Binus University dengan Seoul Institute of the Arts Buka Kerja Sama

Reporter

Tempo.co

Jumat, 20 Januari 2023 21:35 WIB

Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Binus University dengan Seoul Institute of the Arts, 16 Januari 2023. Sumber: dokumen KBRI Seoul

TEMPO.CO, Jakarta - Binus University dan Seoul Institute of the Arts (SIA) di Ansan-si, Gyeonggi-do Korea Selatan sepakat untuk membuka pintu kerja sama bidang pendidikan. Pada 16 Januari 2023, kedua lembaga perguruan tinggi itu secara resmi melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman.

Duta Besar RI untuk Republik Korea, Gandi Sulistiyanto, menjelaskan KBRI Seoul turut berperan aktif dalam memfasilitasi pertemuan awal kedua lembaga pendidikan pada 2022 hingga rampungnya Nota Kesepahaman antara kedua lembaga pendidikan. Langkah BINUS University yang terus berkomitmen membangun generasi muda Indonesia melalui berbagai program kerja sama di bidang ekonomi kreatif dan seni yang diadakan dengan perguruan tinggi serta industri di Korea Selatan merupakan hal yang perlu dicontoh perguruan tinggi lainnya di Indonesia.

Penandatanganan MOU Binus University dengan Seoul Institute of the Arts ini merupakan kesepakatan bilateral antar Universitas di Indonesia dengan Korea Selatan yang pertama pada 2023, yang sekaligus menandai 50 Tahun Hubungan Bilateral Indonesia - Korea Selatan. Ekonomi kreatif, seni dan budaya merupakan salah satu fokus kerjasama Indonesia-Korsel yang ditangani oleh KBRI Seoul.

Advertising
Advertising

Baca juga: Rektor: Ijazah Alumni yang Korupsi Bakal Ditarik

Duta Besar RI untuk Korea Selatan Dubes Gandi Sulistiyanto, kiri, dalam acara Penandatanganan Nota Kesepahaman antara Binus University dengan Seoul Institute of the Arts, 16 Januari 2023. Sumber: dokumen KBRI Seoul

Stephen Santoso selaku President of BINUS Higher Education mengatakan hubungan bilateral antara Indonesia dan Korea Selatan merupakan bagian penting dalam upaya pengembangan pendidikan dan internasionalisasi bagi kedua negara, khususnya bagi BINUS University. Program internasionalisasi merupakan salah satu elemen penting bagi mahasiswa dalam menghadapi era industri 4.0 dan society 5.0 yang akan membentuk pola pikir dan kepemimpinan serta beradaptasi dalam skala global.

Kerja sama penandatanganan MOU dengan Seoul Institute of the Arts ini, diharapkan dapat memperluas kesempatan dan membangun pemahaman dalam bidang seni yang membangun inklusivitas dan konektivitas global serta mendukung misi BINUS UNIVERSITY dalam fostering dan empowering the community.

Selain penandatanganan MOU dengan Seoul Institute of Arts, pada 17 Januari 2023 dilakukan juga Studi Banding ke Tech University of Korea (TU) dan industry visit ke beberapa perusahaan di Korea Selatan, seperti INNOBIZ Management dan Essen Tech Co., Ltd.

Meyliana selaku Vice Rector Global Employability & Entrepreneurship mengatakan kunjungan ini bertujuan untuk membangun jaringan yang akan bermanfaat dalam meningkatkan daya saing mahasiswa dalam bidang bisnis, riset, hingga komersialisasi teknologi yang akan memperkuat sisi employability dan entrepreneurship-nya.

BINUS UNIVERSITY mempersiapkan beragam program dan kegiatan untuk membekali mahasiswa dengan international experience. Program yang disediakan seperti student exchange, internship abroad, joint/double degree, hingga internasional seminar/workshop. Korea Selatan merupakan salah satu destinasi pilihan dalam kegiatan pertukaran mahasiswa yang telah diikuti lebih dari seribu partisipan sejak 2010.

Baca juga: Kebakaran Hebat di Kawasan Kumuh Seoul, 500 Jiwa Terpaksa Mengungsi

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

KPK Sebut Dana BOS Paling Banyak Disalahgunakan dengan Modus Penggelembungan Biaya

5 jam lalu

KPK Sebut Dana BOS Paling Banyak Disalahgunakan dengan Modus Penggelembungan Biaya

Modus penyalahgunaan dana BOS terbanyak adalah penggelembungan biaya penggunaan dana, yang mencapai 31 persen.

Baca Selengkapnya

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

9 jam lalu

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

Pameran sekaligus seminar Industri Pertahanan ini dalam rangka peringatan 75 tahun hubungan diplomatik India-Indonesia.

Baca Selengkapnya

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

10 jam lalu

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

Alexandr Khinstein menilai politikus yang bertugas di lembaga pendidikan atau anak-anak tak boleh penyuka sesama jenis atau gay.

Baca Selengkapnya

Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik Kunjungan Kerja ke Markas Besar TNI

12 jam lalu

Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik Kunjungan Kerja ke Markas Besar TNI

Komandan Jenderal Angkatan Darat Amerika Serikat untuk wilayah Pasifik (USARPAC) kunjungan kerja ke Markas Besar TNI, Jakarta pada 21-23 April 2024

Baca Selengkapnya

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

1 hari lalu

Kementerian Luar Negeri Benarkan Ada WNI Terlibat Pembunuhan di Korea Selatan

Kementerian Luar Negeri RI membenarkan telah terjadi perkelahian sesama kelompok WNI di Korea Selatan persisnya pada 28 April 2024

Baca Selengkapnya

PLN dan Huawei Bekerja Sama dalam Proyek JIC, Dukung Transformasi Energi

1 hari lalu

PLN dan Huawei Bekerja Sama dalam Proyek JIC, Dukung Transformasi Energi

PT PLN (Persero) dan PT Huawei Tech Investment berkolaborasi dalam Joint Innovation Center (JIC). Proyek itu untuk memperkuat transformasi digital.

Baca Selengkapnya

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

1 hari lalu

WNI Saling Serang di Korea Selatan, Satu Orang Tewas

Seorang pria warga negara Indonesia (WNI) ditangkap polisi Daegu, Korea Selatan setelah menikam rekan senegaranya hingga tewas dan melarikan diri.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

1 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

2 hari lalu

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

Kasus bullying atau perundungan di sekolah Internasional Binus School Serpong segera memasuki babak baru.

Baca Selengkapnya

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

3 hari lalu

Dua Produser Program Televisi Korea Selatan yang Dibintangi Hyoyeon SNSD dan Dita Karang Dideportasi Imigrasi Bali

Setelah diperiksa Imigrasi, 15 kru dan artis Korea Selatan, termasuk Hyoyeon SNSD dan Dita Karang sudah kembali ke Korsel pada Jumat lalu.

Baca Selengkapnya