang ini waktu setempat.

Baca Selengkapnya

6 Atraksi Wisata yang Disiapkan untuk Melihat Gerhana Matahari Total

36 hari lalu

6 Atraksi Wisata yang Disiapkan untuk Melihat Gerhana Matahari Total

Gerhana matahari total akan terjadi pada 8 Maret 2024

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Ihwal Gerhana Matahari Total 8 April 2024

36 hari lalu

Fakta-fakta Ihwal Gerhana Matahari Total 8 April 2024

Gerhana matahari total akan dimulai di Sinaloa Meksiko, dan kemudian bergerak menuju arah timur laut, melewati Texas, menyeberangi 15 negara bagian AS

Baca Selengkapnya

Mitos dan Fakta dalam Gerhana Matahari

36 hari lalu

Mitos dan Fakta dalam Gerhana Matahari

Gerhana matahari ini dimulai di Sinaloa, Meksiko dan bergerak arah timur laut, ke Texas, dan melintasi 15 negara bagian AS sebelum berakhir di Kanada

Baca Selengkapnya

Inilah Wilayah yang Akan Terjadi Gerhana Matahari Total 8 April 2024

37 hari lalu

Inilah Wilayah yang Akan Terjadi Gerhana Matahari Total 8 April 2024

NASA telah mengumumkan akan terjadi gerhana matahari total pada 8 April 2024. Berikut lokasinya.

Baca Selengkapnya