Tingkat Kepuasan Publik Rusia terhadap Putin Capai 81,3 Persen

Reporter

Daniel Ahmad

Editor

Yudono Yanuar

Jumat, 12 Agustus 2022 18:42 WIB

Presiden Rusia Vladimir Putin menyaksikan parade militer pada Hari Kemenangan, yang menandai peringatan ke-77 kemenangan atas Nazi Jerman pada Perang Dunia Kedua, di Lapangan Merah di Moskow tengah, Rusia, 9 Mei 2022. Sputnik/Mikhail Metzel/Pool via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Tingkat kepercayaan warga Rusia terhadap Presiden Vladimir Putin mencapai 81,3 persen. Menurut jajak pendapat Pusat Penelitian Opini Publik Seluruh Rusia yang diterbitkan pada Jumat, 12 Agustus 2022, angka itu meningkat 0,5 persen dari pekan lalu.

Menurut kantor berita negara TASS, survei itu dilakukan terhadap 1.600 orang dewasa Rusia dari 1-7 Agustus 2022. Selain tingkat kepuasan publik, apresiasi terhadap kinerja presiden Rusia mencapai 78,3 persen, naik sekitar 0,2 persen selama seminggu.

Vladimir Putin menjabat sebagai presiden Rusia untuk periode pertama pada Maret 2000. Sebelumnya, dia sempat menjadi presiden sementara menggantikan Boris Yeltsin pada 1999 jelang pemilu 2000.

Dia terpilih di periode kedua pada 2004 dan menyelesaikan jabatannya di 2008. Karena jabatan presiden dibatasi dua periode, Putin menjadi perdana menteri sekutunya, Dmitry Medvedev, pada masa 2008-2012.

Orkestrasi Putin untuk mengamandemen konstitusi pada 2008 dan 2020 memungkinkan sistem dua periode dihapus. Putin naik lagi ke tampuk kekuasaan Rusia setelah terpilih lagi pada 2012.

Advertising
Advertising

Masa jabatannya saat ini akan berakhir pada 2024. Namun, amandemen konstitusi memberikan lagi peluang kepadanya menjabat sampai 2036, dengan masa jabatan dua kali enam tahun. Ia akan berumur 83 tahun saat itu, hanya kalah dengan Joseph Stalin dalam lamanya berkuasa.

Rusia belakangan menjadi sorotan, khususnya dari para aktivis anti-perang yang mengkritik invasi Putin ke Ukraina yang dimulai sejak Februari 2022. Negara-negara Barat juga mengecam Putin atas operasi militernya ke Ukraina.

Presiden Amerika Serikat Joe Biden saat mengunjungi Warsawa pada akhir Maret 2022 juga sempat mengatakan, Putin tidak bisa selamanya berkuasa di Rusia. Namun Gedung Putih mengklarifikasi bahwa Biden tak bermaksud ingin mengganti rezim.

TASS, REUTERS

Berita terkait

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

10 jam lalu

Antisipasi Protes Anti-Israel, Penyelenggara Eurovision Larang Pengibaran Bendera Palestina

Keputusan penyelenggara Eurovision diambil meskipun ketegangan meningkat seputar partisipasi Israel

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

1 hari lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

1 hari lalu

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

Presiden AS Joe Biden mengkritik gelombang unjuk rasa pro-Palestina yang berlangsung di berbagai kampus di seluruh negeri.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

1 hari lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

2 hari lalu

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

Puluhan anggota Partai Demokrat AS menyurati pemerintahan Presiden Joe Biden untuk mendesak mereka mencegah rencana serangan Israel di Rafah.

Baca Selengkapnya

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

2 hari lalu

10 Negara Terdingin di Dunia, Ada yang Minus 50 Derajat Celcius

Berikut ini deretan negara terdingin di dunia, mayoritas berada di bagian utara bumi, seperti Kanada dan Rusia.

Baca Selengkapnya

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

3 hari lalu

Politikus di Rusia Diguncang Silang Pendapat soal Isu Gay

Alexandr Khinstein menilai politikus yang bertugas di lembaga pendidikan atau anak-anak tak boleh penyuka sesama jenis atau gay.

Baca Selengkapnya

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

4 hari lalu

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor

Baca Selengkapnya

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

4 hari lalu

Pemantau PBB Laporkan Rudal Korea Utara Hantam Kharkiv Ukraina

Badan ahli tersebut mengatakan kepada Dewan Keamanan PBB bahwa penemuan rudal menunjukkan pelanggaran sanksi internasional oleh Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

4 hari lalu

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

Presiden Dewan Eropa mengatakan invasi Rusia ke Ukraina akan memberi dorongan bagi upaya Uni Eropa untuk menerima lebih banyak anggota.

Baca Selengkapnya