Jokowi ke Rusia Pertama Kali, Putin: Saya Senang Bertemu Anda di Moskow

Jumat, 1 Juli 2022 10:29 WIB

Presiden Joko Widodo dan Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan pernyataan bersama di Istana Kremlin, Moskow, Rusia, 30 Juni 2022. ANTARA FOTO/BPMI-Laily Rachev

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Rusia Vladimir Putin menyambut Presiden Joko Widodo di Istana Kremlin pada Kamis, 30 Juni 2022, dalam lawatan pertama Jokowi sekaligus pemimpin negara dari Asia yang mengunjungi Rusia sejak konflik Ukraina vs Rusia pada Februari.

“Pak Presiden, Saya sangat senang bertemu Anda di Rusia, di Moskow. Saya tahu ini adalah kunjungan pertama Anda ke negara kami,” kata Vladimir Putin dalam keterangan resmi yang dirilis Kremlin, 30 Juni 2022.

Putin mengatakan Indonesia adalah salah satu negara dengan hubungan diplomatik yang baik dengan Rusia sejak puluhan tahun. Ia mengatakan sangat penting untuk memperluas hubungan Rusia-Indonesia di semua bidang, seperti ekonomi, politik dan keamanan dan, tentu saja, upaya untuk melawan ancaman terorisme.

“Tahun lalu, perdagangan kami meningkat 42 persen dan tumbuh lebih cepat tahun ini,” kata Putin dalam sambutannya.

Putin mengatakan ia mendengar Indonesia tertarik mengembangkan hubungan dengan blok ekonomi Eurasian Economic Union (EAEU). Oleh karena itu, pada Mei lalu ia memutuskan untuk memulai memulai proses pemulihan hubungan dengan organisasi regional ini.

Advertising
Advertising

“Tahun ini Anda akan memimpin pertemuan G20 dan tahun depan Anda akan memimpin ASEAN,” kata Putin, “Saya yakin bahwa kita akan fokus pada semua masalah ini hari ini.”

Putin menjelaskan kembali percakapannya dengan Jokowi via telepon, di mana saat itu Jokowi menyatakan keprihatinan terhadap krisis di Donbass, Ukraina. Ia pun mengatakan ke Jokowi sanksi Barat telah menyebabkan Rusia tidak bisa lagi mengekspor bahan baku pupuk dan pangan sehingga mengakibatkan harga pangan dunia naik.

“Masalahnya adalah negara-negara ini memberlakukan sanksi terhadap pelabuhan tertentu kami, menciptakan masalah dengan asuransi kargo, dengan pengiriman, dan semua yang menghasilkan masalah tertentu untuk pasar makanan dan pupuk," kata Vladimir Putin, dikutip dari kantor berita Rusia TASS.

Dalam kesempatan ini, Putin berharap Indonesia dapat bekerja sama dengan Rusia, negara-negara lain yang berkepentingan, dan PBB, dalam hal ini selama persiapan KTT G20.

Presiden Jokowi tiba di Istana Kremlin sekitar pukul 15.30 dan langsung melakukan pertemuan tete-a-tete dengan Presiden Putin di Ruang Upacara Kenegaraan Istana Kremlin.

Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana tiba di Bandara Vnukovo II Moskow, Rusia, Kamis, 30 Juni 2022, pukul 11 siang waktu setempat, menurut keterangan resmi Sekretariat Presiden RI.

Berita terkait

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

9 menit lalu

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

Ketua DPP PSI, Andre Vincent Wenas, mengatakan nama Presiden Jokowi menjadi rebutan di luar PDIP. PSI pun mengklaim partainya adalah partai Jokowi.

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

59 menit lalu

Kata Pengamat soal Keinginan Prabowo Bentuk Presidential Club: Kalo Tidak Perlu, Jangan

Menurut Ujang Komarudin, pembentukan Presidential Club oleh Prabowo Subianto harus dilihat berdasarkan kebutuhan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

2 jam lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

3 jam lalu

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi: Pencapaian Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 Layak Diapresiasi

4 jam lalu

Presiden Jokowi: Pencapaian Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024 Layak Diapresiasi

Presiden Jokowi menilai pencapaian Timnas U-23 Indonesia yang mencapai semifinal di Piala Asia U-23 2024 layak diapresiasi.

Baca Selengkapnya

Bahlil Janji Percepat Investasi untuk Swasembada Gula dan Bioetanol

4 jam lalu

Bahlil Janji Percepat Investasi untuk Swasembada Gula dan Bioetanol

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan akan mempercepat investasi untuk percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

7 jam lalu

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

Terpopuler bisnis: Pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai karena karena diminta bayar Rp 26 juta, BTN didemo nasabah.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

7 jam lalu

Gedung Putih Minta Rusia Dijatuhi Sanksi Lagi karena Kirim Minyak ke Korea Utara

Gedung Putih menyarankan agar Rusia dijatuhi lagi sanksi karena diduga telah secara diam-diam mengirim minyak olahan ke Korea Utara

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

9 jam lalu

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

Harga Jagung di tingkat petani anjlok saat panen raya. Presiden Jokowi mendorong hilirisasi untuk menstabilkan harga.

Baca Selengkapnya

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

19 jam lalu

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%

Baca Selengkapnya