Menlu Retno Minta Dukungan Belanda bagi Keanggotaan Indonesia di OECD

Reporter

Antara

Sabtu, 23 September 2023 13:30 WIB

Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi (kiri) berjabat tangan dengan Menlu Belanda Menlu Belanda Hanke Bruins Slot (kanan) di sela-sela Sidang ke-78 Majelis Umum PBB di New York, AS, pada Jumat (22/9/2023). (ANTARA/HO-Kemlu RI)

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi meminta dukungan Belanda pada rencana keanggotaan Indonesia di Organisasi Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi (OECD).

Permintaan itu dia sampaikan ketika melakukan pertemuan bilateral dengan Menlu Belanda Hanke Bruins Slot di sela-sela Sidang ke-78 Majelis Umum PBB di New York, AS, pada Jumat.

Menurut keterangan tertulis Kemlu RI, Menlu Retno menyampaikan apresiasi atas dukungan Belanda bagi pencalonan Indonesia di OECD.

Retno dan Slot berharap keanggotaan Indonesia di OECD dapat berkontribusi untuk memperkuat upaya bersama dalam mengatasi tantangan global.

Pada pertemuan dengan OECD beberapa waktu lalu, 38 negara anggota organisasi tersebut menyambut baik dan mendukung keinginan Indonesia untuk bergabung.

Advertising
Advertising

Namun, menurut Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Indonesia memerlukan harmonisasi regulasi dengan 200 standar yang ditetapkan oleh OECD.

Mengingat prosesnya yang panjang dan tidak mudah, diperkirakan Indonesia baru akan bisa mengaksesi keanggotaan OECD sekitar 4-5 tahun ke depan.

OECD adalah organisasi antarpemerintah yang memiliki misi untuk mewujudkan perekonomian global yang kuat, bersih, dan berkeadilan.

Dengan menjadi anggota OECD, Indonesia antara lain diharapkan bisa lolos dari jebakan negara berpendapatan menengah, seperti yang dilakukan Korea Selatan.

Indonesia juga berharap bisa meningkatkan fungsi investasi dan perdagangan multilateral dengan membuka akses terhadap pasar di 38 negara anggota OECD, yang menggunakan praktik terbaik dengan standar yang sama.

Sementara bagi OECD, bergabungnya Indonesia akan memberikan jangkauan global yang lebih luas, khususnya pada kawasan Asia Tenggara.

Dengan proyeksi sebagai lima besar perekonomian dunia pada 2045, Indonesia merupakan mitra strategis dalam memperkuat standar dan praktik terbaik OECD.

Selain meminta dukungan Belanda, Menlu Retno disebutkan juga mengharapkan dukungan dari Inggris, Jerman, Jepang, Palau, Swedia, Mongolia, Papua Nugini, Afrika Selatan, Senegal, Denmark, Austria, dan Bangladesh bagi keanggotaan Indonesia di OECD.

Dukungan juga diharapkan datang Filipina, Timor Leste, Laos, Australia, Kanada, Mesir, Slovenia, Luksemburg, Portugal, Malaysia, Swedia, Hongaria, Estonia, dan Yunani.

<!--more-->

Kunjungan ke Indonesia

Ketika mengawali pertemuan bilateral dengan Slot, Menlu Retno menyampaikan selamat atas penunjukan Slot sebagai Menlu Belanda yang baru. Retno juga menyambut baik rencana penguatan kerja sama kedua negara, termasuk rencana kunjungan kerja Menlu Slot ke Jakarta bulan depan.

Menlu Slot menyampaikan apresiasi atas hubungan bilateral Indonesia-Belanda yang baik selama ini.

Kedua menlu kemudian menyepakati pentingnya Indonesia dan Belanda untuk terus memperkuat kemitraan, termasuk di bidang transisi energi dan ketahanan pangan.

Selain membahas mengenai kerja sama bilateral, kedua menlu juga saling bertukar pandangan mengenai perkembangan situasi regional dan global.

Pilihan Editor: Indonesia-Belanda Bertemu di Sela-sela KTT G20 India, Bahas Apa Saja?

ANTARA

Berita terkait

Indonesia Kutuk Blokade Bantuan Kemanusiaan Gaza oleh Warga Israel

29 menit lalu

Indonesia Kutuk Blokade Bantuan Kemanusiaan Gaza oleh Warga Israel

Indonesia mengecam perintangan pengantaran bantuan kemanusiaan dari masyarakat internasional untuk masyarakat Palestina di Gaza oleh warga Israel

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Menteri Membahas Keanggotaan Indonesia di OECD

50 menit lalu

Jokowi Kumpulkan Menteri Membahas Keanggotaan Indonesia di OECD

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengumpulkan sejumlah menteri untuk membahas proses keanggotaan Indonesia di OECD.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Lapor Kondisi Ekonomi Global hingga Soal Bea Cukai ke Jokowi di Istana

14 jam lalu

Sri Mulyani Lapor Kondisi Ekonomi Global hingga Soal Bea Cukai ke Jokowi di Istana

Sri Mulyani menyampaikan informasi ihwal perkembangan perekonomian global terkini kepada Jokowi di Istana.

Baca Selengkapnya

Tingkat Perekonomian Indonesia Turun, Ada Dampak dari Perlambatan di Cina

1 hari lalu

Tingkat Perekonomian Indonesia Turun, Ada Dampak dari Perlambatan di Cina

Perlambatan perekonomian di Cina memberi dampak ke Indonesia. Sebab sasaran pasar terbesar untuk kegiatan ekspor komoditas alam berada di Cina

Baca Selengkapnya

Jokowi Harap RI jadi Anggota OECD: Supaya Mudah Akses Investasi

1 hari lalu

Jokowi Harap RI jadi Anggota OECD: Supaya Mudah Akses Investasi

Presiden Jokowi meyakini OECD akan memberikan manfaat yang konkret bagi Indonesia terutama supaya tidak terjebak dalam middle income trap

Baca Selengkapnya

Indonesia-Kazakhstan Segera Rampungkan Perjanjian Kerja Sama Promosi dan Perlindungan Investasi

3 hari lalu

Indonesia-Kazakhstan Segera Rampungkan Perjanjian Kerja Sama Promosi dan Perlindungan Investasi

Pemerintah Indonesia dan Kazakhstan merencanakan kelanjutan proses negoisasi terkait promosi dan investasi pada Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Mengapa Aurora Tidak Terlihat di Wilayah Indonesia?

3 hari lalu

Mengapa Aurora Tidak Terlihat di Wilayah Indonesia?

Kemungkinan terjadinya aurora di langit Indonesia sangat rendah karena berada di sekitar khatulistiwa,

Baca Selengkapnya

Ibu Kota Nusantara, Wajah Baru Indonesia Menyongsong Era Global

3 hari lalu

Ibu Kota Nusantara, Wajah Baru Indonesia Menyongsong Era Global

Pembangunan tahap pertama IKN Nusantara mencapai 80,82 persen. Klaster pendidikan untuk mendukung kebutuhan pertumbuhan dan inovasi dalam klaster ekonomi di masa depan.

Baca Selengkapnya

AFC Nobatkan Rafael Struick Bintang Masa Depan Usai Piala Asia U-23 2024, Ini Profil Striker Timnas Indonesia

4 hari lalu

AFC Nobatkan Rafael Struick Bintang Masa Depan Usai Piala Asia U-23 2024, Ini Profil Striker Timnas Indonesia

Strikter Timnas Indonesia U-23, Rafael Struick raih penghargaan Bintang Masa Depan usai Piala Asia U-23. Kalahkan Ali Jasim dari Irak.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Perdagangan Indonesia-Israel hingga Dubes Israel Robek Piagam PBB

4 hari lalu

Top 3 Dunia: Perdagangan Indonesia-Israel hingga Dubes Israel Robek Piagam PBB

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 11 Mei 2024 diawali oleh tanggapan Dubes Palestina Zuhair Al-Shun soal perdagangan antara Indonesia-Israel

Baca Selengkapnya