China Dilaporkan Bangun Landasan Pacu di Pulau Laut Cina Selatan

Reporter

Tempo.co

Jumat, 18 Agustus 2023 21:11 WIB

Pulau Triton di Laut Cina Selatan. amti.csis.org

TEMPO.CO, Jakarta - China tampaknya sedang membangun landasan pacu di sebuah pulau yang disengketakan di Laut Cina Selatan. Hal ini diungkapkan surat kabar Hong Kong The South China Morning Post seperti dilansir Kyodo pada Jumat 18 Agustus 2023 berdasarkan gambar satelit.

Surat kabar itu mengatakan pembangunan landasan terbang sepanjang 630 meter itu sudah terlihat bulan lalu di Pulau Triton, bagian dari Kepulauan Paracel yang disengketakan. Pembangunan tersebut terungkap dalam foto satelit yang diambil oleh Badan Antariksa Eropa.

“Laporan media pemerintah China tentang aktivitas militer di Pulau Triton menunjukkan anggota angkatan laut China berlatih dan bercocok tanam saat ditempatkan di sana. China juga telah membangun helipad, gedung, kubah, lapangan basket, dan pelabuhan untuk mendukung angkatan laut,” kata laporan itu.

Pulau Triton, pulau yang berada di paling selatan dan paling barat Kepulauan Paracel, telah berada di bawah kendali China sejak 1974. Kepulauan Paracel juga diklaim oleh Vietnam dan Taiwan.

Otoritas Vietnam dan China belum menanggapi permintaan komentar, menurut laporan surat kabar itu.

Advertising
Advertising

Namun, juru bicara Kementerian Luar Negeri China Wang Wenbin, dalam konferensi pers pada Jumat, membela pembangunan landasan pacu di pulau tersebut. Ia menegaskan bahwa Pulau Triton adalah bagian dari wilayah yang tidak terpisahkan dengan China.

Dia menambahkan bahwa apa yang telah dilakukan Beijing di pulau tersebut sejalan dengan hukum internasional.

Sementara itu, Wang Yi, menteri luar negeri China, bertemu dengan mitranya dari Vietnam, Tran Luu Quang, pada Rabu di Kunming, provinsi Yunnan di barat daya China.

“China bersedia bekerja sama dengan Vietnam untuk menentang campur tangan dari kekuatan eksternal dan menjaga perdamaian dan stabilitas Laut Cina Selatan dan kawasan,” katanya.

China dan Vietnam terlibat sengketa teritorial atas Laut Cina Selatan. Pada April, Beijing membuka restoran yang menjual hidangan rebusan panas di Pulau Woody, pulau terbesar di Kepulauan Paracel. Langkah ini memicu kritik dari Hanoi.

China juga telah membangun landasan pacu di Kepulauan Spratly di Laut Cina Selatan, yang juga menjadi wilayah yang diklaim oleh Vietnam, Taiwan, Filipina, Malaysia, dan Brunei.

Pilihan Editor: Filipina Sebut Cina Berimajinasi soal Pindahkan Kapal Perang dari Laut Cina Selatan

KYODO | ANADOLU

Berita terkait

Mengenang Banjir Yangtze 1931, Banjir Bandang di China yang Menewaskan 3,6 Juta Jiwa

1 hari lalu

Mengenang Banjir Yangtze 1931, Banjir Bandang di China yang Menewaskan 3,6 Juta Jiwa

Banjir bandang di Sungai Yangtze pada 1931 merupakan salah satu bencana alam terburuk dalam sejarah China, bahkan di dunia.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

1 hari lalu

Terkini: Jokowi Sebut Bantuan Beras Patut Disyukuri, Besaran Iuran BPJS Kesehatan Terbaru Setelah Diganti KRIS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebut bantuan beras merupakan langkah konkret untuk meringankan beban masyarakat.

Baca Selengkapnya

RI-China Bahas Kerja Sama Riset di Bidang Pengolahan Nikel

1 hari lalu

RI-China Bahas Kerja Sama Riset di Bidang Pengolahan Nikel

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto dan Duta Besar China untuk Indonesia Lu Kang bertemu untuk membahas penguatan kerja sama

Baca Selengkapnya

Pasukan Penjaga Pantai Filipina Pastikan Jaga Laut Cina Selatan

3 hari lalu

Pasukan Penjaga Pantai Filipina Pastikan Jaga Laut Cina Selatan

Penjaga Pantai Filipina berkomitmen menjaga wilayah Laut Cina Selatan yang dipersengketakan agar Beijing tidak bisa reklamasi.

Baca Selengkapnya

Batal Angkat Kaki, Ini 5 Ponsel Meizu yang akan Rilis

3 hari lalu

Batal Angkat Kaki, Ini 5 Ponsel Meizu yang akan Rilis

Meizu melampaui ekspektasi dengan tidak hanya satu, tapi lima rencana peluncuran ponsel baru.

Baca Selengkapnya

Laut Cina Selatan: Ketegangan antara Cina dan Filipina memanas?

6 hari lalu

Laut Cina Selatan: Ketegangan antara Cina dan Filipina memanas?

Perseteruan Cina dan Filipina memperebutkan dua fitur di Laut Cina Selatan kian sengit.

Baca Selengkapnya

Liburan ke Pulau Belakang Padang Batam, Naik Becak Keliling Kampung

9 hari lalu

Liburan ke Pulau Belakang Padang Batam, Naik Becak Keliling Kampung

Becak di Pulau Belakang Padang dulunya merupakan transportasi utama warga, tapi kini untuk mengantar wisatawan saja.

Baca Selengkapnya

Vietnam Buka Tur di Tengah Hutan Malam Hari, Apa Saja yang Bisa Dinikmati?

9 hari lalu

Vietnam Buka Tur di Tengah Hutan Malam Hari, Apa Saja yang Bisa Dinikmati?

Cuc Phuong di Veitnam merupakan taman nasional tertua dan terbesar di Vietnam, banyak hal yang ditawarkan kepada wisatawan.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

10 hari lalu

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

Dilansir dari World Population by Country, ada 10 negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Indonesia termasuk ke dalam 5 besar.

Baca Selengkapnya

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

10 hari lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya