Penyiar BBC Dituding Lakukan Penyimpangan Seksual dengan Korban Remaja

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Minggu, 9 Juli 2023 20:58 WIB

BBC diLondon, Inggris. REUTERS/Henry Nicholls

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah Inggris menanyakan ke BBC tentang penyelidikan terhadap penyiar bintangnya, yang disebut-sebut membayar remaja ribuan pound untuk pose foto seksual. Tindakan itu dilakukan selama tiga tahun sejak korban berumur 17 tahun.

Menteri Kebudayaan Inggris Lucy Frazer mengadakan pembicaraan darurat dengan direktur jenderal penyiar, Tim Davie, pada hari Minggu, 9 Juli 2023, tentang tuduhan penyimpangan seksual, yang dia gambarkan sebagai "sangat memprihatinkan".

"(Davi) telah meyakinkan saya bahwa BBC sedang menyelidiki dengan cepat dan sensitif," katanya di Twitter.

"Mengingat sifat dari tuduhan itu penting bahwa BBC sekarang diberi ruang untuk melakukan penyelidikan, menetapkan fakta dan mengambil tindakan yang tepat."

Surat kabar The Sun, yang pertama kali melaporkan tuduhan tersebut, mengutip ibu dari remaja yang mengatakan bahwa presenter pria yang tidak disebutkan namanya telah membayar anaknya lebih dari 35.000 pound (Rp680 juta) selama tiga tahun untuk pose foto tersebut.

Sang ibu mengatakan kepada surat kabar bahwa remaja itu telah menggunakan uang tunai untuk membeli kokain.

Keluarga mengadu kepada BBC pada 19 Mei 2023, tetapi pembawa acara itu idak segera dihentikan, menurut Sun, yang mengatakan keluarga tidak meminta pembayaran untuk cerita mereka.

Advertising
Advertising

BBC, yang didanai oleh biaya lisensi dari setiap rumah tangga pemirsa TV, mengatakan dalam sebuah pernyataan, "Kami menangani setiap tuduhan dengan sangat serius dan kami memiliki proses untuk menanganinya secara proaktif."

BBC mengatakan prosesnya termasuk "secara aktif berusaha untuk berbicara dengan mereka yang telah menghubungi kami untuk mencari perincian lebih lanjut dan pemahaman tentang situasi".

REUTERS

Pilihan Editor Atlet Rusia dan Belarus Diizinkan Ikut Asian Games, Ini Sebabnya

Berita terkait

Rishi Sunak Minta Universitas di Inggris Lindungi Mahasiswa Yahudi dari Pelecehan

1 hari lalu

Rishi Sunak Minta Universitas di Inggris Lindungi Mahasiswa Yahudi dari Pelecehan

Rishi Sunak menyerukan pada universitas di Inggris agar melindungi mahasiswa pemeluk yahudi dari pelecehan menyusul unjuk rasa pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

4 hari lalu

Belgia akan Dukung Resolusi Pengakuan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Menlu Belgia Hadja Lahbib mengatakan negaranya akan mendukung resolusi yang mengakui Palestina sebagai anggota penuh PBB

Baca Selengkapnya

Sadiq Khan, Muslim Pertama yang Terpilih Jadi Wali Kota London Tiga Periode

4 hari lalu

Sadiq Khan, Muslim Pertama yang Terpilih Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Sadiq khan terpilih untuk ketiga kalinya sebagai wali kota London.

Baca Selengkapnya

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

5 hari lalu

Jelajah Lokasi Syuting Baby Reindeer dari Edinburgh hingga London

Baby Reindeer tidak hanya menarik dari sisi cerita, lokasi syutingnya seolah mengajak penonton berkeliling Edinburgh hingga London

Baca Selengkapnya

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

6 hari lalu

RI - Inggris Berkomitmen Perkuat Kerja Sama Ekonomi dan Perdagangan

Pemerintah Indonesia bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris Greg Hands MP untuk membahas sejumlah kerja sama di bidang ekonomi dan perdagangan.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

7 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

9 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

9 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

10 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

10 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya