Dinobatkan Kota Terdingin di Dunia, Bagaimana Warga Yakutsk Bertahan Hidup?

Editor

Nurhadi

Jumat, 27 Januari 2023 06:09 WIB

Seorang pejalan kaki melintasi jalan pada hari yang sangat dingin di Yakutsk, Rusia, 15 Januari 2023. REUTERS/Roman Kutukov

TEMPO.CO, Jakarta - Yakutsk dinobatkan sebagai kota terdingin di dunia. Berlokasi di Republik Sakha, Rusia, kota ini memiliki suhu berkisar -30°C sampai -40°C sepanjang tahun, bahkan bisa turun di angka -70°C pada musim dingin. Hal itu membuat Kota Yakutsk menarik untuk dikulik lebih lanjut, mulai dari profil hingga proses penduduk Yakutsk bertahan hidup di cuaca yang sangat dingin.

Ditilik dari sejarahnya, Yakutsk ditetapkan sebagai sebuah kota pada 1822. Lalu pada pada 1851 menjadi ibu kota administratif Republik Otonomi Yakutia. Saat ini Yakutsk adalah pusat administrasi, industri, budaya, dan penelitian utama. Bahkan Yakutsk menonjol sebagai salah satu kota paling dinamis dan berkembang pesat di Timur Jauh Rusia.

Melansir en.wikivoyage.org, Yakutsk terletak di garis lintang 62°N yang cukup tinggi. Iklimnya sangat kontinental dengan catatan suhu rata-rata pada Januari (musim dingin) sekitar −42 °C, sementara pada Juli (musim panas) sebesar 19 °C. Dikutip dari Atlas Obscura, dinginnya Yakutsk dipengaruhi oleh letaknya di dataran tinggi Siberia. Jaraknya pun hanya 450 kilometer dari Lingkar Arktik.

Kondisi ini membuat masyarakat Yakutsk tidak bisa berlama-lama berada di luar ruangan. Ketika di ruang terbuka, wajah dan bagian kulit terbuka akan mengalami sengatan dan radang dingin. Rata-rata pakaian warga Yakutsk sebagian besar didominasi pakaian serba berbulu dan tebal, mulai dari bot rusa, mantel rubah, hingga topi muskrat. Sebagian besar rumah dilengkapi penghangat, bahkan di bagian garasi sekalipun. Orang-orang di Yakutsk cenderung tidak gemar keluar rumah apabila tidak dalam kondisi terdesak.

Melansir s-vfu.ru, kota ini dibangun di atas permafrost, lapisan tanah beku sedalam ratusan meter yang tidak pernah mencair. Sebagian besar konstruksinya berbentuk panggung sehingga panas dari bangunan tidak melelehkan lapisan di bawahnya. Kondisi ini menyebabkan warga cukup kesulitan dalam menggali kuburan yang memakan waktu 2-3 hari sedalam dua meter.

Advertising
Advertising

NAOMY A. NUGRAHENI

Baca juga: Yakutsk Kota Terdingin di Dunia, Baju Berlapis seperti Kubis dan Jual Ikan Beku Tanpa Freezer

Berita terkait

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

8 jam lalu

Rusia Akan Balas Jika Aset-asetnya Disita Amerika Serikat

Kementerian Luar Negeri Rusia mengancam negara-negara Barat akan mendapat balasan tegas jika aset-aset Rusia yang dibekukan, disita

Baca Selengkapnya

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

9 jam lalu

Panglima Militer Ukraina Akui Terseok-seok Hadapi Serangan Rusia

Panglima Militer Ukraina mengakui pihaknya menghadapi kesulitan dalam memerangi Rusia.

Baca Selengkapnya

Kota Paling Harum di Dunia Ini Ada di Yunani

11 jam lalu

Kota Paling Harum di Dunia Ini Ada di Yunani

Menurut studi HAYPP, Athena, ibukota Yunani menduduki peringkat pertama kota yang memiliki aroma paling harum

Baca Selengkapnya

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

1 hari lalu

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

Badan-badan intelijen AS sepakat bahwa presiden Rusia mungkin tidak memerintahkan pembunuhan Navalny "pada saat itu," menurut laporan.

Baca Selengkapnya

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

2 hari lalu

Melihat Kemampuan Sukhoi Su-35 yang Ditawarkan Rusia Ke RI

Sukhoi Su-35 merupakan pesawat tempur generasi 4++ yang dilengkapi dengan teknologi canggih

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

2 hari lalu

Rusia Siap Kerjasama dengan Pemerintahan Baru Indonesia, Begini Hubungan Baik Kedua Negara Sejak Zaman Uni Soviet

Pemerintah Rusia menyambut presiden baru Indonesia. Siap lanjutkan kerja sama.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

2 hari lalu

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

Top 3 dunia adalah Rusia menawarkan Sukhoi ke RI, AS minta Cina buka pintu untuk pengusahanya hingga persiapan senjata Rusia lawan Ukraina.

Baca Selengkapnya

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

3 hari lalu

IMD Rilis Hasil Survei Smart City Index dan Persoalannya, Tiga Kota di Indonesia Masuk Daftar

Jakarta, Medan, dan Makassar masuk dalam daftar survei Smart City Index 2024.

Baca Selengkapnya

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

3 hari lalu

Rusia Siap Pasok Pesawat Tempur Sukhoi Jika Indonesia Berminat

Kedubes Rusia mengatakan Moskow siap memasok pesawat tempur Sukhoi jika ada minat dari Jakarta.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

3 hari lalu

Top 3 Dunia: Spyware Israel, Kerja Sama Rusia-RI, Korea Utara-Iran

Top 3 Dunia dibuka dengan berita dari Spanyol tentang spyware Israel yang memata-matai PM Pedro Sanchez.

Baca Selengkapnya