Tak Hanya di Piala Dunia Qatar, Suporter Jepang Bersihkan Stadion Juga di Piala Dunia Rusia 2018

Sabtu, 26 November 2022 08:25 WIB

Suporter Jepang memunguti sampah yang berserakan di Stadion Internasional Khalifa seusai pertandingan Piala Dunia Jerman vs Jepang, Rabu, 23 November 2022. Secara sukarela, ratusan fans memunguti sampah di tribun stadion sebelum meninggalkan tempat. Instagram/Omr94

TEMPO.CO, Jakarta - Seakan tak lelah memberikan kejutan, usai Timnas Jepang berhasil menaklukkan Timnas Jerman dengan skor 2 - 1 di Piala Dunia 2022, kini giliran suporter Timnas Jepang mengagetkan publik.

Dikutip dari Reuters, alih-alih berpesta ria atas kemenangan, suporter Timnas Jepang di Piala Dunia Qatar justru meluangkan waktu untuk memunguti sampah di sekitar tempat duduk sekaligus membersihkan sejumlah area di Stadion Internasional Khalifa, Doha, Qatar

Berdasarkan sejumlah potongan video yang beredar, tampak suporter Timnas Jepang saling bekerja sama dalam memunguti sampah dan memasukkannya dalam kantong berwarna biru.

Baca: Aksi Suporter Jepang Pungut Sampah di Stadion Piala Dunia 2022

Timnas Jepang Tinggalkan Ruang Ganti dalam Kondisi Bersih

Aksi bersih-bersih usai pertandingan tidak hanya ditunjukkan oleh suporter Timnas Jepang, tetapi juga oleh para pemain.

Advertising
Advertising

Berdasarkan foto yang diunggah oleh akun FIFA.com di Twitter, tampak pemain Timnas Jepang meninggalkan ruang ganti dengan kondisi bersih dan handuk terlipat rapi. Bahkan, mereka juga meninggalkan sejumlah origami berbentuk burung dan makanan khas Jepang, Sushi, di atas meja.

“Setelah kemenangan bersejarah melawan Jerman, suporter Jepang membersihkan sampah mereka di stadion, sedangkan pemain Timnas Jepang meninggalkan ruang ganti di Khalifa International Stadium (dalam kondisi) seperti ini, bersih,” tulis akun FIFA.com.

Kabar dan unggahan foto tersebut pun menuai ragam positif dari pengguna Twitter. Setidaknya, sejak berita ini dibuat, foto tersebut telah disukai lebih dari 100 ribu orang dan diunggah kembali (retweet) oleh lebih dari 31 ribu akun.

Fenomena Serupa Terjadi pada Piala Dunia 2018 di Rusia

Aksi bersih-bersih oleh suporter Timnas Jepang usai pertandingan juga pernah ditunjukkan dalam pelaksanaan Piala Dunia 2018 di Rusia.

Kala itu, Reuters melaporkan bahwa suporter Timnas Jepang bekerja sama dengan suporter Timnas Senegal untuk membersihkan sampah mereka di sekitar area stadion. Aksi ini pun menjadi pemberitaan utama di berbagai media.

“Kami ingin mencoba dan mendukung tim kami dengan melambaikan kantong sampah besar berwarna biru. Jadi, saya pikir kami juga memanfaatkan kantong sampah (untuk tempat sampah) sebaik mungkin,” ujar penggemar timnas Jepang, Wataru Morita, di luar stadion kepada Reuters.

Namun, dalam pertandingan Piala Dunia 2018 di Rusia saat itu, Jepang mendapatkan hasil seimbang atas Senegal dengan skor 2 - 2.

ACHMAD HANIF IMADUDDIN

Baca juga: Piala Dunia 2022: Usai Timnas Jepang Kalahkan jerman, Suporter Tim Samurai Biru Bersih-bersih Stadion

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

14 jam lalu

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

Faktanya, ini bukan kasus pertama karena peretasan data dalam game-game Pokemon merajalela di antara pemain curang.

Baca Selengkapnya

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

15 jam lalu

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor

Baca Selengkapnya

Masjid Indonesia Nagoya di Jepang Mulai Dibangun, Selesai 2025

17 jam lalu

Masjid Indonesia Nagoya di Jepang Mulai Dibangun, Selesai 2025

Masjid Indonesia Nagoya sudah memasuki tahap pembangunan. Nilai proyek masjid Indonesia ini sekitar Rp 9,9 miliar.

Baca Selengkapnya

2 WNI Dapat Penghargaan Bintang Jasa Musim Semi 2024 dari Jepang

18 jam lalu

2 WNI Dapat Penghargaan Bintang Jasa Musim Semi 2024 dari Jepang

2 WNI mendapat penganugerahan bintang jasa musim semi 2024 karena jasa-jasa mereka dalam memperkokoh hubungan Jepang dan Indonesia

Baca Selengkapnya

Yen Merosot, Kunjungan Wisatawan Asing ke Jepang Makin Tinggi

19 jam lalu

Yen Merosot, Kunjungan Wisatawan Asing ke Jepang Makin Tinggi

Pemerintah Jepang pun optimistis bakal bisa melampaui target 2025 yaitu 32 juta pengunjung asing pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

22 jam lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

1 hari lalu

Shin Tae-yong Pernah Dilempar Telur di Negaranya Sendiri, Ini Sisi Lain Coach Shin

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berhasil bawa Garuda Muda ke perempat final Piala Asia U-23 2024. Berikut sisi lain Coach Shin.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas Jepang Kalahkan Irak 2-0, Lolos ke Babak Final dan Rebut Tiket Olimpiade

1 hari lalu

Hasil Piala Asia U-23 2024: Timnas Jepang Kalahkan Irak 2-0, Lolos ke Babak Final dan Rebut Tiket Olimpiade

Timnas Jepang U-23 lolos ke babak final Piala Asia U-23 2024 sekaligus merebut tiket Olimpiade 2024 setelah menang 2-0 atas Irak.

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

1 hari lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Jepang vs Irak akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar pada Selasa dinihari.

Baca Selengkapnya

Biden Telepon Netanyahu Lagi Soal Rencana Serangan ke Rafah, Ini Katanya

1 hari lalu

Biden Telepon Netanyahu Lagi Soal Rencana Serangan ke Rafah, Ini Katanya

Gedung Putih mengatakan Biden menegaskan kembali "posisinya yang jelas" ketika Israel berencana menyerang Kota Rafah, wilayah paling selatan di Gaza

Baca Selengkapnya