Jet Tempur Kawal Singapore Airlines Setelah Penumpang Ancam Bawa Bom

Reporter

Tempo.co

Kamis, 29 September 2022 10:16 WIB

Pesawat udara maskapai penerbangan Singapore Airlines dengan nomor penerbangan SQ939 lepas landas menuju Singapura di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Rabu 16 Februari 2022. Bandara Bali kembali melayani penerbangan reguler perdana rute Singapura-Bali-Singapura oleh maskapai Singapore Airlines, usai dibukanya kembali pintu masuk internasional di bandara tersebut setelah sempat ditutup akibat pandemi COVID-19. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

TEMPO.CO, Jakarta - Dua jet tempur angkatan udara mengawal sebuah pesawat Singapore Airlines dari San Francisco menuju Bandara Changi, Singapura, setelah seorang penumpang menyebut membawa bom. Ancaman bom tersebut ternyata hoaks.

"Dua F16C/D kami diaktifkan untuk mengawal sebuah penerbangan Singapore Airlines yang berangkat dari San Francisco menuju Singapura. Ini karena adanya dugaan ancaman bom di dalam pesawat," kata Angkatan Udara Singapura, Rabu, 28 September 2022. "Tentara kami mengawal pesawat sampai mendarat dengan selamat di Bandara Changi."

Menurut pejabat Kementerian Pertahanan, tentara menemukan bahwa ancaman bom itu palsu. "Tim dari Kelompok Pertahanan Kimia, Biologi, Radiologi dan Bahan Peledak (Tentara) dan Divisi Polisi Bandara berada di lokasi untuk memverifikasi klaim tersebut," katanya.

"Penyelidikan awal menunjukkan bahwa seorang penumpang pria berusia 37 tahun diduga mengklaim bahwa ada bom di tas jinjing dan telah menyerang kru. Investigasi polisi sedang berlangsung," tutur pejabat tersebut.

Penerbangan yang berlangsung selama 16 jam 25 menit, akhirnya mendarat dengan selamat di Bandara Changi sekitar pukul 05:50 pada Rabu tanpa penundaan kedatangan, kata penyiar publik negara Channel NewsAsia melaporkan.

Advertising
Advertising

Maskapai tersebut mengeluarkan pernyataan bahwa seorang penumpang telah ditahan di dalam pesawat dan diserahkan ke polisi bandara pada saat kedatangan. "Keamanan pelanggan dan staf kami selalu menjadi prioritas utama," kata Singapore Airlines.

Singapore Airlines mengatakan penyelidikan sedang berlangsung, namun perusahaan tak bisa memberikan rincian lebih lanjut. "Semua penumpang dan awak telah turun secara normal pada pukul 09:20 (Waktu Singapura)."

Singapore Airlines, maskapai nasional negara itu, sering dianggap sebagai salah satu maskapai teraman di dunia. Meski demikian, dalam beberapa tahun terakhir terjadi insiden serupa.

Pada 2019, seorang wanita dan anaknya yang bepergian dari Mumbai ke Singapura ditahan untuk diinterogasi setelah pilot menaikkan peringatan ancaman bom. Setahun sebelumnya, seorang penumpang laki-laki yang bepergian dengan maskapai penerbangan murah berkomentar bahwa dia membawa bom di tasnya. Pesawat akhirnya berputar balik saat jet tempur angkatan udara bergegas mengawalnya kembali. Dia kemudian didenda sekitar Rp 50 juta karena menggunakan kata-kata yang mengancam.

Baca: Singapore Airlines Buka Lagi Rute Singapura - Medan PP Setiap Selasa dan Kamis

CNN | CHANNEL NEWS ASIA

Berita terkait

Indonesia-Glencore Bakal Akuisisi Aset Minyak Shell di Singapura, Target Rampung Akhir Tahun Ini

3 hari lalu

Indonesia-Glencore Bakal Akuisisi Aset Minyak Shell di Singapura, Target Rampung Akhir Tahun Ini

Tercapainya kesepakatan mengakuisisi aset minyak Shell di Singapura semakin memperkuat ketahanan bisnis PT Chandra Asri Pacific Tbk.

Baca Selengkapnya

5 Negara dengan Tingkat Urbanisasi Paling Tinggi di Asia, Indonesia Termasuk?

5 hari lalu

5 Negara dengan Tingkat Urbanisasi Paling Tinggi di Asia, Indonesia Termasuk?

Urbanisasi menjadi penentu zaman ketika lebih dari separuh populasi dunia kini tinggal di perkotaan.

Baca Selengkapnya

Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

5 hari lalu

Inspirasi Film 13 Bom di Jakarta dari Kisah Nyata, Mal Alam Sutera Jadi Saksi

Film 13 Bom di Jakarta tayang di Netflix. Cerita diinspirasi dari kisah nyata yang terjadi pada 2015, kejadin bom di Mal Alam Sutera.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

5 hari lalu

Top 3 Dunia: Daftar Orang Terkaya di Singapura dan Korsel, Cina Diminta Bantu Negara Miskin

Top 3 dunia kemarin adalah daftar konglomerat Singapura dan Korsel yang masuk daftar Forbes hingga Cina diminta membantu negara miskin dari utang.

Baca Selengkapnya

10 Daftar Orang Terkaya di Singapura versi Forbes 2024

6 hari lalu

10 Daftar Orang Terkaya di Singapura versi Forbes 2024

Berikut ini daftar orang-orang terkaya di Singapura versi Forbes 2024. Kekayaannya ada yang mencapai US$ 15,9 miliar. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

7 hari lalu

Bareskrim Buru Warga Nigeria Diduga Otak dari Penipuan yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Dirtipidsiber Bareskrim Polri menyebut saat ini penyidik juga masih mengejar diduga pelaku berinisial S warga negara Nigeria.

Baca Selengkapnya

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

7 hari lalu

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini daftar negara di Asia Tenggara dengan gaji tertinggi. Indonesia memiliki rata-rata upah sebesar Rp5 juta. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Jelang Singapore International Water Week, Kadin: Masih Banyak Populasi di RI yang Tak Punya Akses Air Bersih

7 hari lalu

Jelang Singapore International Water Week, Kadin: Masih Banyak Populasi di RI yang Tak Punya Akses Air Bersih

Kadin menggelar panel diskusi sebagai rangkaian dari SIWW 2024. Akses terhadap air bersih masih menjadi tantangan sejumlah wilayah di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

7 hari lalu

Bareskrim Ungkap Kasus Manipulasi Data Gunakan Email Palsu yang Rugikan Perusahaan Singapura Rp 32 Miliar

Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri mengungkap kasus manipulasi data menggunakan email palsu dan memanfaatkan informasi data untuk menipu.

Baca Selengkapnya

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

8 hari lalu

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

ASEAN didirikan oleh lima negara di kawasan Asia Tenggara pada 1967. Ini lima negara pendiri ASEAN serta tokohnya yang perlu Anda ketahui.

Baca Selengkapnya